Implementasi Pancasila sebagai ideologi bangsa Indonesia

70 Kegiatan Pembelajaran 1 Prinsip merupakan kebenaran yang pokokdasar orang berfikir, bertindak dan lain sebagainya. Dalam menjalankan prinsip-prinsip demokrasi secara umum, terdapat 2 landasan pokok yang menjadi dasar yang merupakan syarat mutlak untuk harus diketahui oleh setiap orang yang menjadi pemimpin negararakyatmasyarakatorganisasipartai keluarga, yaitu: a. Suatu negara itu adalah milik seluruh rakyatnya, jadi bukan milik perorangan atau milik suatu keluargakelompokgolonganpartai, dan bukan pula milik penguasa negara. b. Siapapun yang menjadi pemegang kekuasaan negara, prinsipnya adalah selaku pengurus rakyat, yaitu harus bisa bersikap dan bertindak adil terhadap seluruh rakyatnya, dan sekaligus selaku pelayan rakyat, yaitu tidak boleh bertindak zalim terhadap tuannya, yakni rakyat. Penelaahan terhadap Demokrasi Pancasila tentu tidak dapat bersifat final di sini, karena masih terus berjalan dan berproses. Dalam demokrasi Pancasila sampai dewasa ini penyaluran berbagai tuntutan yang hidup dalam masyarakat menunjukkan keseimbangan Demokrasi Pancasila merupakan demokrasi konstitusional dengan mekanisme kedaulatan rakyat dalam penyelenggaraan negara dan penyelengaraan pemerintahan berdasarkan konstitusi yaitu Undang- undang Dasar 1945 [4] . Sebagai demokrasi pancasila terikat dengan UUD 1945 dan pelaksanaannya harus sesuai dengan Undang-Undang Dasar 1945. Prinsip dalam demokrasi Pancasila sedikit berbeda dengan prinsip demokrasi secara universal. Ciri demokrasi Pancasila: 1 pemerintah dijalankan berdasarkan konstitusi 2 adanya pemilu secara berkesinambungan 3 adanya peran-peran kelompok kepentingan 4 adanya penghargaan atas HAM serta perlindungan hak minoritas. 5 demokrasi Pancasila merupakan kompetisi berbagai ide dan cara untuk menyelesaikan masalah. 71 71 SD Kelas Tinggi KK G 6 ide-ide yang paling baik akan diterima, bukan berdasarkan suara terbanyak. Nilai-nilai demokrasi Pancasila yang harus tetap dijunjung tinggi adalah kehidupan politik adalah a sebagai warga negara memiliki hak dan kewajiban yang sama b tidak boleh memaksakan kehendak kepada orang lain c mengutamakan musyawarah dalam pengambilan keputusan d musyawarah untuk mufakat diliputi semangat kekeluargaan e menjunjung tinggi setiap keputusan f menerima dan melaksanakan hasil keputusan g keputusan diambil harus dipertanggung jawabkan secara moral kepada Tuhan Yang Maha Esa, menjunjung tinggi harkat dan martabat manusia h mengutamakan persatuan dan kesatuan i memberi kepercayaan kepada wakil yang dipercayai untuk melaksankan permusyawaratan

D. Aktivitas Pembelajaran

1. Setelah Anda membaca dengan cermat seluruh uraian yang ada, diharapkan Anda akan lebih meningkatkan pemahaman dengan mengerjakan latihan dan tugas berikut ini. 2. Bacalah dengan seksama Wacana yang ada 3. Dalam mengerjakan tugas-tugas, akan lebih kontekstual apabila Anda mendiskusikannya dengan teman terdekat Anda. 4. Kerjakan Lembar dan Tugas berdasarkan hasil pengamatan Anda.

E. Petunjuk Belajar

1. Baca dengan teliti buku tentang Pancasila sebagai sistem Pemikiran 2. Perkaya dengan referensi - Buku lahirnya Pancasila Soekarno 72 Kegiatan Pembelajaran 1 - Buku pengertian Pancasila Hatta - Pancasila ilmiah populer Notonegoro - Santiaji Pancasila Dardji Darmodihardjo 3. Ikuti prosedur cara belajar efektif 4. Jika ada masalahkesulitan diskusikan dengan teman, baca referensi, diskusikan dengan nara sumber 5. Kerjakan Lembar Kerja dan tugas berdasarkan hasil pengamatan sehari-hari dan hasil diskusi Anda.

F. Wacana

Pancasila yang sah, otentik, formal, yuridis konstitusional terdapat dalam alinea 4 Pembukaan UUD 1945. Kendatipun tidak tersurat, tapi kita tahu bahwa itu Pancasila. Pancasila lahir 25 hari lebih dulu, sebelum program PBB lahir di San Fransisco, USA. Dekrit Presiden 5 Juli 1959 menyatakan UUD 1945 Pancasila dijiwai oleh dan dalam rangkaian kesatuan dengan Piagam Jakarta 22 Juni 1945. Piagam Jakarta merupakan upaya meneruskan Pidato Bung Karno 1 Juni 1945. Berdasarkan benang merah historis itu jelas yang “ada” dalam alinea ke 4 Pembukaan UUD 1945 itu tidak lain dan tidak bukan adalah Pancasila. Pancasila merupakan “roh jaman” jawaban terhadap tantangan perubahan jaman. Perubahan untuk menjadi bangsa terjajah, imperium atau koloni bangsa asing yang melakukan penghisapan manusia atas manusia, bangsa atas bangsa lain. Pancasila merupakan sistem pemikiran, sila-silanya merupakan satu kesatuan, satu kebulatan, satu keutuhan

G. Sumberalatbahan

1. Materi modul 2. Buku lahirnya pancasila Soekarno 3. Buku pengertian Pancasila Hatta 4. Oto Biografi Sukarno 5. Buku Pancasila Soekarno 6. Pancasila ilmiah populer Notonegoro