Fungsi Perencanaan Pembelajaran Perencanaan Pembelajaran

ide-ide, keterampilan, nilai, cara untuk mengekspresikan diri mereka sendiri, kita juga mengajarkan mereka bagaimana cara belajar. 14 Sedangkan menurut soekamto, mengemukakan bahwa model pembelajaran adalah kerangka konseptual yang melukiskan prosedur yang sistematis dalam mengorganisasikan pengalaman belajar untuk mencapai tujuan belajar tertentu dan berfungsi sebagai pedoman bagi para perancang pembelajaran dan para pengajar dalam merencanakan aktivitas belajar mengajar. 15 Berdasarkan beberapa pendapat di atas , dapat ditarik kesimpulan bahwa model pembelajaran adalah kerangka konseptual yang menggambarkan prosedur sistematis yang dilakukan oleh guru untuk membantu siswa dalam mencapai berbagai tujuan pembelajaran. c. Strategi pembelajaran Kemp menjelaskan bahwa strategi pembelajaran adalah “suatu kegiatan pembelajaran yang harus dikerjakan guru dan siswa agar tujuan pembelajaran dapat dicapai secara efektif dan efisien ”. 16 Menurut Joni strategi pembelajaran adalah, “suatu prosedur yang digunakan untuk memberikan suasana yang kondusif kepada siswa dalam rangka mencapai tujuan pembelajaran ”. Gerlach dan Elly 1989 menjelaskan bahwa strategi pembelajaran adalah “suatu cara yang dipilih untuk mencapai tujuan pembelajaran dalam lingkungan pembelajaran tertentu ”. 17 Beberapa pendapat di atas dapat disimpulkan bahwa strategi pembelajaran adalah suatu prosedur yang dilaksanakan oleh guru dalam kegiatan pembelajaran untuk mencapai tujuan pembelajaran yang telah ditetapkan. d. Metode Pembelajaran Faturrohman dan Sutikno mengatakan bahwa metode pembelajaran merupakan, “cara-cara penyajian bahan pembelajaran kepada siswa untuk tercapainya tujuan yang telah ditetapkan ”. Dengan demikian, salah satu 14 Ibid., h. 51 Trianto. loc. cit. 15 Junaedi, dkk, Strategi Pembelajaran, LAPIS PGMI, 2008, h. 1.10 16 Ibid., h. 1.8 17 Asep Herry Hermawan, dkk, op. cit., h.88 keterampilan guru yang memegang peran penting dalam pengajaran adalah keterampilan memilih metode. 18 Menurut Sanjaya, metode pembelajaran adalah “upaya mengimplementasikan rencana yang sudah disusun dalam kegiatan nyata agar tujuan pembelajaran yang telah disusun tercapai secara optimal. ” 19 Sedangkan menurut Masitoh dan Dewi, metode pembelajaran adalah “cara yang digunakan guru dalam membelajarkan siswa agar terjadi interaksi antara guru dan siswa dalam proses pembelajaran. ” Dari beberapa pendapat di atas, dapat disimpulkan bahwa metode pembelajaran adalah cara yang digunakan guru kepada siswa dalam upaya mengimplementasikan rencana yang telah disusun agar tercapainya tujuan pembelajaran. e. Media Pembelajaran Media merupakan kata jamak dari “medium” , yang berarti perantara atau pengantar. Istilah media dapat digunakan dalam dunia pendidikan sehingga istilahnya menjadi media pembelajaran. Menurut Rossi dan Breidle mengemukakan bahwa media pembelajaran adalah “seluruh alat atau bahan yang dapat pakai untuk mencapai tujuan pendidikan, seperti radio, televisi, buku, Koran, majalah, dan sebagainya ”. Namun demikian, media bukan hanya alat atau bahan saja, tetapi hal-hal lain yang memungkinkan siswa dapat memperoleh pengetahuan. 20 Menurut Daryanto media adalah “salah satu komponen komunikasi”. Berdasarkan definisi tersebut, dapat dikatakan bahwa media pembelajaran merupakan sarana perantara dalam proses pembelajaran. 21 Sedangkan menurut Gerlanch dan Ely, media pembelajaran memiliki cangkupan yang sangat luas, yaitu “termasuk manusia, materi atau kajian yang 18 Pupuh Fathurrahman dan Sobry Suntikno, Strategi belajar mengajar, Bandung: Refika Aditama,2007, h.55 19 Wina Sanjaya, Strategi Pembelajaran, Jakarta: Kencana,2007, h. 145 20 Ibid., h. 161 21 Daryanto, Media Pembelajaran, Bandung: Saran Tutorial Nurani Sejahtera,2011, cet.1, h. 4