Kerangka Konsep Definisi Operasional

sebagai pedoman penyelenggaraan pendidikan, akademik dan profesional yang diselenggarakan atas dasar suatu kurikulum serta ditujukan agar mahasiswa dapat menguasai pengetahuan, keterampilan dan sikap sesuai dengan sasaran kurikulum KBBI,2014 demografi kuesioner 2. Pendidikan Dokter 3. Kesehatan Masyarakat 4. Farmasi 5. Sosiologi 6. Ilmu Politik 7. Hubungan Internasional 8. Dirasat Islamiyah 8. Nikotin dependen pengukur ketergantungan pada rokok atau nikotin Sajatovic, 2012 Kuesioner Fagerstrom Test For Nicotine Dependence FTND berisi 6 pertanyaan Pilihan jawaban pertanyaan no. 1 bernilai : 5 menit = 3 6- 30 menit = 2 31- 60 menit = 1 Setelah 60 menit = 0 Pertanyaan no. 2 bernilai : 1. skor 0-2 sangat rendah very low dependence 2. skor 3-4 rendah low dependence 3. skor 5 sedang medium Ordinal Ya = 1 No = 0 Pertanyaan no. 3 bernilai : Rokok pertama dipagi hari = 1 Yang lainnya = 0 Pertanyaan no. 4 bernilai : 1-10 rokok = 0 11-20 rokok = 1 21-30 rokok = 2 31 rokok atau lebih = 3 Pertanyaan no. 5 bernilai: Ya = 1 Tidak = 0 Pertanyaan no.6 bernilai : Ya = 1 Tidak = 0 dependence 4. skor 6-7 tinggi high dependence 5. skor 8-10 sangat tinggi very high dependence Sajatovic, 2012 52

BAB IV METODOLOGI PENELITIAN

A. Desain Penelitian

Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan rancangan desain analisis deskriptif dengan pendekatan cross sectional. Penelitian cross sectional meneliti suatu kejadian satu waktu sekaligus pada saat yang sama. Metode ini digunakan untuk mengetahui gambaran pengetahuan, perilaku merokok dan nikotin dependen mahasiswa Fakultas Dirasat Islamiyah FDI, Fakultas Ilmu Sosial dan Politik FISIP, dan Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan FKIK UIN Syarif Hidayatullah Jakarta.

B. Tempat dan Waktu Penelitian

Tempat penelitian yang digunakan adalah UIN Syarif Hidayatullah Jakarta pada Fakultas Dirasat Islamiyah, Fakultas Ilmu Sosial dan Politik, dan Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan. Waktu yang digunakan dalam penelitian berkisar dari bulan Maret sampai April 2015. Peneliti menentukan kampus UIN Syarif Hidayatullah Jakarta sebagai tempat penelitian dengan alasan sebagai tempat kuliah peneliti, dan peneliti melihat secara subyektif masih banyak mahasiswa yang merokok didalam lingkungan kampus. Perilaku merokok sebenarnya sudah dilarang dan ditetapkan peraturan dalam kode etik mahasiswa UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. Berdasarkan studi pendahuluan peneliti memilih FKIK, FDI dan FISIP karena ingin melihat gambaran tingkat pengetahuan, perilaku merokok dan nikotin depeden pada latar belakang ilmu yang berbeda. Pada FKIK mahasiswa mempelajari mengenai kesehatan, FISIP mahasiswanya mempelajari ilmu kemasyarakatan dan FDI sebagai fakultas yang mempelajari ilmu agama islam yang lebih mendalam dari fakultas lain. Selain itu, penelitian ini diharapkan bisa menjadi masukan untuk kampus UIN Syarif Hidayatullah Jakarta dalam rangka membuat program pencegahan agar mahasiswa tidak menjadi perokok dan menanggulangi kebiasaan merokok, sehingga program yang dibuat tepat dan berguna bagi peningkatan kualitas kesehatan mahasiswa. C. Populasi dan Sampel 1. Populasi penelitian Populasi adalah unit dimana suatu hasil penelitian akan diterapkan Dharma, 2011. Populasi dari penelitian ini adalah mahasiswa tingkat kedua yaitu mahasiswa angkatan 2013 Fakultas Dirasat Islamiyah, Fakultas Ilmu Sosial dan Politik, dan Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. Peneliti tidak menggunakan responden dari angkatan 2014 karena saat ini mahasiswa angkatan 2014 sedang dalam proses orientasi dan adaptasi dengan lingkungan kampus yang baru. Peneliti juga tidak menggunakan responden dari angkatan tahun 2011 dan 2012 karena mahasiswanya sudah memasuki proses pembuatan skripsi dan dari beberapa mahasiswa ini sedang dalam proses pembelajaran dilapangan atau diluar kampus seperti praklinik dan KKN. Menurut data yang didapatkan dari Badan Kepegawaian UIN Syarif Hidayatullah Jakarta terdapat 681 mahasiswa dari 3 fakultas yang terbagi menjadi 8 program studi. Tabel 4.1 Persebaran Jumlah Mahasiswa FKIK UIN Syarif Hidayatullah Jakarta Program Studi Jumlah Mahasiswa Angkatan 2013 Ilmu keperawatan 48 Pendidikan dokter 87 Kesehatan masyarakat 105 Farmasi 77 Total 317 Tabel 4.2 Persebaran Jumlah Mahasiswa FISIP UIN Syarif Hidayatullah Jakarta Program Studi Jumlah Mahasiswa Angkatan 2013 Sosiologi 76 Ilmu politik 73 Hubungan Internasional 107 Total 256 Tabel 4.3 Persebaran Jumlah Mahasiswa FDI UIN Syarif Hidayatullah Jakarta Program Studi Jumlah Mahasiswa Angkatan 2013 Dirasat Islamiyah 108 Total 108

