Perencanaan Pelaksanaan Perencanaan Siklus I

43 membutuhkan waktu 2 x 35 menit. Dalam penelitian ini, peneliti terlebih dahulu melaksanakan tes awal berupa pre test untuk mengetahui kemampuan awal siswa sebelum diberikan tindakan dan setelah selesai tindakan diadakan post test. Adapun rencana tindakan yang akan dilakukan adalah sebagai berikut:

3.2.1 Perencanaan Siklus I

Siklus pertama dilaksanakan dalam dua kali pertemuan. Uraian kegiatan siklus pertama meliputi perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi.

3.2.1.1 Perencanaan

Pada kegiatan perencanaan, peneliti melaksanakan kegiatan sebagai berikut: 1 menyusun Rencana Pelaksanaan Pembelajaran RPP pada kompetensi dasar 1 yaitu menjelaskan hubungan antara sumber daya alam dengan lingkungan menggunakan model Numbered Heads Together, 2 merancang alat peraga, media pembelajaran, dan lembar kegiatan siswa, 3 menyusun soal pre test dan soal post test beserta kisi-kisi dan kunci jawaban, 4 menyusun angket untuk mengetahui sejauh mana respon belajar siswa terhadap mata pelajaran IPA materi sumber daya alam, 5 menyusun lembar pengamatan aktivitas belajar siswa dan performansi guru, 6 menyusun soal tes formatif I beserta kisi-kisi dan kunci jawaban. Jika semua rancangan sudah siap, maka skenario tindakan akan dilaksanakan.

3.2.1.2 Pelaksanaan

Pada kegiatan pelaksanaan, peneliti melaksanakan kegiatan sebagai berikut: 1 Melakukan pre test untuk mengukur kemampuan siswa sebelum dilakukan tindakan pembelajaran. 2 Melakukan pengisian angket. 3 Menyiapkan alat peraga, media pembelajaran, dan lembar kegiatan siswa. 4 44 Menyiapkan lembar pengamatan aktivitas belajar siswa dan performansi guru. 5 Melaksanakan pembelajaran dengan model Numbered Heads Together. Adapun langkah-langkah dalam pembelajarannya adalah sebagai berikut: guru menyampaikan tujuan pembelajaran yang akan dicapai dan memotivasi belajar siswa; guru menyajikan materi pada kompetensi dasar 1 yaitu menjelaskan hubungan antara sumber daya alam dengan lingkungan; guru membagi kelas dalam beberapa kelompok dan setiap kelompok terdiri dari 4 sampai 5 siswa kemudian kepada tiap-tiap siswa anggota kelompok diberi nomor antara 1 sampai 5; guru mengajukan pertanyaan tentang sumber daya alam kepada siswa yang dikerjakan secara kelompok; setiap anggota dalam kelompok bekerja dan berpikir bersama menyatukan pendapat untuk mencari jawaban dari pertanyaan yang diberikan; guru memanggil satu nomor tertentu dan siswa yang nomornya dipanggil segera menjawab pertanyaan. Bagi kelompok terbaik mendapat penghargaan berupa piagam dan hadiah. 6 Implementasi tindakan berdasarkan rambu-rambu aktivitas siswa dan guru pada saat pembelajaran. 7 Mengadakan tes formatif I untuk mengukur hasil belajar siswa.

3.2.1.3 Pengamatan

Dokumen yang terkait

Penerapan model cooperative learning teknik numbered heads together untuk meningkatkan hasil belajar akutansi siswa ( penelitian tindakan kelas di MAN 11 jakarta )

0 6 319

Pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe numbered head together (NHT) terhadap hasil belajar fisika siswa pada konsep fluida dinamis

0 8 192

Efektifitas pembelajaran kooperatif metode numbered heads together (NHT) terhadap hasil belajar pendidikan Agama Islam di SMP Islam al-Fajar Kedaung Pamulang

0 10 20

The Effectiveness of Numbered Heads Together Technique (NHT) Toward Students’ Reading Ability on Descriptive Text A Quasi Experimental Study at the Second Grade of SMPN 2 Tangerang Selatan in Academic Year 2013/2014

1 9 128

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE NUMBERED HEADS TOGETHER (NHT) UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SUMBER DAYA ALAM KELAS V SD NEGERI KLUWUT 04 KABUPATEN BREBES

0 19 247

PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN IPA MELALUI MODEL NUMBERED HEADS TOGETHER BERBANTUAN MEDIA GAMBAR ILUSTRASI SISWA KELAS IV SDN MANGKANGKULON 02

0 5 273

Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif tipe Numbered Heads Together terhadap Hasil Belajar Fiqih dalam pokok bahasan Riba, Bank, dan Asuransi. (Kuasi Eksperimen di MA Annida Al Islamy, Jakarata Barat)

0 13 150

PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPS MELALUI PEMBELAJARAN AKTIF NUMBERED HEAD TOGETHER PADA SISWA KELAS IV SD NEGERI 02 Peningkatan Hasil Belajar Ips Melalui Pembelajaran Aktif Numbered Head Together Pada Siswa Kelas IV SD Negeri 02 Dawung Kecamatan Matesih Ka

0 1 11

PENINGKATAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA MELALUIPENERAPAN MODEL NUMBERED HEADS TOGETHER Peningkatan Hasil Belajar Matematika Melalui Penerapan Model Numbered Heads Together Pada Siswa Kelas IV SDN Sambirejo 02 Tahun 2013/2014.

0 1 16

PENINGKATAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA MELALUIPENERAPAN MODEL NUMBERED HEADS TOGETHER Peningkatan Hasil Belajar Matematika Melalui Penerapan Model Numbered Heads Together Pada Siswa Kelas IV SDN Sambirejo 02 Tahun 2013/2014.

0 1 18