Karakteristik Responden Berdasarkan Tingkatan Usia

BAB V HASIL DAN PEMBAHASAN

5.1. Hasil Penelitian

Penelitian ini dilakukan di Desa Jombang Kecamatan Ciputat, Kota Tangerang Selatan, Provinsi Banten dengan jumlah responden 99 orang. 99 orang responden tersebut mewakili konsumen tempe rumah tangga pada masyarakat di desa Jombang. Hasil dalam penelitian ini merupakan data yang didapat secara langsung dari responden melalui media kuisioner. Data yang didapat kemudian diolah dan diperlihatkan kedalam satu tabel. Hasil yang akan dijabarkan adalah mengenai permintaan tempe rumah tangga pada masyarakat di desa Jombang, kemudian faktor-faktor apa saja yang mempengaruhinya, serta besarnya elastisitas permintaan tempe masyarakat di desa Jombang. Secara umum pangan sumber protein merupakan komoditas yang harganya relatif tinggi dibanding komoditas pangan lainnya. Walaupun demikian lain halnya dengan tempe yang merupakan sumber protein dan bergizi tinggi tetapi memiliki harga yang murah. Hal ini terkait juga dengan pengetahuan konsumen akan makanan yang berkualitas dan bergizi tinggi serta penerapan pola empat sehat lima sempurna didalam keluarga. Dari hasil penelitian menggunakan kuisioner, sebanyak 93 responden mengutamakan makanan berkualitas untuk dikonsumsi sehari-hari. Sisanya enam responden menjawab tidak mengutamakan makanan berkualitas untuk di konsumsi sehari-hari. Untuk penerapan pola makan 4 sehat 5 sempurna dalam keluarga sebanyak 86 responden menjawab ya, sebanyak delapan responden menjawab tidak dan ada pula yang menambahkan 44 keterangan kadang-kadang sebanyak lima responden. Sedangkan dalam hal mengutamakan gizi untuk pertumbuhan anak-anak sebanyak 97 responden menjawab ya dan sisanya dua responden tidak menjawab. Hal ini dapat dilihat dalam Tabel 15. Tabel 15. Pengetahuan Gizi Keluarga Responden di Desa Jombang, 2011 No Pengetahuan Responden Jawaban Responden Jumlah Responden Y T K L 1 Keluraga Selalu Mengutamakan Makanan Berkualitas 93 6 99 2 Keluarga Menerapkan Pola Makan 4 Sehat 5 Sempurna 86 8 5 99 3 Keluarga Mengutamakan Gizi untuk Pertumbuhan Anak 97 2 99 Keterangan : Y = ya T = tidak K = kadang-kadang L = lainnya tidak menjawab Sumber: Data Primer diolah Pengetahuan gizi keluarga responden tersebut merupakan pertanyaan awal dalam kuisioner. Peneliti ingin mengetahui bagaimana keadaan gizi dalam keluarga responden secara umum. Sebagian besar keluarga responden selalu mengutamakan makanan yang berkualitas untuk dikonsumsi, kemudian menerapkan pola makan 4 sehat 5 sempurna serta mengutamakan gizi untuk pertumbuhan anak. Akan tetapi ada pula yang tidak mengutamakan makanan berkualitas dan tidak menerapkan pola makan 4 sehat 5 sempurna. Hal ini karena keterbatasan biaya untuk membeli makanan yang berkualitas. Untuk pola makan 4 sehat 5 sempurna juga saat ini sudah diperbaharui menjadi 3B Bergizi, Beragam dan Berimbang. Ada pula responden yang menambahkan keterangan kadang-kadang, karena untuk pola makan yang diterapkan keluarga tidak hanya