Media ICT Siswa Kelas V Sekolah Dasar

hasil teknologi audio visual, media hasil teknologi berbasis komputer, dan media hasil gabungan teknologi cetak dan komputer.

2. Media ICT

Media ICT atau multimedia secara sederhana berbarti lebih dari satu. Dianggap media ICT jika terdapat paduan atau kombinasi seperti grafik, teks, suara, video, dan animasi dalam suatu media. Seluruh penggabungan atau kombinasi tersebut membutuhkan teknologi yang canggih untuk mengoperasikannya. Teknologi canggih tersebut bisa berupa komputer atau laptop. Media ICT Information and Communication Technology merupakan penggabungan beberapa informasi dan pemanfaatan teknologi guna menyampaikan suatu informasi lainnya Kustandi, 2011: 108. Manfaat media ICT menurut Isjoni 2008: 13-14 yaitu: a. Presenting information, informasi disampaikan lebih ringkas dan bisa kita akses dimana saja. b. Quick and automatic completion of routine, memudahkan kita dalam menyelesaikan tugas-tugas dengan menggunakan bantuan komputer. c. Assessing and handling information, internet memudahkan kita dalam memperoleh suatu informasi yang kita inginkan. Selain itu, kita dapat mengetahui peristiwa yang ada di suatu tempat tanpa harus berada di tempat tersebut. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa media ICT adalah penggabungan beberapa informasi dan pemanfaatan teknologi guna menyampaikan suatu informasi lainnya. Manfaatnya yaitu presenting information, quick and automatic completion of routine, dan assessing and handling information.

3. Metode Inkuiri

Metode pembelajaran adalah langkah-langkah pembelajaran, termasuk penilaian dalam rencana pembelajaran agar tujuan pembelajaran tercapai Suyono Hariyanto, 2012: 22. Sanjaya dalam Komalasari, 2011: 56 mengungkapkan bahwa metode pembelajaran adalah suatu cara yang digunakan untuk mengimplementasikan rencana yang telah disusun dalam bentuk kegiatan nyata dan praktis guna mencapai tujuan pembelajaran, jadi, metode pembelajaran adalah langkah-langkah yang digunakan dalam proses pembelajaran untuk mencapai tujuan pembelajaran.

a. Pengertian Metode Inkuiri

Inkuiri berasal dari kata inquiry, yang berarti penyelidikanmeminta keterangan dan diterjemahkan bebas menjadi siswa diminta untuk mencari dan menemukan sendiri Anam, 2015: 7. Carin dan Sund dalam Mulyasa, 2013: 108 mengungkapkan inquiry adalah the process of investigating a problem. Piaget dalam Mulyasa, 2013: 108 sependapat dengan keduanya, mengartikan metode inkuiri adalah suatu metode yang mempersiapkan siswa pada situasi untuk melakukan eksperimen sendiri secara luas agar dapat melihat apa yang terjadi, ingin melakukan sesuatu, mengajukan berbagai pertanyaan, mencari PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI jawabannya sendiri, mampu menghubungkan penemuan yang satu dengan yang lain, serta mampu membandingkan apa yang ditemukannya dengan yang ditemukan siswa lainnya. Jadi, metode inkuiri adalah metode yang melibatkan siswa melakukan pengamatanpenelitian untuk mengetahui jawaban atas suatu permasalahan dengan menggunakan langkah-langkah ilmiah seperti mengajukan pertanyaan, merumuskan masalah, merumuskan hipotesis, merancang dan melakukan eksperimen, mengumpulkan dan menganalisis data, dan menarik kesimpulan. Metode ini tidak hanya mengajarkan kemampuan berfikir maupun keterampilan siswa, melainkan mampu mengembangkan sifat ilmiah siswa. Dalam metode ini, guru hanya menjadi fasilitator dan siswalah yang aktif belajar. Dari uraian diatas, metode inkuiri adalah suatu metode pembelajaran yang berpusat pada siswa student centered yang mendorong siswa untuk melakukan eskperimen, mengumpulkan dan menganalasisis data hingga menarik kesimpulan dan guru hanyalah sebagai fasilitator.

