Pembatasan Masalah Perumusan Masalah

15. Pada kurikulum KBK KTSP paradigma baru pembelajaran peran guru sebagai knowledge fasilitator belum terlaksana. 16. Belum dilaksanakan model pembelajaran untuk melatih siswa dapat mengontrol dan mengendalikan diri sendiri. 17. Belum diperhatikan peranan model pembelajaran kooperatif, kedisplinan penyelesaian tugas belajar pada kompetensi kognitif. 18. Variasi berbagai model pembelajaran yang dapat mempengaruhi kompetensi kognitif belum banyak dipertimbangkan untuk dilaksanakan. 19. Keterbatasan sarana prasarana dan kesiapan siswa menyebabkan proses pembelajaran kurang efektif.

C. Pembatasan Masalah

Berdasarkan judul di atas dapat menimbulkan berbagai masalah dan jangkauan penilaian yang sangat luas. Agar permasalahan dan ruang lingkup penelitian jelas, maka penulis membatasi hal-hal sebagai berikut : 1. Subyek yang diteliti siswa SMA Negeri 2 Surakarta Kelas X tahun Pelajaran 20072008 karena mudah trejangkau oleh peneliti. 2. Materi pokok yang diteliti Kekhasan atom karbon dan penggolongan hidrokarbon karena materi ini potensial untuk memahami materi kimia di jenjang berikutnya. 3. Penelitian ini bermaksud untuk mengetahui pengaruh antara model pembelajaran CIRC dan Time Token, kedisiplinan diri untuk menyelesaikan tugas belajar, terhadap kompentensi belajar. Pada pelaksanaan model model pembelajaran CIRC dan Time Token menyesuaikan situasi dan kondisi 4. Kedisiplinan dalam menyelesaikan tugas belajar yang dimaksud dalam penelitian ini adalah kemampuan mengendalikan tingkah laku diri sendiri secara otomatis untuk memenuhi kesepakan belajar secara sadar, teliti, murni dan bertanggung jawab. 5. Mengingat terbatasnya kemampuan dan tuntutan lingkungan, kompentensi belajar yang dimaksud dalam penelitian ini adalah kemampuan siswa dalam mencapai tujuan pembelajaran setelah terlibat aktif selama proses pembelajaran. Kompentensi belajar pada penelitian ini ditunjukkan dengan nilai ulangan harian kognitif knolege setelah proses pembelajaran. 6. Kesimpulan dari hasil penelitian ini hanya berdasarkan fakta yang diperoleh selama penelitian dan hanya digeneralisasikan untuk siswa kelas X SMA Negeri 2 Surakarta tahun pelajaran 2007 2008

D. Perumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang, identifikasi masalah dan pembatasan masalah, maka masalah penelitian ini dapat dirumuskan : 1. Apakah terdapat perbedaan antara model pembelajaran CIRC dengan model pembelajaran Time token terhadap kompetensi kognitif ? 2. Apakah ada pengaruh yang signifikaan antara kedisiplinan siswa dalam menyelesaikan tugas belajar terhadap kompetensi kognitif ? 3. Apakah ada interaksi antara model pembelajaran CIRC dan model pembelajaran Time Token dengan kedisiplinan siswa dalam menyelesaikan tugas belajar terhadap kompetensi kognitif ?

E. Tujuan Penelitian