Populasi Sampel Variabel Penelitian

10 Melaksanakan pembelajaran di kelas eksperimen dengan model pembelajaran NHT pada kelas VII E dan model pembelajaran TPS pada kelas VII D. 11 Melaksanakan tes hasil belajar pada kelas eksperimen dan kelas kontrol. 12 Menganalisis data hasil tes. 13 Menyusun hasil penelitian. 14 Menyusun laporan.

3.3 Metode Penentuan Subyek Penelitian

3.3.1 Populasi

Menurut Arikunto 2006:130 yang dimaksud dengan populasi adalah keseluruhan subyek penelitian. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh peserta didik kelas VII semester II SMP N 2 Candimulyo Kabupaten Magelang tahun pelajaran 20102011, sebanyak 198 orang yang terbagi menjadi 6 kelas yaitu kelas VII A, VII B, VII C, VII D, VII E, dan VII F. Dari 6 kelas itu pembagiannya merata tidak ada kelas unggulan. Oleh karena itu, keenam kelas tersebut mempunyai peluang yang sama untuk menjadi sampel dalam penelitian ini.

3.3.2 Sampel

Sampel adalah sebagian atau wakil populasi yang diteliti Arikunto, 2006:131. Penentuan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan teknik cluster random sampling, yaitu dengan mengambil secara acak dari populasi yang diasumsikan berdistribusi normal dan dalam keadaan homogen dengan pertimbangan peserta didik duduk pada jenjang kelas yang sama, diajar oleh guru yang sama, mendapatkan materi berdasarkan kurikulum yang sama, dan pembagian kelas tidak berdasar rangking. Sampel yang diambil dalam penelitian ini adalah sekelompok peserta didik yang terhimpun dalam tiga kelas dengan ketentuan satu kelas eksperimen I pembelajaran dengan model pembelajaran kooperatif tipe NHT, satu kelas eksperimen II pembelajaran dengan model pembelajaran kooperatif tipe TPS, dan satu kelas kontrol pembelajaran dengan ekspositori. Dari enam kelas itu dilakukan pengundian kemudian didapat kelas sebagai kelas sampel yaitu kelas VII D, kelas VII E, dan kelas VII F. Setelah dilakukan cluster random sampling diperoleh kelas VII E sebagai kelas eksperimen I, kelas VII F sebagai kelas kontrol, dan kelas VII D sebagai kelas eksperimen II.

3.3.3 Variabel Penelitian

Variabel adalah obyek penelitian, atau apa yang menjadi titik perhatian suatu penelitian Arikunto, 2006:118. Variabel yang digunakan dalam penelitian ini adalah sebagai berikut. 1 Variabel bebas Variabel yang mempengaruhi disebut variabel penyebab, variabel bebas, atau independent variabel X Arikunto, 2006:119. Variabel bebas dalam penelitian ini adalah model pembelajaran matematika. 2 Variabel terikat Variabel tidak bebas, variabel tergantung, variabel terikat, atau dependent variabel Y adalah variabel akibat Arikunto, 2006:119. Variabel terikat dalam penelitian ini adalah kemampuan komunikasi matematik.

3.4 Teknik Pengumpulan Data

Dokumen yang terkait

Pengaruh Strategi Pembelajaran Kooperatif Model Numbered Head Together (NHT) terhadap Hasil Belajar Siswa pada Mata Pelajaran Sosiologi Kelas X (Studi Kasus: SMA Negeri 8 Kota Tangerang Selatan

0 4 169

Pengaruh Strategi Pembelajaran kooperatif Numbered Head Together (NHT) Terhadap Hasil Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran IPS Mathaul Huda

0 5 173

Pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe numbered head together (NHT) terhadap hasil belajar fisika siswa pada konsep fluida dinamis

0 8 192

Pengaruh metode Numbered Head Together (NHT) terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran fiqih di SMP Al-Zahra Indonesia Pamulang

0 4 177

Effect of Method Numbered Head Together (NHT) to the Student Results on Subjects of Fiqh at Al-Zahra Indonesian Junior Pamulang.

0 25 177

Pengaruh strategi pemecahan masalah “ideal” dengan model pembelajaran kooperatif tipe Numbered Head Together (NHT) terhadap kemampuan berpikir kritis matematik siswa

1 10 208

Upaya Peningkatkan Hasil Belajar Siswa Pada Materi Konsep Mol Melalui Model Pembelajaran Numbered Head Together (NHT) Di Kelas X-6 SMAN 8 Kota Tangerang Selatan

0 3 8

Keefektifan Pembelajaran Numbered Head Together (NHT) Dan Pembelajaran Think Pairs Share (TPS) Terhadap Kemampuan Komunikasi Matematik Peserta Didik Pada Materi Pokok Segiempat.

0 0 702

Keefektifan Pembelajaran Numbered Head Together (NHT) Dan Pembelajaran Think Pairs Share (TPS) Terhadap Kemampuan Komunikasi Matematik Peserta Didik Pada Materi Pokok Segiempat. -

0 2 351

THINK PAIR SHARE (TPS) DENGAN NUMBERED HEAD TOGETHER (NHT) PADA MATERI SEL

0 0 89