Perawat Pelaksana Kontrak Perawat .1 Definisi Perawat

2.4.2 Perawat Pelaksana Kontrak

Perawat pelaksana merupakan sub komponen dari sumber daya manusia khusus tenaga kesehatan yang ikut menentukan mutu pelayanan kesehatan pada unit pelayanan kesehatan. Perawat pelaksana dalam memberikan pelayanan kesehatan selalu berinteraksi dengan pasien, keluarga dan tim kesehatan lain agar dapat memberikan pelayanan yang prima. Perawat pelaksana harus peka dalam memahami alur pikiran pasien dan perasaan pasien serta bersedia mendengarkan keluhan pasien, sehingga respon yang diberikan terasa tepat dan benar bagi pasien. Perawat pelaksana sebagai tenaga kontrak atau tidak tetap atau outsourcing adalah perawat pelaksana yang bekerja berdasarkan perjanjian kerja waktu tertentu PKWT. Menurut Subekti 1983, kontrak atau perjanjian adalah suatu peristiwa seseorang berjanji kepada orang lain atau dua orang saling berjanji untuk melaksanakan suatu hal. Melalui kontrak terciptalah perikatan atau hubungan hukum yang menimbulkan hak dan kewajiban pada masing-masing pihak yang membuat kontrak. Dalam bisnis kontrak ini penting sebagai pegangan, pedoman, dan alat bukti bagi para pihak itu sendiri. Kontrak yang baik akan memberikan perjanjian dan kepastian yang besar kepada pihak-pihak yang terkait sehingga membantu pelaksanaan transaksi bisnis. Tenaga kerja kontrak atau tidak tetap atau outsourcing menurut Nurachmad 2009 adalah pekerja yang bekerja berdasarkan perjanjian kerja waktu tertentu PKWT, yaitu perjanjian kerja antara pengusaha dan pekerja untuk mengadakan hubungan kerja dalam waktu tertentu atau pekerjaan tertentu. Perjanjian kerja waktu tertentu inilah yang mendasari adanya pekerja kontrak. Undang-Undang dan Peraturan Pemerintah yang berkaitan dengan tenaga kerja kontrak diatur dalam UU RI Nomor 13 Tahun 2003 tentang Ketenagakerjaan yaitu tenaga kerja adalah setiap orang yang mampu melakukan pekerjaan guna menghasilkan barang dan atau jasa baik untuk memenuhi kebutuhan sendiri maupun untuk masyarakat. Pekerja atau buruh yaitu setiap orang yang bekerja dengan menerima upah atau imbalan dalam bentuk lain. Khusus untuk tenaga kerja kontrak berdasarkan Keputusan Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi Republik Indonesia, Nomor: KEP.100 MEN VI 2004 Tentang Ketentuan Pelaksanaan Perjanjian Kerja Waktu Tertentu, KEP.220 MEN X 2004 Tentang Syarat-syarat Penyerahan Sebagian Pelaksanaan Pekerjaan Kepada Perusahaan Lain, serta KEP.101 MEN VI 2004 Tentang Tata Cara Perjanjian Perusahaan Penyedia Jasa Pekerja atau Buruh.

2.4.3 Peran Perawat Pelaksana

Dokumen yang terkait

Hubungan Gaya Kepemimpinan Kepala Ruangan dengan Burnout Perawat Pelaksana di Ruang Rawat Inap Rumah Sakit Umum Dr. Pirngadi Medan

21 206 87

Persepsi Pasien Umum Tentang Perawat Pelaksana Di Ruang Rawat Inap RSUD Kabupaten Gayo Lues Tahun 2014

0 35 80

Pengaruh Budaya Organisasi terhadap Kinerja Perawat Pelaksana Ruang Rawat Inap kelas III di RSUD Dr. Pirngadi Medan tahun 2013

0 44 117

Pengaruh Motivasi Intrinsik Terhadap Kinerja Perawat Pelaksana di Instalasi Rawat Inap RSU Dr. Pirngadi Medan Tahun 2007

0 35 105

Gambaran Komunikasi Interpersonal Perawat Pelaksana Menurut Persepsi Perawat dan Klien di Ruang Rawat Inap RSUD Dr. Pirngadi Medan

1 42 140

Persepsi Pasien Umum Tentang Perawat Pelaksana Di Ruang Rawat Inap Rumah Sakit Umum Daerah Kabupaten Gayo Lues Tahun 2014

3 38 80

Hubungan Gaya Kepemimpinan Kepala Ruangan dengan Burnout Perawat Pelaksana di Ruang Rawat Inap Rumah Sakit Umum Dr. Pirngadi Medan

0 0 25

BAB 2 TINJAUAN PUSTAKA 2.1. Kinerja 2.1.1 Pengertian Kinerja - Pengaruh Gaya Kepemimpinan Transformasional Kepala Ruang Dan Motivasi Intrinsik Perawat Pelaksana Kontrak Terhadap Kinerja Perawat Pelaksana Kontrak Di Ruang Rawat Inap RSUD Dr. Pirngadi Medan

0 0 30

BAB 1 PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang - Pengaruh Gaya Kepemimpinan Transformasional Kepala Ruang Dan Motivasi Intrinsik Perawat Pelaksana Kontrak Terhadap Kinerja Perawat Pelaksana Kontrak Di Ruang Rawat Inap RSUD Dr. Pirngadi Medan

0 0 11

Pengaruh Gaya Kepemimpinan Transformasional Kepala Ruang Dan Motivasi Intrinsik Perawat Pelaksana Kontrak Terhadap Kinerja Perawat Pelaksana Kontrak Di Ruang Rawat Inap RSUD Dr. Pirngadi Medan

0 0 17