Pengaruh Lingkungan Keluarga terhadap Motivasi H Pengaruh Lingkungan Sekolah terhadap Motivasi H

baik akan membantu pencapaian prestasi belajar siswa.

4. Metode Pembelajaran

Temuan hasil penelitian pada tabel 4.14 menunjukkan bahwa secara umum metode pembelajaran di SMA Negeri 2 Wonogiri tergolong cukup baik. Indikator membangkitkan keinginan belajar lebih lanjut MP2 memiliki nilai koefisien konfirmatori yang paling rendah yaitu 0,53 sedangkan membangkitkan motivasi dan minat MP1 memiliki nilai paling tinggi yaitu 0.66. Merujuk pendapat Ahmadi 1997:53 yang mengungkapkan bahwa salah satu syarat metode pembelajaan harus dapat membangkitkan keinginan belajar lebih lanjut. Rendahnya metode pembelajaran yang digunakan guru kurang komunikatif sehingga siswa enggan berpartisipasi dan kurang termotivasi belajar lebih lanjut. Namun, dengan metode pembelajaran yang mampu membangkitkan motivasi dan minat belajar akan dapat membantu motivasi siswa untuk belajar lebih lanjut.

5. Prestasi Belajar

Secara umum dari hasil penelitian didapat hasil belajar siswa belum dinyatakan tuntas karena nilai yang diperoleh kurang dari Kriteria Ketuntasan Minimum KKM yang ditetapkan.

4.8.2 Hipotesis Data

1. Pengaruh Lingkungan Keluarga terhadap Motivasi H

1 Lingkungan keluarga merupakan lingkungan terdekat bagi seorang anak. Banyak sekali kesempatan dan waktu bagi seorang anak untuk berjumpa dan berinteraksi dengan keluarga. Lingkungan keluarga berpengaruh terhadap prestasi belajar melalui motivasi. Sesuai pendapat Sardiman 2007:76 bahwa memberikan motivasi kepada seorang siswa, berarti menggerakan siswa untuk melakukan sesuatu atau ingin sesuatu. Hal ini dikarenakan dengan adanya dukungan dari keluarga akan menimbulkan semangat dan motivasi bagi siswa untuk belajar. Semakin tinggi kualitas lingkungan keluarga dalam arti kualitas cara orang tua mendidik tinggi, relasi antar anggota keluarga. Suasana rumah yang mendukung dan pengertian orang tua yang tinggi maka akan berpengaruh terhadap motivasi siswa, yang akhirnya mampu meningkatkan prestasi belajar siswa. Jadi, dukungan dari lingkungan keluarga sangat diperlukan guna mendukung tercapainya motivasi siswa di rumah yang akhirnya akan meningkatkan prestasi belajar siswa. Penelitian ini sesuai dengan penelitian yang dilakukan oleh Asih 2007 yang menyebutkan bahwa ada pengaruh lingkungan keluarga terhadap motivasi sebesar 33.

2. Pengaruh Lingkungan Sekolah terhadap Motivasi H

2 Lingkungan sekolah merupakan jumlah semua benda hidup dan mati serta seluruh kondisi yang ada di dalam lembaga pendidikan formal yang secara sistematis melaksanakan program pendidikan dan membantu siswa mengembangkan potensinya. Lingkungan sekolah berpengaruh terhadap motivasi dikarenakan semakin baik lingkungan sekolah dalam arti metode mengajar yang bervariasi, relasi antara guru dengan siswa baik, relasi antara siswa dengan siswa baik dan fasilitas sekolah yang memadai akan berpengaruh terhadap motivasi siswa dan pada akhirnya mampu meningkatkan prestasi belajar. Dalyono 2009:129 mengungkapkan bahwa lingkungan mencakup semua material dan stimulus yang ada baik di dalam maupun di luar individu. Hal ini berarti dengan adanya lingkungan yang baik akan memberikan pengaruh positif terhadap seorang siswa. Lingkungan sekolah yang baik akan menyebabkan siswa betah di sekolah, merasa senang di sekolah, dan siswa menjadi semangat dan termotivasi untuk belajar di sekolah. Penelitian ini sesuai dengan penelitian yang dilakukan oleh Asih 2007 yang menyebutkan bahwa ada pengaruh lingkungan sekolah terhadap motivasi sebesar 13.

3. Pengaruh Metode Pembelajaran terhadap Motivasi Belajar H

Dokumen yang terkait

PENGARUH KOMPETENSI GURU, LINGKUNGAN KELUARGA, LINGKUNGAN MASYARAKAT, LINGKUNGAN SEKOLAH DAN MOTIVASI BELAJAR TERHADAP PRESTASI BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN EKONOMI KELAS XI IPS DI SMA NEGERI 1

1 8 208

PENGARUH MOTIVASI BELAJAR DAN LINGKUNGAN SEKOLAH TERHADAP PRESTASI BELAJAR AKUNTANSI SISWA KELAS XI IPS DI SMA NEGERI 1 BANJARNEGARA TAHUN 2010 2011

1 11 131

Pengaruh Motivasi, Cara Belajar, Lingkungan Keluarga, dan Lingkungan Sekolah terhadap Hasil Belajar Mata Pelajaran Akuntansi Siswa Kelas XI IS Di SMA Negeri 8 Purworejo

0 7 195

PENGARUH MOTIVASI BELAJAR DAN LINGKUNGAN KELUARGA TERHADAP PRESTASI BELAJAR AKUNTANSI SISWA KELAS XI Pengaruh Motivasi Belajar Dan Lingkungan Keluarga Terhadap Prestasi Belajar Akuntansi Siswa Kelas XI Akuntansi SMK Batik I Surakarta Tahun Ajaran 2012/2

0 1 18

PENDAHULUAN PENGARUH LINGKUNGAN DAN MOTIVASI BELAJAR SISWA TERHADAP PRESTASI BELAJAR PADA MATA PELAJARAN AKUNTANSI SISWA KELAS XI SMA MUHAMMADIYAH 1 SURAKARTA TAHUN PELAJARAN 2010-2011.

0 1 9

PENGARUH LINGKUNGAN KELAS DAN KEMANDIRIAN BELAJAR SISWA TERHADAP PRESTASI BELAJAR AKUNTANSI SISWA KELAS XI IPS SMA NEGERI 2 KARANGANYAR TAHUN AJARAN 2009/2010.

0 1 11

Pengaruh Lingkungan Keluarga Dan Kebiasaan Belajar Terhadap Prestasi Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Akuntansi Kelas Xi Ips Di Sma Negeri 6 Bandung.

6 13 49

PENGARUH LINGKUNGAN KELUARGA DAN LINGKUNGAN SEKOLAH TERHADAP PRESTASI BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN AKUNTANSI DI KELAS XI IPS SMA PASUNDAN 8 BANDUNG.

5 15 59

PENGARUH LINGKUNGAN SEKOLAH DAN MOTIVASI BELAJAR TERHADAP PRESTASI BELAJAR AKUNTANSI SISWA KELAS XI IPS SMA NEGERI 1 BANDONGAN TAHUN AJARAN 2012/2013.

0 0 137

PENGARUH MOTIVASI BELAJAR DAN LINGKUNGAN BELAJAR TERHADAP PRESTASI BELAJAR AKUNTANSI SISWA KELAS XI IPS SMA NEGERI 1 NGAGLIK TAHUN AJARAN 2013/2014.

0 1 132