Program Studi Pendidikan Ekonomi Bidang Keahlian Khusus

D. Program Studi Pendidikan Ekonomi Bidang Keahlian Khusus

Pendidikan Akuntansi Tujuan program studi ini adalah untuk menghasilkan tenaga kependidikan yang profesional dan andal di bidang akuntansi, manajemen, dan bidang ekonomikoperasi. Dalam menyelengarakan pendidikan, Prodi Pendidikan ekonomi Pendidikan Akuntansi mendasarkan diri pada kurikulum yang relevan dengan didukung fasilitas yang memadai serta penyelenggaraan proses belajar mengajar yang teratur. Penguasaan dasar- dasar ilmiah dan pengetahuan dibidangnya yang ditekankan pada prodi ini ternyata memberikan dasasr yang kuat bagi para mahasiswa untuk menentukan, memahami, menjelaskan , dan merumuskan cara menyelesaikan cara persoalan di bidang garapannya. Telah terbukti bahwa dengan melaksanakan hal-hal tersebut, Prodi Pendidikan Ekonomi Pendidikan Akuntansi mampu menghasilkan kelulusan yang memiliki kemampuan dan fleksibilitas tinggi. Hal tersebut ditunjukkan dengan semakin banyaknya lulusan prodi ini yang menduduki jabatan-jabatan penting dalam dunia pendidikan secara proporsional, disamping mengisi jabatan-jabatan nonkependidikan, yakni sebagai sumber daya manusia yang dapat diandalkan di bidang akuntansi pada perusahaan dagang, perusahaan manufaktur dan perusahaan jasa, serta bank, hotel, perusahaan konsultan manajemenbisnisperpajakan, perusahaan asuransi dan lainnya. Pengenalan di bidang komputer yang ditekankan oleh Prodi Pendidikan Akuntansi pada sebagian mata kuliah yang ditawarkan sungguh membekali dan memberikan manfaat yang sangat berharga bagi prodi ini dalam dunia kerja. Lebih-lebih di dalam abad informasi sekarang ini, ketika segala informasi menyangkut pekerjaan semakin berbasiskan komputer, hal itu sangat penting. 1. Dosen dan Mahasiswa Dosen-dosen yang mengampu di Prodi PE Bidang Keahlian Khusus Pendidikan Akuntansi dalam mata kuliah AKD I yaitu: a. Drs. Bambang Purnomo, SE, M.Si, b. E. Catur Rismiati, S.Pd., M.A., c. A. Heri Nugroho, S.Pd, Sedangkan jumlah mahasiswa Program Studi Pendidikan Akuntansi, FKIP, Universitas Sanata Dharma sebagai berikut: a. Kelas A berjumlah 43 mahasiswa b. Kelas B berjumlah 47 mahasiswa 2. Fasilitas Fasilitas yang tersedia di Prodi Pendidikan Akuntansi cukup memadai. Fasilitas-fasilitas yang ada di Prodi Pendidikan Akuntansi tersebut antara lain: a. Pusat Simulasi Bisnis dan Koperasi PSBK b. Perpustakaan. c. Laboratorium mikro teaching. d. Laboratorium komputer. e. Fasilitas-fasilitas lainnya yang diselenggarakan oleh Universitas.

BAB V ANALISIS DATA DAN PEMBAHASAN