Instrumen Penelitian Populasi dan Sampel Pengumpulan Data

4.4. Variabel Penelitian

Variabel penelitian adalah karakteristik subyek penelitian yang berubah dari satu subyek ke subyek lainnya. Dalam penelitian ini variabel-variabelnya adalah sebagai berikut : a. Variabel Independen veriabel bebas, sebab mempengaruhi Variabel bebas merupakan variabel penelitian yang mempengaruhi dan menjadi sebab perubahan atau timbulnya variabel akibat. Adapun variabel bebas dalam penelitian ini adalah variabel stakeholder di setiap faset performance prims yaitu satisfaction, contribution, strategy, proceses dan capabilities. b. Variabel dependen variabel tergantung, akibat, terpengaruh Variabel terikat merupakan variabel yang dipengaruhi atau yang menjadi akibat dari variabel bebas. Adapun variabel terikat dalam penelitian ini adalah variabel kinerja perusahaan.

4.5. Instrumen Penelitian

Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah sebagai berikut: a. Lembar Observasi Lembar observasi digunakan untuk mendapatkan data atau fakta yang terjadi di lapangan yang berkaitan dengan data pengukuran kinerja. b. Kuesioner AHP Kuesioner AHP dalam penelitian ini adalah kuisioner pembobotan dengan perbandingan N berpasangan. Universitas Sumatera Utara

4.6. Populasi dan Sampel

Populasi adalah keseluruhan subyek yang diteliti. Populasi dari penelitian ini adalah karyawan struktural PT. Perkebunan Nusantara III PKS Aek Nabara Selatan. Populasi karyawan struktural secara keseluruhan berjumlah 23 karyawan. Sampel adalah sebagian individu atau wakil populasi yang diteliti. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini berjumlah 8 orang. Teknik sampling yang digunakan dalam menentukan responden adalah nonprobability sampling dengan jenis Purposive Sampling dimana responden yang didapat adalah karyawan pimpinan PT. Perkebunan Nusantara III PKS Aek Nabara Selatan. Pemilihan teknik sampling tersebut dikarenakan karyawan pimpinan dianggap ahli yang berkompeten dalam pabrik tersebut.

4.7. Pengumpulan Data

Pengambilan data dalam penelitian ini adalah sebagai berikut: 1. Data Primer Data primer adalah informasi atau data orisinil yang dikumpulkan dan berhubungan dengan objek yang akan diteliti. Data-data tersebut adalah sebagai berikut: a. Mengidentifikasi stakeholder, data ini diperoleh dengan melakukan metode wawancara kepada pihak-pihak yang berkompeten di PKS Aek Nabara Selatan. Universitas Sumatera Utara b. Data mengenai Key Performance Index KPI atau indikator kepuasan masing- masing stakeholder, data ini diperoleh dari wawancara pada masing-masing stakeholder yang telah teridentifikasi. c. Data mengenai strategi, proses, dan kapabilitas yang dibutuhkan. Data ini didasarkan pada kepuasan dan kontribusi stakeholder. Dilakukan dengan metode wawancara. d. Bobot Key Performance Index KPI diperoleh melalui penyebaran kuisioner AHP Analytic Hierarchy Process kepada stakeholder perusahaan. e. Data-data lain yang berhubungan dengan penelitian. 2. Data sekunder Data sekunder adalah data yang diperoleh secara tidak langsung yang biasanya berbentuk dokumen, file, arsip, atau catatan-catatan perusahaan. Data ini diperoleh melalui dokumentasi perusahaan, dan literatur yang berhubungan dengan penelitian.

4.8. Langkah-langkah Penelitian