Analisis Lingkungan SITI Eksternal

server aplikasi, server data maupun server proxy. Server aplikasi adalah server yang digunakan untuk menyimpan berbagai macam aplikasi yang dapat diakses oleh client, server data sendiri digunakan untuk menyimpan data baik yang digunakan client secara langsung maupun data yang diproses oleh server aplikasi. Server proxy berfungsi untuk mengatur lalu lintas di jaringan melalui pengaturan proxy. Contoh sistem operasi server dari windows saat ini adalah Windows 6.3, Windows Server 2012, kemudian Sun Solaris 10, dan Unix.

4.2.4.2. Trend Jaringan Komputer

Perkembangan terhadap trend jaringan saat ini meningkat demikian pesat, terutama teknologi jaringan komputer adalah internet. Jaringan komputer dapat dibangun dengan menggunakan media kaber maupun tanpa kabel nirkabel. Sebenarnya teknologi nirkabel sudah banyak digunakan, tapi untuk jaringan fisik intra-perusahaan, kabel dan sarana fisik lain masih menjadi prioritas, setidaknya hingga saat ini. Tapi untuk perusahaan yang skalanya sedang hingga kecil, kabel malah menjadi kendala tersendiri, baik dari segi pengadaan, biaya, perawatan, dan troubleshooting apabila terjadi sesuatu yang mengganggu kelancaran jaringan. Jaringan nirkabel lebih mudah dan lebih cepat untuk setup daripada jaringan kabel. Perangkat nirkabel menambah fleksibilitas dan menghemat waktu. Dengan nirkabel kita dapat dengan mudah memindahkan laptop, proyektor dan printer dengan masih mempertahankan konektivitas. Seiring dengan semakin meluasnya dan berkembangnya teknologi nirkabel lain, yaitu Wi-Fi, maka infrastruktur jaringan intra-perusahaan akan digantikan oleh standar ini.

4.2.4.3. Trend Aplikasi Sistem Informasi

Aplikasi sistem informasi terus berkembang seiring dengan perkembangan internet yang sangat cepat. Dimulai dari aplikasi yang hanya berjalan secara stand alone dan client server sehingga sekarang menjadi aplikasi yang dapat bekerja multi user, bahkan sudah berjalan dalam web-based yang lebih efisien. Keuntungan dari aplikasi berbasis web yaitu: a. Dapat diakses dimana saja Karena terhubung oleh server internet maka aplikasi berbasis web dapat diakses dimana saja dan di komputer apa saja, maupun memalui media lain seperti handphone yang sudah sesuai standar WAP. b. Dapat digunakan pada sistem operasi apa pun. Karena web ini berbasis internet, maka aplikasi tersebut dapat diakses dimana saja dengan sistem operasi apa pun. c. Tidak perlu meng-install program apa pun. Satu-satunya program yang kita perlukan adalah browser, yang pasti sudah tersedia langsung di dalam sistem operasi. Tentu ini memudahkan kita karena tidak perlu lagi repot-repot menginstal untuk menggunakan suatu aplikasi. Keuntungan ini terutama sangat terasa di lingkungan perusahaan dengan ratusan komputer atau lebih. Kalau sebelumnya aplikasi tersebut harus diinstal satu per satu di semua komputer yang digunakan, sekarang tidak ada apa-apa lagi yang perlu installation.

4.3. Hasil Perencanaan Strategis Sistem Informasi

Melihat hasil analisis terhadap kebutuhan bisnis dan informasi yang sudah diuraikan sebelumnya, maka selanjutnya akan ditentukan strategi SITI PT Sasmita Wikrama Nusantara. Penentuan strategi ini diawali dengan merumuskan visi dan misi SITI yang akan menjadi pedoman pelaksanaan aktivitas bidang SITI PT Sasmita Wikrama Nusantara. Visi: Sistem informasi sebagai penunjang perusahaan untuk menjadi mitra paling inovatif, dapat diandalkan, dan terpercaya dalam memberikan manajemen perusahaan dan solusi integrasi yang sangat baik untuk membangun bisnis strategis dan bisnis yang berkelanjutan Misi: Dengan memanfaatkan SITI dapat meningkatkan efisiensi kinerja perusahaan, dan dapat memberikan informasi secara cepat yang dibutuhkan perusahaan baik bersifat strategis maupun umum untuk meningkatkan kualitas perusahaan.

4.3.1. Strategi SI Bisnis

Strategi SI bisnis dibuat untuk memberikan perkembangan aplikasi sistem informasi ke depan. Hasil analisis lingkungan SITI internal yang berupa kebutuhan informasi PT Sasmita Wikrama Nusantara menjadi basis utama menentukan solusi aplikasi sistem informasi yang akan diusulkan. Dalam menentukan solusi aplikasi sistem informasi, dibuat pemetaan tujuan setiap divisi, CSF, value chain, kebutuhan informasi, kepada strategi SI. Tabel 4.8 Solusi SI Bagian HR General Affairs Tujuan Bagian HR General Affairs CSF Value Chain Kebutuhan Informasi Strategi SI Menyiapkan laporan bulanan, laporan keuangan dan beban biaya kantor.  Membuat laporan keuangan dengan jujur dan tidak memanipulasi data.  Tepat waktu dalam menyelesaikan laporan. Finance  Data Keuangan SI Keuangan Membina hubungan dengan para mitraklien termasuk tindaklanjut atas penanganan nota pembayaranin voice maupun kontrak kerja dengan pihak terkait.  Peningkatan kepuasan mitraklien dengan sosialisasi pelayanan yang baik.  Membuat invoice dan kontrak kerja dengan baik. Finance  Data Klien  Data kontrak  Data invoice SI Keuangan Mengelola dan  Membuat laporan Human  Data SI