Tempat dan Waktu Penelitian Metode dan Rancangan Siklus Penelitian

2. Tindakan Acting Tahap kedua dari penelitian ini adalah pelaksanaan yang merupakan implementasi atau isi rancangan yaitu menggunakan rencana penelitian tindakan kelas. 3. Pengamatan Observation Tahap ketiga yaitu peneliti dibantu oleh observer mengamati aktivitas dan respon siswa terhadap skenario pembelajaran yang telah dibuat peneliti dengan menggunakan lembar observasi. Selain itu juga peneliti mencatat semua hal yang diperlukan selama pelaksanaan tindakan berlangsung. 4. Refleksi Reflecting Pada tahap ini dimaksudkan untuk mengkaji secara menyeluruh tindakan yang telah dilakukan berdasarkan data yang telah terkumpul dengan cara menganalisis hasil pengamatan yang telah dilakukan. Apakah kegiatan yang dilakukan sesuai dengan tujuan yang direncanakan. Hasil analisis tersebut akan digunakan sebagai acuan untuk merencanakan tindakan selanjutnya.

C. Subjek Penelitian

Subjek penelitian siswa-siswi kelas V tahun ajaran 20132014 yang berjumlah 25 siswa yang terdiri dari 19 siswa perempuan dan 6 siswa laki-laki. Partisipasi yang terlibat dalam penelitian ini adalah peneliti, guru bidang studi matematika.

D. Peran dan Posisi Penelitian

Peran dan posisi penelitian disini adalah sebagai perancang dan pelaksana tindakan penelitian dan berkolaborasi dengan guru bidang studi matematika yang bertindak sebagai observer pengamat.

E. Tahap Intervensi Tindakan

Tahapan penelitian ini diawali dengan penelitian pendahuluan dan akan dilanjutkan dengan tindakan pertama berupa siklus I. Setelah melakukan analisis dan refleksi pada tindakan I, penelitian akan dilanjutkan dengan siklus II. Prosedur tindakan yang dilakukan dalam penelitian diuraikan sebagai berikut: Tabel 3.1 Tahap Penelitian Kegiatan Pendahuluan Pendahuluan 1. Observasi ke MI Al Mursyidiyyah 2. Mengurus surat izin penelitian 3. Membuat instrumen penelitian 4. Menghubungi kepala sekolah 5. Melakukan wawancara dengan guru wali kelas di sekolah tersebut dan menentukan kelas subjek penelitian 6. Observasi proses pembelajaran di kelas penelitian Observasi proses kegiatan pembelajaran di kelas penelitian guna mengamati keadaan kelas untuk mengetahui masalah yang terdapat dalam kelas tersebut. Kemudian diskusi antara peneliti dengan guru bidang studi matematika mengenai proses pembelajaran matematika dimana melihat kemampuan awal siswa dalam mengerjakan soal-soal matematika dari mulai tahap-tahap penyelesaiannya juga melihat kreativitas siswa dalam memberikan jawaban yang ditunjukan melalui lembar kerja yang telah dikerjakan siswa pada materi pelajaran sebelumnya ataupun semester sebelumnya. Kemudian dianalisis dari apa yang diperoleh sebagai acuan dalam melakukan penelitian ini yang akan membahas mengenai materi luas bangun datar sederhana. Tabel 3.2 Tahap Penelitian Siklus I Tahap Perencanaan 1. Membuat acuan program pembelajaran berupa Rencana Pelaksanaan Pembelajaran RPP 2. Menyiapkan materi ajar untuk setiap pertemuan 3. Mempersiapkan lembar observasi siswa dan guru, angket, pedoman wawancara, catatan lapangan serta keperluan observasi lain 4. Menyiapkan lembar kerja siswa dan lembar kerja kelompok untuk setiap pertemuan 5. Menyiapkan soal tes siklus I 6. Menyiapkan alat dokumentasi Tahap Pelaksanaan 1. Melakukan pengajaran sesuai Rencana Pelaksanaan Pembelajaran RPP yang telah dibuat yang berisi tentang penerapan strategi pemecahan masalah Polya untuk meningkatkan kemampuan berpikir kreatif matematis siswa 2. Memberikan tes akhir siklus I kepada setiap siswa 3. Melakukan wawancara terhadap siswa Tahap Observasi Tahap ini berlangsung bersamaan dengan pelaksanaan yang terdiri dari observasi atau mengamati terhadap aktivitas siswa dan guru peneliti di kelas selama proses pembelajaran, mendokumentasikan kegiatan siswa dibantu guru kolaborator Tahap Refleksi Analisis observasi dan evaluasi proses pembelajaran siklus I yang akan dijadikan dasar pelaksanaan siklus selanjutnya. Tabel 3.3 Tahap Penelitian Siklus II Tahap Perencanaan 1. Membuat acuan program pembelajaran berupa Rencana Pelaksanaan Pembelajaran RPP yang merupakan perbaikan dari siklus I 2. Memadukan hasil refleksi siklus I agar siklus II lebih efektif 3. Menyiapkan materi ajar untuk setiap pertemuan 4. Mempersiapkan lembar observasi siswa dan guru, angket, pedoman wawancara, catatan lapangan serta keperluan observasi lain 5. Menyiapkan lembar kerja siswa dan lembar kerja kelompok pada setiap pertemuan 7. Menyiapkan soal tes akhir siklus II 8. Menyiapkan alat dokumentasi Tahap Pelaksanaan 1. Melakukan pengajaran sesuai Rencana Pelaksanaan Pembelajaran RPP yang telah dibuat yang berisi tentang penerapan strategi pemecahan masalah Polya untuk meningkatkan kemampuan berpikir kreatif matematis siswa 2. Memberikan tes akhir siklus II kepada setiap siswa 3. Melakukan wawancara terhadap siswa dan guru kolaborator Tahap Observasi Tahap ini berlangsung bersamaan dengan pelaksanaan yang terdiri dari observasi atau mengamati terhadap aktivitas siswa dan guru peneliti di kelas selama proses pembelajaran, mendokumentasikan kegiatan siswa dibantu guru kolaborator Tahap Refleksi Analisis observasi dan evaluasi proses pembelajaran siklus II. Siklus akan terhenti jika peningkatan yang terjadi signifikan dan stabil