Pronomina Posesif Pronomina Relatif Pronomina tak takrif

3.7.4 Pronomina Posesif

Bentuk ini terdiri dari frasa nomina yang diikuti oleh kata ganti posesif. Dalam kaba klasik Minangkabau, struktur ini ditandai dengan FN + nyowaang ambo 9. inyo basutan di mato nyo, barajo di hati nyo PRO3TG-dia AKT-sutan di mata POS3TG-nya AKT-raja di hati POS3TG-nya ‘ dia bersutan di matanya, beraja di hatinya’ 10. manolah ayah kanduang ambo, urang kiramat hiduik-hiduik manalah ayah kandung POS1TG-saya, orang keramat hidup-hidup ‘wahai ayah kandungku, orang keramat yang hidup’

3.7.5 Pronomina Relatif

Bentuk ini meliputi dua atau lebih frasa nomina yang diperluas maksudnya dengan menggunakan klausa relatif yang. Struktur ini dalam bahasa Minangkabau ditandai dengan pronomina relatif nan. 12. galanggang dibukak tigo bulan, bapuluah kabau nan rabah gelanggang PAS-buka tiga bulan berpuluh PR-kerbau yang mati ‘ gelanggang dibuka selama tiga bulan, berpuluh kerbau yang mati’

3.7.6 Pronomina tak takrif

Bentuk ini meliuti frasa kata nama pada umumnya dan tidak mempunyai penanda tentu 13. kayu gadang tampek Ø balinduang, PTT tempat PK AKT- lindung ‘ kayu besar tempat orang berlindung ’ Universitas Sumatera Utara

BAB IV METODE PENELITIAN

4.1 Pendekatan

Penelitian ini menggunakan metode deskriptif-kualitatif. Penelitian deskriptif merupakan penelitian yang dimaksudkan untuk mengumpulkan informasi mengenai status suatu gejala yang ada, yaitu keadaan gejala menurut apa adanya pada saat penelitian dilakukan Arikunto 2005. Pada hakikatnya, dalam penelitian kualitatif data yang dianalisis berupa kata-kata tetapi tidak tertutup kemungkinan data berwujud angka-angka data kuantitatif. Di dalam penelitian bahasa, pendekatan kualitatif selalu ditunjang dengan pendekatan kuantitatif dari segi penghitungan data. Penggunaan data kuantitatif sekaligus mempertajam analisis kualitatif itu sendiri.

4.2 Data dan Sumber Data

Penelitian ini menggunakan data tulisan yang disajikan dalam bentuk angka- angka. Data penelitian ini mencakup seluruh klausa yang terdapat dalam teks kaba klasik Minangkabau. Jumlah klausa sebanyak 6350 yang mencakup 7291 topik. Rincian data dapat dilihat pada tabel berikut ini : Universitas Sumatera Utara