Tujuan Indikator Ketercapaian Kompetensi

LISTRIK untuk SMP KEGIATAN PEMBELAJARAN 3: FOTOSINTESIS KELOMPOK KOMPETENSI E Modul Guru Pembelajar Mata Pelajaran Biologi SMA 55 6CO 2 + 6H 2 O + Cahaya Matahari → C 6 H 12 O 6 + 6O 2 . Berdasarkan reaksi fotosintesis di atas, CO 2 dan H 2 O merupakan substrat dalam reaksi fotosintesis, dengan bantuan cahaya matahari dan pigmen fotosintesis berupa klorofil dan pigmen-pigmen lainnya akan menghasilkan karbohidrat dan melepaskan oksigen. Secara umum pada fotosintesis terjadi proses berikut ini. 1. Fotosintesis menggunakan energi matahari untuk menyusun zat gula sederhana. 2. Zat gula disusun dari bahan dasar yaitu berupa H 2 O dan CO 2 . 3. Fotosintesis menghasilkan juga O 2 dan H 2 O. 4 4. Fotosintesis menyusun zat gula dari air dan karbon dioksida CO 2 , sehingga sering disebut pula asimilasi karbon. Proses fotosintesis sangat bergantung pada keberadaan figmen cahaya yang dimiliki sel, terutama klorofil. Klorofil ini terdapat di dalam kloroplas, tempat berlangsungnya fotosintesis.

1. Kloroplas

Kloroplas merupakan alat atau organela sel yang khas pada sel-sel daging daun. Bentuknya bermacam-macam, tergantuing jenis tumbuhannya. Selain bulat atau lonjong, kloroplas ada juga yang berbentuk pita. Pada daun Hydrila, kloroplasnya bulat atau lonjong, berukuran cukup besar dan mudah diamati dibawah mikroskop. Gambar 3.2 Skema Struktur Kloroplas PPPPTK IPA Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan - Kemdikbud KEGIATAN PEMBELAJARAN 3: FOTOSINTESIS KELOMPOK KOMPETENSI E 56 Organela ini mudah dikenali dengan warnanya yang hijau karena banyak mengandung zat warna atau pigmen hijau daun yang disebut klorofil. Klorofil merupakan komponen kloroplas yang utama dan kandungan klorofil relatif berkorelasi positif dengan laju fotosintesis. Klorofil disintesis di daun dan berperan untuk menangkap cahaya matahari yang jumlahnya berbeda untuk tiap spesies. Kloroplas tersusun dari dua bagian, meliputi a Bangunan seperti tumpukan piring, disebut grana: dan b Bahan yang mengisi di luar grana, disebut matrik stroma. Pada bagian grana, terdapat seluruh perangkat alat penangkap energi matahari. Perangkat alat itu adalah ibarat antena penerima. Alat penerima tersebut berupa kumpulan bermacam-macam zat pigmen. Pigmen adalah suatu zat yang berfungsi menangkap atau memantulkan jenis sinar atau warna cahaya tertentu. Pigmen daun paling banyak adalah klorofil.Ada dua macam klorofil pada tumbuhan darat yaitu klorofil a dan klorofil-b.Sintesis klorofil dipengaruhi oleh berbagai faktor seperti cahaya, gula atau karbohidrat, air, temperatur, faktor genetik, unsur-unsur hara seperti N, Mg, Fe, Mn, Cu, Zn, S dan O. Di dalam grana, sekelompok pigmen yang merupakan satu kesatuan alat penerima energi cahaya disebut fotosistem.Ada dua fotosistem yang dibutuhkan untuk mendukung satu proses fotosintesis, yaitu fotosistem I dan II. Komponen utama fotosistem adalah klorofil, khususnya klorofil-a.Radiasi cahaya yang diterima oleh tanaman dalam fotosintesis diabsorbsi oleh klorofil dan pigmen tambahan yang merupakan kompleks protein-klorofil.Kompleks protein-klorofil merupakan komponen fotosintesis yang penting van der Mescht et al. 1999.

2. Tahapan Proses Fotosintesis

Pada dasarnya, fotosintesis terjadi dalam dua tahapan. Kedua tahap itu berlangsung dalam kloroplas, namun pada dua bagian yang berbeda. Tahap I adalah proses penangkapan energi surya atau proses-proses yang bergantung langsung pada keberadaan cahaya. Seluruh proses pada tahap ini disebut reaksi cahaya. Tahap II adalah proses-proses yang tidak bergantung langsung pada keberadaan cahaya. Proses-proses atau reaksi-reaksi pada tahap ini disebut reaksi gelap. Peristiwa penting apakah yang terjadi pada kedua tahapan tersebut?