Pembelajaran Buku Teks Pelajaran PPKn Kelas X Bab 1

58 | Kelas X SMAMASMKMAK kelompok lain atau dapat dilakukan secara tertulis dalam bentuk portofolio. Demikian pula halnya dengan Praktik Belajar Kewarganegaraan. i. Dalam Praktik Belajar Kewarganegaraan, guru hendaknya memperhatikan pendekatan ekspanding community approach, yaitu pendekatan kemasyarakatan meluas, dimana dalam melaksanakan Praktik Belajar Kewarganegaraan dimulai dari lingkungan terdekat peserta didik hingga lingkungan yang lebih jauh dari peserta didik. Setelah memperhatikan hal-hal tersebut di atas, berikut adalah pelaksanaan pembelajaran materi Bab 1.

1. Pertemuan Pertama 2 X 45 Menit

Pertemuan pertama ini merupakan wahana dialog untuk lebih memantapkan proses pembelajaran PPKn yang akan dilakukan pada pertemuan-pertemuan berikutnya. Pertemuan awal ini juga menjadi wahana untuk membangun ikatan emosional antara guru dan peserta didik; bagaimana guru dapat mengenal anak didiknya; bagaimana guru menjelaskan pentingnya mata pelajaran PPKn; bagaimana guru dapat menumbuhkan ketertarikan peserta didik terhadap materi yang akan dibahas. Dalam pertemuan ini guru juga dapat mengangkat isu aktual sebagai apersepsi. Pada pertemuan pertama ini guru akan membahas materi Bab 1. Sub Bab A. Kasus - kasus Pelanggaran HAM

1.1. Tujuan Pembelajaran

Melalui kegiatan mengamati, menanya, mengumpulkan informasi, mengasosiasi, dan mengkomunikasikan peserta didik dapat: a. menjelaskan kasus pelanggaran HAM, b. menjelaskan terjadinya kasus Marsinah, c. menguraikan faktor penyebab dan solusi yang dapat diberikan berkaitan dengan kasus Marsinah, d. menerapkan perilaku jujur, kerja sama dan tanggung jawab selama kegiatan pembelajaran. Buku Guru PPKn | 59

1.2. Materi dan Kegiatan Pembelajaran

Materi yang disampaikan pada pertemuan pertama ini adalah Bab I, Sub-bab A. “Kasus-Kasus Pelanggaran HAM” pelaksanaan pembelajaran secara umum dibagi tiga tahapan: kegiatan pendahuluan, kegiatan inti, dan kegiatan penutup. Kegiatan Deskripsi Kegiatan Alokasi waktu Pendahuluan 1. Guru mempersiapkan kelas agar lebih kondusif untuk proses belajar mengajar; kerapian dan kebersihan ruang kelas, presensi, menyiapkan media dan alat serta buku yang diperlukan. 2. Guru menyampaikan topik tentang “Kasus- kasus Pelanggran Hak Asasi Manusia”. Namun sebelum mengkaji lebih lanjut tentang topik itu, terkait dengan sikap sosial, secara khusus guru mengadakan sesi perkenalan. Diusahakan masing-masing peserta didik dapat tampil untuk memperkenalkan diri minimal sebut nama, alasan memilih SMASMKMA, atau alamat, cita-cita, dan sebagainya, terakhir guru memperkenalkan diri. 3. Guru memberikan penguatan tentang aspek motivasi belajar dan sikap spiritual peserta didik berkaitan dengan rasa syukur bahwa peserta didik masih dapat melanjutkan pendidikan ke jenjang pendidikan menengah atas SMA 4. Guru menegaskan kembali tentang topik dan menyampaikan kompetensi yang akan dicapai. 10 menit