Undang-Undang No. 3 Tahun 2002 tentang Pertahanan Negara Undang-Undang No. 34 tahun 2004 tentang Tentara Nasional Indonesia

19 Berpartisipasi dalam Membela Negara Untuk itulah, kita sebagai warga negara yang baik harus tetap membela negara dan bangsa di manapun kita berada. Menjaga persatuan dan kesatuan negara tercinta yaitu Negara Kesatuan Republik Indonesia adalah kewajiban kita bersama.

6. Undang-Undang No. 3 Tahun 2002 tentang Pertahanan Negara

Dalam Undang-Undang No. 3 Tahun 2002 disebutkan sebagai berikut. a. Pertahanan negara adalah segala sesuatu untuk mempertahankan kedaulatan negara, keutuhan wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia dan keselamatan bangsa dari ancaman, serta gangguan terhadap keutuhan bangsa dan negara. b. Sistem pertahanan negara adalah sistem pertahanan yang bersifat sementara dan melibatkan seluruh warga negara, wilayah, sumber daya nasional lainnya. Di samping itu, juga mempersiapkan secara total, terpadu, terarah, dan berlanjut untuk menegakkan kedaulatan negara, keutuhan wilayah, dan keselamatan segenap bangsa dari segala ancaman.

7. Undang-Undang No. 34 tahun 2004 tentang Tentara Nasional Indonesia

Dalam Undang-Undang ini memuat tentang tugas Tentara Nasional Indonesia TNI antara lain: a. TNI sebagai alat pertahanan NKRI, bertugas melaksanakan kebijakan pertahanan negara untuk menegakkan kedaulatan negara, mempertahankan keutuhan wilayah, dan melindungi keselamatan bangsa, menjalankan operasi militer untuk perang dan operasi militer selain perang, serta ikut secara aktif dalam tugas pemeliharaan perdamaian regional dan internasional. b. TNI dibangun dan dikembangkan secara profesional sesuai kepentingan politik negara, mengacu pada nilai dan prinsip demokrasi, supremasi sipil, hak asasi manusia, ketentuan hukum nasional, dan ketentuan hukum internasional yang sudah diratifikasi, dengan dukungan anggaran belanja negara yang dikelola secara transparan. Hakikat pertahanan negara adalah segala upaya pertahanan bersifat sementara yang penyelenggaraannya diserahkan pada kesadaran hak dan kewajiban warga negara serta keyakinan pada kekuatan sendiri. Pertahanan negara bertujuan untuk menjaga dan melindungi kedaulatan negara, keutuhan wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia, dan keselamatan segenap bangsa dari segala bentuk ancaman. Pertahanan negara berfungsi untuk mewujudkan dan mempertahankan sebuah wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia sebagai satu-kesatuan pertahanan. Gambar 1.13 Kondisi negara yang tertib dan aman menjadikan masyarakat tenteram dan nyaman dalam beraktivitas. Sumber: Dokumen Penerbit Di unduh dari : Bukupaket.com 20 Pendidikan Kewarganegaraan SMP dan MTs Kelas IX Dalam Pasal 10 Undang-Undang No. 3 Tahun 2002 disebutkan sebagai berikut. a. Tentara Nasional Indonesia berperan sebagai alat pertahanan Negara Kesatuan Republik Indonesia. b. Tentara Nasional Indonesia terdiri atas Angkatan Darat, Angkatan Laut, dan Angkatan Udara. c. Tentara Nasional Indonesia bertugas melaksanakan kewajiban pertahanan negara untuk: 1 mempertahankan kedaulatan negara dan keutuhan wilayah; 2 melindungi kehormatan dan keselamatan bangsa; 3 melaksanakan operasi militer selain perang; 4 ikut serta secara aktif dalam tugas pemeliharaan perdamaian regional dan internasional. Dengan demikian, hal itu menegaskan peranan Tentara Nasional Indonesia di dalam menjaga keutuhan dan kedaulatan bangsa dan negara. Kerja Mandiri Berdasarkan UUD 1945 Pasal 30 Ayat 1: “Tiap-tiap warga negara berhak dan wajib ikut serta dalam usaha pertahanan dan keamanan negara.” Oleh karena itu, kalian sebagai warga negara yang baik, harus menunjukkan berbagai perilaku yang dapat mencerminkan keikutsertaan dalam pembelaan negara. Coba, berikan tanggapan kalian berkaitan dengan kewajiban membela negara bagi tiap- tiap warga negara Kerjakan di buku tugasmu

D. Bentuk-Bentuk Usaha Pembelaan