Data Reduction Reduksi Data Data Display Penyajian Data

55 tersedianya kamar mandi, lapangan upacara, lapangan olahraga, lapangan basket, dan perpustakaan. Kondisi kamar mandi terlihat cukup bersih. Namun, kondisi perpustakaan belum tertata rapi dikarenakan belum memiliki petugas perpustakaan. Ruang perpustakaan terlihat berantakan dengan peralatan olahraga didalamnya seperti matras, meja tenis, bahkan terdapat media pembelajaran seperti dekak-dekak. Selain itu, kotak P3K yang seharusnya diletakkan di ruang UKS juga nampak di ruang perpustakaan. SD Negeri Kepek memiliki 6 ruang kelas untuk proses pembelajaran. Ruang kelas I dan VI terlihat cukup kondusif untuk melaksanakan kegiatan pembelajaran karena jumlah siswa yang tidak terlalu banyak sehingga penataan ruang kelas sangat mendukung kegiatan pembelajaran. Namun untuk ruang kelas II, III, IV, dan V, ruang kelas terasa pengap karena jumlah siswa yang cukup banyak. Apalagi untuk ruang kelas III yang terletak di sudut antara ruang kelas II dan ruang UKS menjadikan ruangan terasa pengap .Ventilasi udara di ruang kelas III berseberangan dengan ruang UKS sehingga sirkulasi udara tidak berjalan lancar. Untuk ruang kelas IV banyak tersedia pameran hasil karya siswa tetapi tidak dilakukan penataan sehingga ruang kelas terlihat berantakan. Setiap ruang kelas belum tersedia portofolio untuk penilaian hasil belajar siswa. Total jumlah siswa di SD Negeri Kepek untuk tahun pelajaran 2014 2015 berjumlah 176 siswa dengan rincian siswa laki-laki 56 berjumlah 97 siswa dan untuk siswa permpuan berjumlah 79 siswa. Dan untuk kelas yang dijadikan objek dalam penelitian ini adalah kelas IV yang memiliki jumlah siswa sebanyak 35 anak dengan rincian 20 siswa laki-laki dan 17 siswa perempuan. Dengan guru pengampu untuk kelas IV adalah guru PR.

c. Visi :

Cerdas, terampil, berkualitas dibidang IPTEK dan IMTAQ d. Misi : 1. Meningkatkan mutu pendidikan akademik dan non akademik 2. Menumbuhkembangkan berbagai cabang keterampilan 3. Mengembangkan pengetahuan dibidang IPTEK sesuai bakat, minat dan potensi siswa 4. Meningkatkan keimanan dan ketaqwaan sesuai keyakinan agamanya 5. Mendidik akhlak mulia.

e. Tujuan Sekolah

Meletakkan dasar kecerdasaan, pengetahuan, kepribadian, akhlak mulia, serta keterampilan untuk hidup mandiri dan mengikuti pendidikan lebih lanjut.

2. Deskripsi Hasil PenelitianPenanaman Nilai-nilai kedisiplinan

Dalam menanamkan nilai-nilai kedisiplinan kepada siswa, terdapat tiga teknik alternatif dalam pembinaan penanaman disiplin peserta didik, yaitu, teknik extrnal control, teknik inner control dan teknik cooperatif control.