Siswa Manfaat Kemitraan Sekolah

91

a. Siswa

Hasil yang didapat oleh peneliti menunjukan bahwa manfaat dari adanya kemitraan sekolah untuk siswa adalah menambah wawasan untuk siswa. Hal tersebut sudah pasti terjadi, dikarenakan dengan siswa diberi kesempatan untuk mewakili sekolah dalam rangka kerja sama tentunya akan menambah pengetahuan untuk siswa tersebut. Selain itu untuk kegiatan tertentu siswa akan menjadi mandiri, dikarenakan dalam progra tertentu siswa akan diberikan pelatihan terlebih dahulu sebelum mengikuti kemitraan. Pelatihan tersebut berupa pelatihan bahasa, seni, presentasi dan manajemen. Dari pelatihan-pelatihan yang diterima oleh siswa tersebut nantinya akan digunakan pada saat siswa berada di sekolah mitra. Persiapan yang dilakukan sebelum siswa melaksanakan kemitraan tersebut juga akan bermanfaat tidak hanya pada saat siswa berada disekolah mitra, tetapi juga akan berguna selamanya. Manfaat lain adalah siswa dapat membangun jejaring dengan partner pada saat kemitraan berlangsung. Siswa yang berpartisipasi aktif dalam kegiatan pertukaran pelajar atau student exchanged, dan presentasi diluar negeri, mereka akan memiliki tambahan teman dari berbagai daerah. Berawal dari bertambahnya teman biasanya siswa akan saling bertukar identitas, paling tidak alamat email dan nomer telepon, akan berlanjut pada hubungan persahabatan antar daerah. Dengan demikian tentunya siswa akan lebih mudah dalam membangun 92 jejaring antar siswa, yang akan merambah pada jejaring antar sekolah maupun antar negara. Hal tersebut ternyata sesuai dengan salah satu values atau nilai dari konsep dan prinsip kemitraan yang diungkapkan oleh Tony Lendrum 2003, yang berupa friendship. Friendship atau persahabatan adalah nilai yang dibangun oleh siswa pada saat kemitraan sedang berlangsung. Siswa secara sadar ataupun tidak sadar mereka akan menjalin persahabatan dengan mitra yang nantinya akan berakhir pada membentuk jejaring antar siswa.

b. Guru