Kerangka Konsep TINJAUAN PUSTAKA

Untuk meningkatkan semangat kerja karyawan, pimpinan perlu memperhatikan kebutuhan-kebutuhan para karyawan, baik berupa materi maupun non materi.

2.4. Kerangka Konsep

Lingkungan fisik yang baik merupakan peranan yang penting dalam membantu mengurangi kejenuhan dan kelelahan, sehingga diharapkan dapat meningkatkan semangat kerja pegawai Moekijat, 2002. Lingkungan kerja diasumsikan mempunyai pengaruh terhadap kinerja perawat Depkes RI, 1994. Lingkungan kerja merupakan segala sesuatu yang ada di sekitar perawat pada saat bekerja yang berbentuk fisik, langsung atau tidak langsung, yang dapat mempengaruhi dirinya dan pekerjaannya saat bekerja. Lingkungan fisik yang dibahas dalam penelitian ini adalah semua keadaan yang terdapat disekitar tempat kerja seperti 1 Suhu 2 Pencahayaan, 3 Suara, 4 Penghawaan Ruangan, 5 Kebersihan dan 6 Sikap Kerja, hal-hal tersebut dapat berpengaruh secara signifikan terhadap hasil kerja manusia Wignjosoebroto, 1995. Semangat kerja karyawan menurut Moekijat 2002 merupakan kemauan sekelompok orang untuk bekerja giat dan terpadu dalam mengerjakan tujuan bersama. Sedangkan semangat kerja menurut Alex S.Nitisemito 2000 adalah melakukan pekerjaan secara lebih giat sehingga dengan demikian pekerjaan dapat diharapkan lebih cepat dan lebih baik. Untuk melihat seberapa besar semangat kerja karyawan terhadap pekerjaannya dapat diukur melalui unsur-unsur semangat kerja. Menurut Nitisemito 2000 unsur-unsur yang mempengaruhi semangat kerja yaitu; 1 Disiplin kerja, 2 Kerjasama, 3 Tanggung jawab. Untuk mengetahui tinggi rendahnya semangat kerja karyawan suatu organisasi adalah melalui presensi, kerjasama, tanggungjawab, kegairahan dan hubungan yang harmonis. Jadi semangat kerja yang akan diteliti dalam penelitian ini adalah sikap perawat dalam melakukan pekerjaan dengan lebih giat kerajinan, bekerjasama, berdisiplin, bertanggung jawab, bergairah dan memiliki hubungan yang harmonis dengan pimpinan dan rekan kerja sehingga pekerjaan dapat dilakukan dengan lebih cepat, lebih baik dan berkualitas. Berdasarkan pertimbangan- pertimbangan diatas, maka kerangka konsep yang digunakan dalam penelitian ini adalah sebagai berikut: Variabel Independen Variabel Dependen Gambar 2.1. Kerangka Konsep Penelitian Semangat Kerja Lingkungan Fisik 1. Suhu 2. Pencahayaan 3. Suara 4. Penghawaan Ruangan 5. Kebersihan 6. Sikap Kerja

BAB 3 METODE PENELITIAN

3.1. Jenis Penelitian

Penelitian ini merupakan penelitian survey explanatory research dengan pendekatan cross sectional yang bertujuan untuk menjelaskan pengaruh lingkungan fisik suhu, pencahayaan, suara, penghawaan ruangan, kebersihan dan sikap kerja terhadap semangat kerja perawat di Rumah Sakit Umum dr.Pirngadi Medan.

3.2. Lokasi dan Waktu Penelitian

Lokasi penelitian dilakukan di Rumah Sakit Umum Dr. Pirngadi, penelitian ini di lakukan terhitung mulai bulan Februari sampai dengan Juli 2012.

3.3. Populasi dan Sampel

Populasi pada penelitian ini adalah seluruh perawat yang bertugas di ruang rawat inap Rumah Sakit Umum Daerah dr.Pirngadi Kota Medan Kelas I, II, III, Ruang VIP, Ruang Khusus, tidak termasuk tenaga perawat yang sedang cuti besar, cuti tahunan, cuti melahirkan dan sedang mengikuti pendidikan seperti terlihat di Tabel 3.1.