Multimedia interaktif materi pakan buatan

8. Peserta didik mampu menjelaskan penyimpanan pakan sesuai persyaratan teknis.

6. Multimedia interaktif materi pakan buatan

Multimedia interaktif materi pakan buatan merupakan aplikasi macromedia flash yang memberikan pengetahuan tentang materi pakan buatan. Dalam multimedia ini, dipaparkan materi yang meliputi bahan baku pakan, perhitungan formulasi dan kebutuhan bahan baku, proses pembuatan pakan, serta pengemasan dan penyimpanan pakan. Materi pakan buatan merupakan materi yang menarik, akan tetapi karena proses-proses pembuatan bahan baku dan pengolahan pakan buatan tidak selalu terjadi di lingkungan sekitar, maka konsepnya menjadi abstrak dan tidak dapat dilihat secara langsung. Oleh karena itu, diperlukan media yang mampu menggambarkannya secara konkret, salah satunya melalui multimedia interaktif. Multimedia interaktif materi pakan buatan dirancang sedemikian rupa sehingga materinya sesuai standar yang telah ditetapkan oleh BSNP. Dalam Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan KTSP, pembelajaran pokok bahasan Pakan Buatan diberikan pada siswa kelas XI SMK dengan Standar Kompetensi Memproduksi Pakan Buatan. Contoh tampilan multimedia interaktif materi pakan buatan dapat dilihat pada gambar 2. Gambar 3 Tampilan multimedia interaktif materi pakan buatan Pengembangan multimedia interaktif materi pakan buatan dimulai dengan penulisan script multimedia yang meliputi naskah visual dan audio. Tahap selanjutnya adalah pembuatan desain tampilan multimedia, dilanjutkan dengan memasukkan materi pakan buatan ke dalam desain multimedia yang telah dibuat. Menu pada multimedia dibagi berdasarkan submateri yang ada pada pokok bahasan materi pakan buatan. Tahap terakhir pada pembuatan multimedia interaktif materi pakan buatan adalah pengisian suara narasi untuk mendukung tampilan visual. Pada multimedia interaktif materi pakan buatan, materi disajikan dalam tampilan visual berbentuk gambar dan penjelasan singkat. Untuk materi proses pembuatan bahan baku dan proses pembuatan pakan buatan flake dan pellet disertakan video yang menjelaskan secara detil materi dalam ruang 3 dimensi agar peserta didik memahami gambaran proses tersebut. Pada setiap bagian dilengkapi dengan suara narasi untuk menjelaskan gambar dan video. Tampilan secara otomatis akan fullscreen mode sehingga sangat cocok untuk LCD memakai layar proyektor digunakan untuk mengajar di kelas. Dan pada bagian akhir terdapat kuis evaluasi yang interaktif untuk mengetahui pemahaman peserta didik. Multimedia interaktif materi pakan buatan yang telah dikembangkan mampu memvisualisasi materi menjadi lebih nyata. Materi pakan buatan yang mencakup bahan baku dan proses pengolahan yang tidak bisa dihadirkan ke dalam kelas menjadi dapat lebih dipahami oleh peserta didik sehingga berdampak pada peningkatan hasil belajar. Selain itu, peserta didik juga dapat menggali sendiri pengetahuan mereka dengan mempelajari multimedia interaktif materi pakan buatan, sehingga pembelajaran menjadi berpusat pada peserta didik student centered learning.

B. Kerangka Pikir

Pengembangan perangkat pembelajaran dilakukan untuk menghasilkan suatu perangkat pembelajaran yang efektif diterapkan di sekolah. Perangkat pembelajaran yang dikembangkan disertai dengan multimedia interaktif. Interaktivitas pada multimedia yang dikembangkan diharapkan mampu mengubah pembelajaran dari teacher centered learning menjadi student centered learning. Selain itu, multimedia materi pakan buatan mampu memaparkan materi secara