Pendidikan Nonformal Kajian tentang Pendidikan Nonformal

16 prasarana, serta berbagai potensi yang tersedia, atau yang dapat disediakan, untuk digunakan secara efisien dan efektif dalam mencapai tujuan suatu organisasi atau lembaga. Manajemen merupakan kegiatan mengelola segala sumber daya yang dimiliki organisasikelompok, sehingga program dapat berjalan secara efektif dan efisien. Fungsi manajemen menurut Djudju Sudjana 2006: 8 adalah sebagai berikut: perencanaan, pengorganisasian, penggerakan, pembinaan, penilaian, pengembangan. Fungsi manajemen juga diungkapkan oleh Didin Kurniadin dan Imam Machali 2013: 39 yaitu perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan, pengawasan, pengendalian. Sementara George R. Terry dalam Yayat 2004:18 merumuskan fungsi manajemen menjadi empat fungsi pokok, yaitu planning, organizing, actuating, dan controlling. Berdasarkan penjelasan di atas, maka dapat disimpulkan bahwa fungsi manajemen program terdiri dari 3 fungsi pokok yaitu perencanaan, pelaksanaan, dan penilaianevaluasi. a Perencanaan Fungsi perencanaan planning adalah kegiatan bersama orang lain danatau melalui orang lain, perorangan danatau kelompok, berdasarkan informasi yang lengkap, untuk menentukan tujuan-tujuan umum goals dan tujuan-tujuan khusus objectives program pendidikan luar sekolah, serta rangkaian dan proses 17 kegiatan untuk mencapai tujuan program Djudju Sudjana, 2006: 8- 9. Perencanaan ini meliputi rencana yang mencakup program, proyek, atau kegiatan. Menurut Didin Kurniadin dan Imam Machali 2013: 129 perencanaan adalah aktivitas pengambilan keputusan tentang sasaran objectives yang akan dicapai, tindakan yang akan diambil dalam rangka mencapai tujuan atau sasaran tersebut, dan siapa yang akan melaksanakan tugas tersebut. Aspek perencanaan meliputi a apa yang dilakukan, b siapa yang harus melakukan, c kapan dilakukan, d di mana dilakukan; e bagaimana melakukannya, f apa saja yang diperlukan agar tercapai tujuan secara maksimal Didin Kurniadin dan Imam Machali, 2013: 127. Dengan demikian, perencanaan adalah suatu aktivitas pengambilan keputusan terkait dengan jenis kegiatan, pihak-pihak yang terlibat, waktu pelaksanaan, tempat pelaksanaan, bagaimana melaksanakannya, serta persiapan sumber daya pendukung lain yang dibutuhkan. b Pelaksanaan. Pelaksanaan suatu program terdiri dari dua kegiatan yaitu pengorganisasian dan penggerakan. Didin Kurniadin dan Imam Machali 2013: 130 mengatakan bahwa pengorganisasian adalah suatu kegiatan pengaturan atau pembagian pekerjaan yang dialokasikan kepada sekelompok orang atau karyawan yang dalam pelaksanaannya diberikan tanggung jawab dan wewenang sehingga 18 tujuan organisasi dapat tercapai secara efektif dan efisien. Sementara penggerakan actuating adalah upaya untuk menggerakkan atau mengarahkan tenaga kerja man power serta mendayagunakan fasilitas yang ada yang dimaksud untuk melaksanakan pekerjaan secara bersama Didin Kurniadin dan Imam Machali, 2013: 131. Pelaksanaan merupakan realisasi terhadap apa yang sudah direncanakan oleh penyelenggara program. Pelaksanaan program pembelajaran meliputi upaya untuk mendayagunakan seluruh sumber daya yang ada. Aktivitas pelaksanaan pendidikan sadar gender dalam penelitian ini dapat dilihat dari materi pembelajaran, persiapan pembelajaran, tahapan pembelajaran, metode dan media yang digunakan. c Evaluasi atau Penilaian Djudju Sudjana 2006: 9-10 mengatakan bahwa fungsi penilaian adalah kegiatan mengumpulkan, mengolah, dan menyajikan data untuk masukan dalam pengambilan keputusan mengenai program yang sedang danatau telah dilaksanakan. Evaluasi ini berbentuk tersusunnya nilai-nilai values seperti bermanfaat atau tidak bermanfaat, baik atau buruk, berhasil atau tidak berhasil, diperluas atau dibatasi, dilanjutkan atau dihentikan, dan sebagainya, mengenai program yang sedang atau telah dilaksanakan.