Analisis Deskriptif Responden ANALISIS PENGARUH CUSTOMER SATISFACTION, SWITCHING BARRIERS, DAN TRUST IN BRAND TERHADAP CUSTOMER RETENTION

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id commit to user 46 BAB IV ANALISIS DATA DAN PEMBAHASAN Tujuan yang ingin disampaikan dalam bab ini adalah menjelaskan hasil-hasil yang diperoleh melalui pengujian statistik yang telah dilakukan. Tetapi sebelum mengungkapkannya, terlebih dahulu dikemukakan hasil pengujian validitas dan reliabilitas data penelitian yang dilakukan untuk mengetahui kualitas data penelitian dan diikuti statistik deskriptif untuk menunjukkan profil responden yang menjadi sampel penelitian. Secara keseluruhan, bab ini berisi tentang analisis deskriptif, uji validitas dan uji reliabilitas, analisis data penelitian, dan analisis hipotesis beserta pembahasannya. Berikut ini adalah penjelasan mengenai model analisis statistik deskriptif.

A. Analisis Deskriptif Responden

Analisis deskriptif dimaksudkan untuk mengetahui karakteristik serta tanggapan yang diberikan oleh responden terhadap item-item pertanyaan dalam kuesioner. Selain itu, karena tidak semua elemen populasi mempunyai kesempatan untuk dipilih menjadi sampel, maka sampel diambil dengan menggunakan metode non probability sampling. Penelitian ini menggunakan sampel sebanyak 100 responden yang kemudian setelah dilakukan penyaringan dan pemilahan jawaban responden, ternyata keseluruhan sampel yang ada dapat digunakan. Gambaran umum mengenai responden diperoleh dari data diri yang terdapat dalam kuesioner pada bagian identitas responden, meliputi jenis kelamin, usia. perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id commit to user 47 Gambaran umum mengenai mahasiswa pengguna kartu IM3 Universitas Sebelas Maret Surakarta dapat dilihat dalam tabel berikut ini: 1. Deskriptif Responden Berdasarkan Jenis Kelamin Tabel IV.I Deskriptif Responden Berdasarkan Jenis Kelamin Jenis Kelamin Frekuensi Persentase Laki-laki 55 55,00 Perempuan 45 45,00 Jumlah 100,00 Sumber: Data Primer yang diolah, 2011 Berdasarkan Tabel IV.I dapat diketahui bahwa dari 100 responden, sebanyak 55 responden atau 55,00 berjenis kelamin laki-laki, sedangkan sisanya sebesar 45 responden atau sebesar 45,00 berjenis kelamin perempuan. Sehingga dapat kita ketahui bahwa jumlah sampel terbanyak adalah laki-laki dengan perbedaan yang tidak signifikan. 2. Deskriptif Responden Berdasarkan Usia Tabel IV.2 Deskriptif Responden Berdasarkan Usia Umur Frekuensi Persentase 20 10 10,00 21 20 20,00 22 23 23,00 23 25 25,00 24 22 22,00 Jumlah 100,00 Sumber: Data Primer yang diolah, 2011 perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id commit to user 48 Berdasarkan Tabel IV.2 dapat kita ketahui bahwa sebanyak 10 responden atau 10,00 berusia kurang dari 20 tahun, sebanyak 20 responden atau 20,00 berusia 21 tahun, sebanyak 23 responden atau 23,00 berusia 22 tahun, sebanyak 25 responden atau 25,00 berusia 23 tahun dan sebesar 22 responden atau 22,00 berusia lebih dari 24 tahun.

B. Tanggapan Responden Terhadap Kuesioner