5 Tanggung Jawab 5 Faktor-faktor Ekstrinsik yang Mempengaruhi Motivasi Kerja Karyawan

4. 4. 5 Tanggung Jawab Analisis ini menilai bagaimana tingkat kepuasan karyawan terhadap peubah-peubah tanggung jawab dalam pekerjaan. Aspek- aspek yang dinilai adalah : i karyawan selalu menyelesaikan pekerjaan dengan baik, ii kesesuaian tugas dan tanggung jawab dengan kemampuan karyawan, iii rasa tanggung jawab dan disiplin yang tinggi terhadap pekerjaan, dan iv pemberian tugas atau wewenang selalu berjalan dengan baik. Tabel 10. Sebaran Penilaian Responden Mengenai Tanggung Jawab Bobot Nilai Pernyataan STS TS R S SS Jumlah Saya selalu menyelesaikan pekerjaan dengan baik - 1,5 3,0 47,8 47,7 100 Tugas dan tanggung jawab pekerjaan sesuai dengan kemampuan - - 26,9 40,3 32,2 100 Karyawan memiliki rasa tanggung jawab dan disiplin yang tinggi terhadap pekerjaan - - 9,0 49,2 41,8 100 Pemberian tugas atau wewenang dari atasan kepada bawahan telah berjalan dengan baik. - - 16,4 40,3 43,3 100 Berdasarkan hasil jawaban responden, hampir seluruh karyawan selalu menyelesaikan pekerjaannya dengan baik 95,5 persen. Pembagian tugas dan tanggung jawab juga sudah sesuai dengan kemampuan 72,5 persen, dan mereka memiliki rasa tanggung jawab dan disiplin yang tinggi terhadap pekerjaannya 91 persen. Selain itu juga pemberian tugas atau wewenang dari atasan kepada bawahan telah berjalan dengan baik 83,3 persen. Pada dasarnya karyawan PT. DCS sudah memiliki rasa tanggung jawab dan disiplin yang tinggi. Hal tersebut dapat dilihat dari absensi karyawan. Para karyawan selalu datang dan pulang bekerja tepat pada waktunya. Selain itu terlihat pula dari kerjasama yang dilakukan para karyawan saat bekerja. Mereka berusaha bekerja untuk mencapai target produksi yang telah ditetapkan. Karyawan yang memiliki rasa tanggung jawab yang tinggi, tentunya dia telah termotivasi untuk bekerja dengan baik.

4. 5 Faktor-faktor Ekstrinsik yang Mempengaruhi Motivasi Kerja Karyawan

Faktor-faktor ektrinsik yang mempengaruhi motivasi kerja karyawan harus selalu mendapatkan perhatian dari pihak manajemen, karena dapat mempengaruhi kepuasan dan tingkat motivasi kerja karyawan. Faktor higienis merupakan faktor ekstrinsik dari suatu pekerjaan yang berkaitan dengan lingkungan di luar pekerjaan, tetapi mempunyai hubungan dengan pekerjaan. Faktor-faktor ekstrinsik ini meliputi : gaji atau imbalan, hubungan kerja antar karyawan, kondisi kerja, serta administrasi dan kebijakan perusahaan.

4. 5. 1 Gaji Imbalan