Parameter Lingkungan Abiotik Pengumpulan Data

31

3.4.3.3. Pengumpulan Sampel Acarina dan Collembola Tanah

Pengambilan sampel Acarina dan Collembola tanah dilakukan menggunakan metode ekstraksi Corong Barlese yang sudah dimodifikasi. Pencuplikan tanah dan serasah untuk ekstraksi dilakukan dengan cara mengumpulkan serasah yang ada di permukaan tanah dengan kuadran sampel yang berukuran 25 cm x 25 cm. Sedangkan untuk contoh tanah dilakukan dengan cara menggali tanah sampai kedalaman 20 cm, sesuai dengan ukuran kuadran sample serasah. Selanjutnya sample serasah dan tanah tersebut dimasukan ke dalam kantung belacu yang berukuran 35 cm x 30 cm dan diberi label di dalam serta di luar kantungnya. Penggunaan kantung belacu dimaksudkan agar selama pengangkutan atau pengiriman masih dapat terjadi proses pertukaran udara dan evaporasi tanah. Sehingga tidak terjadi kenaikan suhu tanah karena proses penguapan tanah di dalam kantung. Kenaikan suhu dalam kantung dapat mematikan fauna tanah, sehingga menyulitkan proses pemilahan. Diharapkan fauna tanah dalam Corong Barlese masih dapat bertahan hidup. Proses ekstraksi biasanya dilakukan selama 4-7 hari tergantug pada banyaknya contoh tanah dan fauna tanah yang diekstraksi Suhardjono 1992.

3.4.3.4. Pemilihan dan Identifikasi Acarina dan Collembola Tanah

Sortasi dan identifikasi sampel Collembola dan Acarina tanah dilakukan di laboratorium. Identifikasi Collembola tanah dilakukan sampai morfospesies dan atau jika memungkinkan sampai tahap spesies. Sedangkan untuk Acarina tidak dilakukan identifikasi jenis hanya dihitung kelimpahan individunya saja. Kunci identifikasi yang digunakan adalah Greenslade 1991, Greenslade Vaughan. 2003, Yoshii 1959, 1982a, 1982b, 1983; Suhardjono 1989; Yoshii Suhardjono 1989, 1992a, 1992b.

3.4.4. Digitasi Interpolasi, Peta Digital dan Overlay

Data hasil survei lapangan yang dilengkapi dengan koordinat geografis yang diperoleh dari GPS digunakan sebagai input data SIG yaitu dengan cara menginterpolasi data tersebut. Interpolasi adalah suatu proses estimasi nilai pada