Asumsi dan Keterbatasan Definisi Istilah

guru-guru akuntansi untuk dapat memenuhi kebutuhan siswa dalam implementasi pembelajaran akuntansi, baik dalam siklus akuntansi pada perusahaan jasa. 4. Bagi Penulis Dari hasil penelitian ini, diharapkan dapat menjadi tolok ukur penilaian kemampuan penulis dalam mengembangkan wawasan yang dimiliki dan aplikasi teori yang selama ini telah diperoleh dalam proses belajar di perguruan tinggi. Selain itu, diharapkan dapat menjadi langkah awal dalam menjalani proses belajar yang sesungguhnya dalam masyarakat yang majemuk dan menjadi pengalaman berharga dalam pembuatan karya-karya ilmiah lainnya.

F. Asumsi dan Keterbatasan

Pengembangan buku praktik ini didasarkan pada beberapa asumsi, bahwa: 1. Dalam pembelajaran akuntansi di sekolah, baik SMA maupun SMK, perlu adanya praktik pengerjaan siklus akuntansi yang sesungguhnya agar siswa memiliki pengalaman pernah mencoba melakukan tindakan nyata pengerjaan siklus akuntansi. Hal ini akan menjadi lebih bermakna karena materi yang sedang atau sudah dipelajari dihubungkan dengan kejadian nyata dalam kehidupan sehari-hari. Oleh karena itu, buku praktik sebagai PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI produk pengembangan ini diperlukan untuk pembelajaran akuntansi di dalam kelas. 2. Siswa dapat melakukan pembelajaran secara lebih mandiri apabila ada sarana belajar yang telah berisikan materi tentang dokumen-dokumen dan siklus akuntansi perusahaan jasa. Buku praktik ini didesain untuk pembelajaran individual sehingga memungkinkan untuk digunakan oleh mahasiswa secara mandiri sesuai dengan kemampuan atau kecepatan belajar masing-masing siswa yang berbeda. 3. Siswa telah mengalami pembelajaran tentang siklus akuntansi perusahaan jasa pada mata pelajaran akuntansi. Produk dari penelitian dan pengembangan ini memiliki beberapa keterbatasan, antara lain: 1. Buku praktik ini hanya memuat siklus akuntansi perusahaan jasa saja. 2. Produk yang dihasilkan kemungkinan belum optimal karena adanya beberapa keterbatasan pada peneliti. 3. Proses uji coba produk belum dilakukan secara optimal karena hanya dalam 2 tahap dan uji coba lapangan saja.

G. Definisi Istilah

Definisi operasional untuk istilah-istilah dalam rumusan masalah penelitian di atas adalah sebagai berikut: 1. Buku praktik adalah buku latihan siswa, layaknya lembar kerja siswa, berisi latihan-latihan yang dapat dipergunakan sebagai alat untuk mengukur sejauh mana kemampuan siswa dalam aplikasi teorikonsep. 2. Siklus akuntansi adalah tahapan-tahapan dalam mencatat transaksi bisnis hingga menghasilkan laporan keuangan bagi suatu organisasi dalam periode tertentu. 3. Perusahaan jasa adalah perusahaan yang kegiatan utamanya adalah memberikan pelayanan-pelayanan dan kemudahan-kemudahan serta memberi bantuan pada proses produksi maupun konsumsi. 4. Siswa adalah peserta didik dalam dunia pendidikan formal pada jenjang sekolah menengah atas dan kejuruan. Menyadari berbagai fenomena yang timbul dan disesuaikan dengan definisi operasional di atas, maka lingkup penelitian ini dibatasi pada segi-segi berikut: 1. Perusahaan jasa dibatasi pada organisasi yang bergerak dalam usaha perusahaan travel. 2. Dunia pendidikan sekolah dibatasi pada SMA pada jurusan IPS dan SMK pada jurusan akuntansi. Subyek penelitian adalah 2 orang dosen Pendidikan Akuntansi, 8 orang guru akuntansi SMA dan SMK, 2 orang siswa SMA, dan 2 orang siswa SMK. 9

BAB II KAJIAN PUSTAKA