2. Sampel Penelitian

Sampel adalah sekelompok individu yang merupakan bagian dari populasi terjangkau dimana peneliti langsung mengumpulkan data atau melakukan pengamatanpengukuran pada unit ini Dharma,2011. Penelitian ini menggunakan cluster sampling karena sumber data dalam skala besar dan setiap cluster boleh mengandung unsur yang karakteristiknya heterogen. Cluster sampling adalah pembentukan cluster-cluster yang merupakan kumpulan dari unit-unit sampling yang lebih kecil Sugiyono, 2012. Pengambilan sampel berpedoman pada kriteria inklusi dan kriteria eksklusi yang telah ditentukan peneliti. Penentuan kriteria sampel sangat membantu peneliti untuk mengurangi bias hasil penelitian. Kriteria inklusi adalah karakteristik umum subyek penelitian dari suatu populasi target yang terjangkau dan akan diteliti. Sedangkan kriteria eksklusi adalah menghilangkan atau mengeluarkan subyek yang memenuhi kriteria inklusi dari studi karena berbagai sebab, misalnya terdapat keadaan atau penyakit yang menganggu pengukuran maupun interpretasi hasil Nursalam, 2008. Kriteria inklusi yang ditetapkan adalah a. Mahasiswa angkatan 2013 Fakultas Dirasat Islamiyah, Fakultas Ilmu Sosial dan Politik, dan Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. b. Mahasiswa berstatus aktif kuliah. Kriteria eksklusi pada penelitian ini adalah: a. Mahasiswa yang sedang cuti kuliah. b. Mahasiswa yang sedang dalam proses pembelajaran diluar kampus seperti KKN, Praklinik, Profesi, dan Skripsi. Kemudian untuk menentukan sampel menggunakan cluster sampling adalah dengan menyusun sample frame berdasarkan cluster dengan mengurutkan cluster yang ada. Dalam penelitian ini program pendidikan sebagai cluster. Rumus yang digunakan dalam menentukan besar sampel dalam penelitian ini adalah menggunakan ketentuan rumus besar sampel menurut Surakhmad dalam Umar, 2000, yaitu: Rumus : 50 - 15 Keterangan : : ukuran sampel : ukuran populasi

Dokumen yang terkait

Korelasi kemampuan akademik mahasiswa terhadap penyelesaian studi di program studi pendidikan fisika

0 6 65

Hubungan tingkat pengetahuan dengan perilaku mahasiswa profesi keperawatan UIN Syarif Hidayatullah Jakarta dalam melakukan pemberian obat

2 17 138

Pengetahuan, sikap, dan perilaku mahasiswa program studi pendidikan dokter UIN Syarif Hidayatullah Jakarta tentang makanan cepat saji ( fast food) tahun 2009

0 21 71

Pustakawan akademik dan feasilibitas pengembangan insitutional repository (studi kasus di UIN Syarif Hidayatullah Jakarta)

0 16 14

Pustakawan Akademik dan Feasilibitas Pengembangan Insitutional Repository (Studi Kasus di UIN Syarif Hidayatullah Jakarta)

0 11 17

Pemetaan Kajian Tafsir Al-Qur’an pada Program Pascasarjana UIN Syarif Hidayatullah Jakarta dan UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta: Analisis Sitiran Pengarang yang Disitir Disertasi Mahasiswa Tahun 2005-2010

0 5 55

Perilaku pencarian informasi dosen jurusuan komunikasi fakultas ilmu dakwah ilmu komunikasi UIN Syarif Hidayatullah Jakarta dalam memenuhi kebutuhan berdakwah

0 12 0

Pengaruh self-regulated learning dan dukungan sosial terhadap prokrastinasi akademik mahasiswa psikologi Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta

0 21 0

Hubungan Label Peringatan kesehatan Merokok Dengan Perilaku Merokok Pada Mahasiswa Perokok Aktif di UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

1 9 97

Institutional Repository UIN Syarif Hidayatullah Jakarta: Sistem Penerimaan Mahasiswa Baru (SPMB) UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

0 0 41