Hasil Uji Coba Skala Kesejahteraan Psikologis Hasil Uji Coba Skala Bullying

43 Tabel 4. Distribusi Aitem Skala Bullying Setelah Uji Coba No. Dimensi Favorable Total Bobot 1. Work-related bullying 1,2,3,4,11,13,14,17,18,20,21, 24,25 13 50 2. Personal bullying 5,6,7,8,9,10,12,15,16,19,22, 23,26 13 50 Total 26 26 100 44

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

Pada bab ini akan diuraikan mengenai hasil penelitian yang terdiri dari gambaran umum subjek penelitian, analisis dan interpretasi data dari hasil yang didapatkan.

A. Gambaran Umum Subjek Penelitian

Penelitian ini secara keseluruhan melibatkan 160 orang subjek yang merupakan karyawan perbankan. Pada awalnya peneliti menyebar 195 skala, akan tetapi peneliti hanya mengolah data dari 160 responden karena sebanyak 21 responden tidak mengembalikan skala dan sebayak 14 responden tidak mengisi data demografis. Berikut ini merupakan deskripsi dari subjek penelitian berdasarkan jenis kelamin, usia, status pernikahan, dan lamanya masa bekerja.

1. Gambaran Subjek Penelitian Berdasarkan Jenis Kelamin

Gambaran subjek penelitian berdasarkan jenis kelamin dapat dilihat pada tabel berikut ini. Tabel 5. Gambaran Subjek Penelitian Berdasarkan Jenis Kelamin Jenis Kelamin Jumlah N Persentase Laki-Laki 47 29,4 Perempuan 113 70,6 Total 160 100 45 Tabel diatas menunjukkan bahwa subjek penelitian terbanyak berjenis kelamin perempuan sebanyak 113 orang 70,6, sedangkan laki-laki hanya 47 orang 29,4.

2. Gambaran Subjek Penelitian Berdasarkan Usia

Penyebaran subjek penelitian berdasarkan rentang usia menurut Hurlock 2002. Tabel 6. Gambaran Subjek Penelitian Berdasarkan Usia Usia Kategori Jumlah N Persentase 18-40 tahun Dewasa dini 145 90.63 41-60 tahun Dewasa madya 15 9.37 60 tahun Lanjut usia Total 160 100 Tabel diatas menunjukkan bahwa subjek penelitian terbanyak merupakan subjek-subjek yang berada pada masa dewasa dini, yaitu sebanyak 145 responden 90.63. Sebanyak 15 responden berada pada masa dewasa madya 9.37, sedangkan tidak ada responden yang berusia lanjut lebih dari 60 tahun.

3. Gambaran Subjek Penelitian Berdasarkan Status Pernikahan

Penyebaran subjek penelitian berdasarkan status pernikahan dapat dilihat di tabel berikut ini. 46 Tabel 7. Gambaran Subjek Penelitian Berdasarkan Status Pernikahan Status Pernikahan Jumlah N Persentase Belum menikah 113 70,6 Menikah 47 29,4 Total 160 100 Berdasarkan tabel diatas, maka dapat diketahui bahwa kebanyakan subjek memiliki status belum menikah. Sebanyak 113 responden memiliki status belum menikah 70,6, sedangkan responden yang sudah menikah ada sebanyak 47 orang 29,4.

4. Gambaran Subjek Berdasarkan Masa Bekerja

Gambaran subjek berdasarkan lamanya masa bekerja sesuai dengan teori perkembangan karir oleh Morrow dan McElroy 1987 dapat dilihat pada tabel berikut ini. Tabel 8. Gambaran Subjek Penelitian Berdasarkan Masa Bekerja Masa Bekerja Kategori Jumlah N Persentase 2 tahun Tahap perkembangan establishment stage 56 35 2 tahun – 10 tahun Tahap lanjutan advancement stage 68 42.5 10 tahun Tahap pemeliharaan maintenance stage 36 22.5 Total 160 100