Subjek Penelitian METODE PENELITIAN

lembaga pendidikan. Untuk dapat memproduksi secara masal, peneliti perlu bekerjasama dengan perusahaan. Adapun dalam pengembangan materi ajar menyimak informasi bermuatan kearifan lokal, peneliti membatasi tahapan penelitian seperti tertera pada bagan. Bagan 2. Tahapan Penelitian Bagan di atas merupakan tahapan penelitian yang akan dilakukan untuk menentukan apakah pengembangan materi pembelajaran menyimak informasi bermuatan kearifan lokal layak dijadikan materi pembelajaran menyimak yang baru atau tidak. Peneliti membatasi pada tahap uji produk kepada siswa tanpa melakukan upaya pencetakan secara massal.

3.2 Subjek Penelitian

Subjek penelitian ini disesuaikan dengan fokus penelitian yaitu mengembangkan materi pembelajaran menyimak informasi bermuatan kearifan lokal untuk siswa SMP kelas VII. Subjek penelitian ini terbagi menjadi dua kelompok, yaitu 1 subjek penelitian untuk mendapatkan data kebutuhan materi pembelajaran menyimak informasi adalah siswa dan guru bahasa Indonesia; 2 subjek penelitian untuk mendapatkan validasi desain produk adalah guru bahasa dan sastra Indonesia dan dosen ahli. Siswa yang menjadi subjek untuk memperoleh data tentang kebutuhan materi pembelajaran menyimak informasi adalah siswa kelas VII SMP N 3 Bumiayu dan SMP N 1 Subah tahun ajaran 20122013. Alasan dipilih SMP tersebut adalah untuk membantu siswa dalam pembelajaran menyimak informasi sekaligus menjadi subjek uji coba pemakaian materi pembelajaran menyimak informasi bagi siswa SMP kelas VII. Data tentang kebutuhan materi pembelajaran menyimak informasi diperoleh dari subjek kedua, yaitu guru. Guru yang menjadi subjek penelitian ini adalah guru mata pelajaran bahasa Indonesia dari SMP N 3 Bumiayu dan SMP N 1 Subah. Guru juga akan memberikan penilaian terhadap desain produk pengembangan materi pembelajaran menyimak informasi bermuatan kearifan lokal tersebut. Hal ini disebabkan guru yang akan langsung menggunakan materi tersebut dalam pembelajaran. Dosen ahli yang bertindak sebagai konsultan pengembang materi pembelajaran menyimak informasi terdiri atas dua orang, yaitu Drs. Bambang Hartono, M.Hum. dan Dr. Mimi Mulyani, M.Hum.Alasan dipilih dosen ahli tersebut karena mempunyai keahlian di bidang pengembangan materi dan kriteria kelayakannya. Hal ini akan sangat membantu dalam penilaian materi yang berbentuk cetak dan CD. Bapak Bambang dan Ibu Mimi adalah dosen ahli yang berasal dari Jurusan Bahasa dan Sastra Indonesia, Fakultas Bahasa dan Seni, Universitas Negeri Semarang. Data tentang kualitas dan sikap serta tanggapan siswa terhadap materi diperoleh dari siswa sebagai subjek penelitian dalam pemberlakuan kelas terbatas.Dalam proses pemberlakuan kelas terbatas terhadap materi ajar pembelajarn menyimak informasi adalah siswa kelas VII SMP N 3 Bumiayu dan SMP N 1 Subah.

3.3 Variabel Penelitian