5 Keberhasilan kelompok Kohesivitas kelompok kerja terjadi ketika kelompok telah
berhasil memasuki level keberhasilan. Anggota kelompok akan lebih mendekati keberhasilan mereka dari pada mendekati kegagalan.
6 Tantangan Kelompok kohesif akan menerima tantangan dari beban kerja
yang diberikan. Tiap anggota akan bekerja sama menyelesaikan tugas yang diberikan, bukan menganggap itu sebagai masalah melainkan
tantangan.
d. Efek Kohesivitas Kelompok
Kohesivitas merupakan kekuatan interaksi dari anggota suatu kelompok. Kohesivitas ditunjukkan dalam bentuk keramahtamahan antar
anggota kelompok, mereka biasanya senang untuk bersama-sama. Masing- masing anggota merasa bebas untuk mengemukakan pendapat dan
sarannya. Anggota kelompok biasanya juga antusias terhadap apa yang ia kerjakan dan mau mengorbankan kepentingan pribadi demi kepentingan
kelompoknya. Merasa rela menerima tanggung jawab atas aktivitas yang dilakukan untuk memenuhi kewajibannya. Semua itu menunjukan adanya
kesatuan, kereratan, dan saling menarik dari anggota kelompok.
2. Kepuasan Kerja
a. Pengertian Kepuasan Kerja
Kepuasan kerja karyawan harus diciptakan sebaik-baiknya supaya moral kerja, dedikasi, kecintaan, dan kedisiplinan karyawan meningkat.
Oleh karena itu kepuasan kerja karyawan sangat penting dan merupakan kunci pendorong moral, kedisiplinan, prestasi kerja karyawan dalam
mendukung terwujudnya tujuan perusahaan. Robbin 2006 mengatakan bahwa kepuasan kerja adalah sikap
umum terhadap pekerjaan seseorang, yang menunjukkan perbedaan antara jumlah penghargaan yang diterima pekerja dan jumlah yang mereka yakini
seharusnya mereka terima. Pandangan senada dikemukakan oleh Gibson, Ivancenvich, dan Donely 2000 yang menyatakan kepuasan kerja sebagai
sikap yang dimiliki pekerja tentang pekerjaan mereka. Sedangkan menurut Martoyo dalam Handoyo 2004 menyatakan bahwa kepuasan kerja
merupakan keadaan emosional karyawan dimana terjadi ataupun tidak terjadi titik temu antara nilai balas jasa kerja karyawan dari
perusahaanorganisasi dengan tingkat nilai balas jasa yang memang diinginkan karyawan yang bersangkutan. Kepuasan kerja merupakan
persepsi karyawan terhadap besarnya balas jasa yang diterima karyawan atas pengabdian yang telah diberikan kepada perusahaan.
Jewell Siegell dalam Idrus 2006: 96 mengungkapkan bahwa kepuasan kerja merupakan sikap yang timbul berdasarkan penilaian
terhadap situasi kerja. Lebih lanjut diungkap bahwa karyawan yang puas
lebih menyukai situasi kerjanya dibandingkan yang tidak. Menurut Handoko 2000: 193 kepuasan kerja adalah keadaan emosional yang
menyenangkan atau tidak menyenangkan dengan mana para pegawai memandang pekerjaan mereka. Sedangkan menurut Blum dalam As’ad
1995: 104 kepuasan kerja merupakan sikap umum yang merupakan hasil dari beberapa sikap khusus terhadap faktor-faktor pekerjaan, penyesuaian
diri dan hubungan sosial individu diluar kerja.
b. Teori Kepuasan Kerja
Teori-teori kepuasan kerja menurut Wexly dan Yukl dalam Handoyo 2004:13-14 yaitu:
1 Teori ketidaksesuaian dicrepany theory Teori ini dipelopori oleh Porter, Porter mengukur kepuasan kerja
seseorang dengan memperhitungkan selisih antara yang seharusnya dengan kenyataan yang dirasakan. Kerja seseorang bergantung kepada
ketidaksesuaian antara apa yang seharusnya harapan, keinginan, atau nilai-nilai dengan apa yang menurut perasaannya atau persepsinya
telah diperoleh atau dicapai melalui pekerjaan. 2 Teori keadilan equity theory
Equity theory teori keadilan dikembangkan oleh Adams. Adapun pendahulu dari teori ini adalah Zabznik. Prinsip dari teori ini adalah
bahwa orang akan merasa puas dan tidak puas tergantung apakah ia merasakan adanya keadilan equity atau tidak atas suatu situasi.
Perasaan adil dan tidak adil atas suatu situasi , diperoleh dengan cara