Pengertian Penilaian Pembelajaran Penilaian Pembelajaran dalam Kurikulum 2013

29 ... 1 penilaian diarahkan untuk mengukur pencapaian kompetensi yaitu KD-KD pada KI-3 dan KI-4; 2 penilaian menggunakan acuan kriteria, yaitu berdasarkan apa yang bisa dilakukan peserta didik setelah mengikuti proses pembelajaran, dan bukan untuk menentukan posisi seseorang terhadap kelompoknya; 3 sistem yang direncanakan adalah sistem penilaian yang berkelanjutan, dalam arti semua indikator ditagih, kemudian hasilnya dianalisis untuk menentukan KD yang telah dimiliki dan yang belum, serta untuk mengetahui kesulitan peserta didik; 4 hasil penilaian dianalisis untuk menentukan tindak lanjut yang berupa perbaikan proses pembelajaran berikutnya, program remedi bagi peserta didik yang pencapaian kompetensinya di bawah ketuntasan, dan program pengayaan bagi peserta didik yang telah memenuhi ketuntasan; serta 5 sistem penilaian harus disesuaikan dengan pengalaman belajar yang ditempuh dalam proses pembelajaran Lampiran IV Permendikbud No. 81A Tahun 2013. Hal yang harus diperhatikan di atas juga menjadi hal yang digunakan dalam penelitian ini untuk meneliti proses penilaian dalam pembelajaran keterampilan daur ulang sampah.

F. Keterampilan Daur Ulang Sampah

1. Pengertian Sampah

Sampah adalah bahan sisa yang tidak diperlukan oleh manusia. Mengenai pengertian sampah pemerintah sudah merumuskan sesuai yang sudah tertulis dalam UU 18 Tahun 2008 Tentang Pengelolaan Sampah BAB I, Pasal 1, yaitu sisa kegiatan sehari-hari manusia danatau proses alam yang berbentuk padat. Pengertian mengenai sampah diperjelas oleh Cecep Dani Sucipto 2012: 1 bahwa sampah merupakan bahan padat buangan kegiatan rumah tangga, pasar, perkantoran, rumah penginapan, hotel, rumah makan, dan 30 industri serta dapat berupa puingan bahan bangunan dan besi-besi tua bekas kendaraan bermotor. Dari nilai ekonomisnya sampah pada prinsipnya adalah suatu bahan yang terbuang atau dibuang dari sumber hasil aktivitas manusia maupun alam yang belum memiliki nilai ekonomis Tim Penulis Penebar Swadaya, 2008:6. Berdasar tiga pengertian sampah tersebut pengertian sampah yang akan digunakan sebagai acuan dari penelitian ini yaitu sampah adalah sisa kegiatan manusia dan atau proses alam yang berbentuk padat dan belum memiliki nilai ekonomis.

2. Jenis Sampah

Jenis sampah ditinjau dari bahannya ada dua macam, yaitu sampah organik dan sampah anorganik. Sampah organik yaitu sampah yang berasal dari makhluk hidup, seperti dedaunan dan sampah dapur, sementara itu sampah anorganik atau sampah kering yaitu sampah yang tidak dapat terurai undergradable Tim Penulis Penerbit Swadaya, 2008:6. Selain dua jenis itu, ditambahkan oleh Cecep Dani Sucipto yaitu sampah B3 bahan berbahaya dan beracun. Umumnya sampah ini mengandung merkuri seperti kaleng bekas cat semprot atau minyak wangi dan tidak tertutup kemungkinan mengandung racun lain yang berbahaya Cecep Dani Sucipto, 2012: 3.