Analisis Kelayakan Lokasi Kawasan Minapolitan Berbasis Perikanan Tangkap dan Budidaya Penetapan Jenis Komoditas Usaha

BERBASIS PERIKANAN TANGKAP DAN BUDIDAYA DI KABUPATEN JEMBER Laporan Akhir I-5 peluang profit usaha dan peluang untuk dipromosikan sebagai maskot wisata kuliner di kawasan minapolitan.

3. Penetapan Lokasi Pusat Pengembangan Minapolitan PPM

Dari kawasan atau lokasi yang telah ditetapkan menjadi suatu kawasan sebagai Pusat Pengelolaan Minapolitan PPM dimana PPM tersebut merupakan titik pusat kegiatan Minapolitan dengan multi kegiatan pendukung diantaranya pembenihan ikan, pembuatan pakan alternatif, pengolahan ikan, pelayanan keuangan, pelayanan informasi dan lain-lain.

4. Penetapan Lokasi Binaan Luar Kawasan hinterland

Disamping ditetapkannya kawasan terpilih sebagai pusat pengembangan minapolitan, untuk menciptakan inter koneksi kegiatan ekonomi harus dikembangkan pula lokasi binaan luar kawasan yang disebut hinterland. Hinterland merupakan kawasan desakecamatan tetangga dari lokasi pengembangan minapolitan yang memiliki potensi untuk mendukung terciptanya kawasan minapolitan berbasis perikanan tangkap dan budidaya. Dalam pekerjaan ini harus ditetapkan beberapa kawasan sebagai hinterland.

5. Identifikasi dan Inventarisasi Kebutuhan dalam rangka Pengembangan Kawasan Minapolitan

Tahap berikutnya adalah identifikasi dan inventarisasi kebutuhan dalam rangka pengembangan kawasan minapolitan. Identifikasi dan inventarisasi kebutuhan meliputi : a. Kebutuhan infrastruktur b. Kebutuhan usaha perikanan c. Kebutuhan usaha non perikanan Sedangkan lokusnya adalah pada PPM dan hinterland.

6. Penyusunan Program Kerja Tahunan dan Kebutuhan Biaya Minapolitan Tahun 2014-2019

Kebutuhan-kebutuhan infrastruktur, kebutuhan usaha perikanan dan usaha non perikanan disajikan dalam bentuk matriks per tahun BERBASIS PERIKANAN TANGKAP DAN BUDIDAYA DI KABUPATEN JEMBER Laporan Akhir I-6 selama 5 tahun yaitu mulai Tahun 2014 sampai dengan 2019 yang per itemnya dilengkapi dengan SKP Penanggung Jawab.

7. Pemetaan Proyeksi Kawasan Minapolitan Berbasis Tangkap dan Budidaya

Untuk memberikan gambaran yang jelas maka penataan kawasan minapolitan disajikan dalam sebuah peta yang merupakan proyeksi bagaimana kawasan Minapolitan Berbasis Perikanan Tangkap dan Budidaya di Kabupaten Jember ke depan yang diharapkan dapat terwujud.

1.4 KELUARAN PEKERJAAN

Keluaran dari pekerjaan ini adalah tersedianya dokumen perencanaan berupa Masterplan Kawasan Minapolitan Berbasis Perikanan Tangkap dan Budidaya di Kabupaten Jember Tahun Anggaran 2014.

1.5 LANDASAN HUKUM

Landasan hukum dari pekerjaan Penyusunan Masterplan Pengembangan Kawasan Minapolitan Berbasis Perikanan Tangkap dan Budidaya di Kabupaten Jember adalah : 1 Undang-Undang Nomor 45 Tahun 2009 tentang Perubahan atas Undang- undang Nomor 31 Tahun 2004 tentang Perikanan; 2 Undang-undang Nomor 12 Tahun 2008 tentang Perubahan kedua atas UU no. 32 tentang Pemerintahan Daerah; 3 Undang-Undang Nomor 27 Tahun 2007 tentang Pengelolaan Wilayah Pesisir dan Pulau-pulau Kecil; 4 Undang-undang Nomor 26 Tahun 2007 tentang Penataan Ruang; 5 Undang-undang Nomor 25 Tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan Pembangunan Nasional; 6 Peraturan Pemerintah Nomor 26 Tahun 2008 tentang Rencana Tata Ruang Wilayah Nasional; 7 Peraturan Pemerintah Nomor 7 Tahun 2008 tentang Dekonsentrasi dan Tugas Perbantuan;