Skala Work-Life Balance Skala Persepsi Dukungan Organisasi

28 c. perilaku kemudian diterjemahkan ke dalam bentuk aitem-aitem sehingga skala psikologi selalu berisi banyak aitem. d. Respon subjek tidak diklasifikasikan sebagai jawaban benar atau salah. Semua jawaban dapat diterima sepanjang diberikan secara jujur dan sungguh- sungguh. Hanya saja, jawaban yang berbeda akan diinterpretasikan berbeda pula.

1. Skala Work-Life Balance

Skala work-life balance dalam penelitian ini disusun berdasarkan aspek- aspek work-life balance yang dikemukakan oleh Greenhaus, Collins dan Shaw 2003, yaitu time balance, involvement balance, dan satisfaction balance. Skala ini menggunakan model skala likert yang menggunakan lima pilihan jawaban, yaitu sangat sesuai SS, sesuai S, netral N, tidak sesuai TS dan sangat tidak sesuai STS. Skala disusun dalam dua jenis aitem, yaitu favorable aitem yang isinya mendukung atau menggambarkan ciri atribut yang diukur dan unfavorable aitem yang isinya tidak mendukung atau tidak menggambarkan ciri atribut yang diukur. Pemberian skor dalam skala ini bergerak dari 5 sampai 1 untuk aitem favorable. Pernyataan yang sangat sesuai SS diberi skor 5, sesuai S skornya 4, netral N skornya 3, tidak sesuai TS skornya 2 dan sangat tidak sesuai STS skornya 1. Aitem yang unfavorable diberi skor yang bergerak dari 1 sampai 5. Pernyataan yang sangat sesuai SS diberi skor 1, sesuai S skornya 2, netral N skornya 3, tidak sesuai TS skornya 4 dan sangat tidak sesuai STS skornya 5. Universitas Sumatera Utara 29 Tabel 3.1. Distribusi Aitem-Aitem Skala Work-life Balance Sebelum Uji Coba No. Aspek Work-life Balance Favorable Unfavorable Jumlah Aitem 1. Time balance 1, 7, 13, 19 4, 10, 16, 22 8 2. Involvement balance 2, 8, 14, 20 5, 11, 17, 23 8 3. Satisfaction balance 3, 9, 15, 21 6, 12, 18, 24 8 Total 12 12 24

2. Skala Persepsi Dukungan Organisasi

Skala persepsi dukungan organisasi dalam penelitian ini disusun berdasarkan aspek-aspek persepsi dukungan organisasi oleh Rhoades dan Eisenberger 2002, yaitu keadilan, dukungan yang diterima dari atasan, dan penghargaan organisasi dan kondisi pekerjaan. Skala ini menggunakan model skala likert yang menggunakan lima pilihan jawaban, yaitu sangat sesuai SS, sesuai S, netral N, tidak sesuai TS dan sangat tidak sesuai STS. Skala disusun dalam dua jenis aitem, yaitu favorable aitem yang isinya mendukung atau menggambarkan ciri atribut yang diukur dan unfavorable aitem yang isinya tidak mendukung atau tidak menggambarkan ciri atribut yang diukur. Pemberian skor dalam skala ini bergerak dari 5 sampai 1 untuk aitem favorable. Pernyataan yang sangat sesuai SS diberi skor 5, sesuai S skornya 4, netral N skornya 3, tidak sesuai TS skornya 2 dan sangat tidak sesuai STS skornya 1. Aitem yang unfavorable diberi skor yang bergerak dari 1 sampai 5. Pernyataan Universitas Sumatera Utara 30 yang sangat sesuai SS diberi skor 1, sesuai S skornya 2, netral N skornya 3, tidak sesuai TS skornya 4 dan sangat tidak sesuai STS skornya 5. Tabel 3.2. Distribusi Aitem-Aitem Skala Persepsi Dukungan Organisasi Sebelum Uji Coba No. Aspek Persepsi Dukungan Organisasi Favorable Unfavorable Jumlah Aitem 1. Keadilan 1, 7, 13, 19 14, 10, 16, 22 8 2. Dukungan yang diterima dari atasan 2, 8, 14, 20 5, 11, 17, 23 8 3. Penghargaan organisasi dan kondisi pekerjaan 3, 9, 15. 21 6, 12, 18, 24 8 Total 12 12 24

E. VALIDITAS DAN RELIABILITAS ALAT UKUR