Evaluasi Kriteria Goodness-of-fit Interpretasi dan Modifikasi Model

2.7.6 Evaluasi Kriteria Goodness-of-fit

Evaluasi ini dimaksudkan untuk mengkaji model dengan kreiteria goodness-of-fit. Langkah yang ditempuh untuk melakukan evaluasi kriteria goodness-of-fit ini adalah menguji model dengan cara sebagai berikut 1 melihat ukuran sampel apakah lebih dari 100 sampel, 2 melihat sebaran data, apakah asumsi normalitas dipenuhi, 3 meliht kecermatan dalam mencatat data jangan sampai terjadi outliers yaitu observasi yang muncul dengan nilai- nilai ekstrim baik secara univariate maupun multivariate karena kesalahan memasukkan data atau mengkoding data atau karena profil datanya lain dari yang lain, 4 meneliti ulang data yang digunakan untuk mengetahui bila terdapat kombinasi linier dari variabel determinan matriks kovarians yang dianalisis dengan memperhatikan fasilitas ”warning” yang disediakan program komputer SEM, setiap kali terdapat identifikas multikolinearitas atau singularitas, 5 uji kesesuaian dan uji statistik, yaitu melakukan pengujian dengan menguunakan beberapa fit indeks untuk mengukur “kebenaran” model yang diajukan seperti melalui indeks x 2 -Chi-Square Statistic, RMSEA-The Root Mean Square Error of Approximation , GFI-Goodness of Fit Index, 6 uji reliabilitas dengan cara menilai besaran composite reliability serta variance extracted dari masing-masing konstruk.

2.7.7 Interpretasi dan Modifikasi Model

Tahap selanjutnya adalah melakukan interpretasi dan modifikasi model, yaitu tindakan menafsir dan memodifikasi pemenuhan persyaratan model yang diuji. Caranya adalah dengan melihat besaran residualnya. Pemenuhan persyaratan dipenuhi bila residualnya kecil atau mendekati nol dan distribusi dari kovarian bersifat simetrik. Modifikasi yang mungkin terhadap sebuah model yang diuji dapat dilakukan dengan menguji standardized residual yang dihasilkan oleh model itu. Cut-off value sebesar 2,58 dapat digunakan untuk menilai signifikan tidaknya residual yang dihasilkan oleh model Joreskog, 1993:52. Modifikasi model dapat dilakukan dengan menggunakan bantuan indeks modifikasi yang dikalkulasi oleh program untuk tiap-tiap hubungan antar variabel yang tidak diestimasi. Indeks modifikasi memberikan gambaran mengenai mengecilnya nilai chi-square atau pengurangan nilai chi-square bila sebuah koefisien diestimasi.

2.7.8 Validasi Silang Model