b. Keunggulan Metode Inkuiri

Anam 2015: 15 mengungkapkan empat kelebihan dari metode inkuiri, yaitu: 1 Real life skills: siswa belajar mengenai hal-hal penting tetapi mudah dilakukan, siswa tidak hanya ‘duduk, diam, dan mendengarkan’ namun juga didorong untuk ‘melakukan’. 2 Open-ended topic: tema yang dipelajari tidak terbatas, selain itu bisa bersumber dari mana saja seperti buku pelajaran, pengalaman siswa atau guru, media cetak, internet, dan lainnya. Sehingga siswa akan belajar lebih banyak. 3 Intuitif, imajinatif, inovatif: siswa mengerahkan seluruh potensi yang dimiliknya ketika belajar, dari kreativitas hingga imajinasnya. Siswa akan menjadi pembelajar yang aktif dan mampu berfikir out of the box. 4 Peluang melakukan penemuan: siswa memiliki peluang dikarenakan dalam pembelajaran melakukan berbagai observasi dan eksperimen. Siswa sesegera mungkin akan mendapat hasil dari materi yang mereka pelajari.

c. Prinsip Metode Inkuiri

Menurut Sanjaya 2006: 199-201 metode pembelajaran inkuiri memiliki lima prinsip, yaitu: 1 Berorientasi pada pengembangan intelektual. Dalam strategi pembelajaran inkuiri ini, bertujuan untuk pengembangan kemampuan berfikir. Orientasi strategi pembelajaran ini selain berorientasi pada hasil belajar juga berorientasi pada proses belajar. 2 Prinsip interaksi, diharapkan guru mampu menjadi sebagai pengatur interaksi atau lingkungan bukan sebagai sumber belajar. Guru pula diharapkan mampu mengarahkan siswanya untuk mengambangkan kemampuan berfikirnya dengan interaksi-interaksi yang diberikan guru. PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 3 Prinsip bertanya, guru berperan sebagai penanya. Dari pertanyaan tersebut siswa belajar untuk menemukan jawaban. Kegiatan menemukan jawaban tersebut merupakan bagian dari proses berfikir. Oleh karena itu, guru dituntut untuk menguasai jenis dan teknik bertanya. 4 Prinsip belajar untuk berpikir, belajar bukan hanya mengingat suatu fakta melainkan suatu proses berfikir. Sehingga ketika belajar, siswa diharapkan mampu mengembangkan keseluruhan potensi otaknya. 5 Prinsip keterbukaan, belajar juga merupakan suatu proses mencoba berbagai kemungkinan yang bisa terjadi. Dalam proses tersebut, guru hendaknya bisa memberikan kesempatan kepada siswa secara terbuka untuk membuktikan kebenaran pendapat yang diajukan siswa.

d. Jenis-Jenis Metode Inkuiri

Banchi dan Bell 2008: 26-27 mengklasifikasikan metode inkuiri menjadi 4 tahap, yaitu: 1 Confirmation Inquiry, tahap pertama ini siswa diberikan pertanyaan, prosedur, dan hasil suatu penelitian. Tahap ini berguna ketika tujuan guru untuk mengulang kembali suatu ide; memperkenalkan siswa dengan pengalaman dari melakukan investigasi, atau untuk membuat siswa memparktikkan kemampuan inkuiri, seperti mengoleksi dan merekam data. PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 2 Structured Inquiry, pada tahap ini pertanyaan dan prosedur tetap disediakan oleh guru, namun siswa masih membuat penjelasan yang didukung bukti-bukti yang telah dikumpulkannya. 3 Guided Inquiry, di tahap ini guru menyediakan pertanyaan penelitian dan siswa merancang prosedur untuk menguji pengetahuan dan menjelaskan hasil penyeledikan. Karena pada jenis inkuiri ini, siswa lebih dilibatkan dibandingkan pada tahap sebelumnya, sehingga pada tahap ini sangat baik ketika siswa memiliki kesempatan untuk belajar dan berlatih cara yang berbeda untuk merencanakan eksperimen dan mengumpulkan data. 4 Open Inquiry, tahap terakhir ini merupakan tahap tertinggi. Pada tahap ini, siswa memiliki kesempatan paling murni untuk berperilaku seperti ilmuwan, dari membuat pertanyaan, merancang dan melaksanakan investigasi, serta mengomunikasikan hasil penyelidikan. Siswa membutuhkan penalaran yang paling ilmiah dan kemampuan terbaik saat melakukan tahap ini. Banyaknya pengalaman dari tiga tahap sebelumnya, pada tahap ini siswa akan berhasil melakukan open inquiry. Siswa dapat melakukannya ketika mereka telah menunjukkan bahwa mereka telah berhasil pada tahap sebelumnya yaitu berhasil merancang, mengumpulkan dan mengalisis data, serta menarik kesimpulan dari bukti-bukti yang telah mereka kumpulkan bila diberi pertanyaan. PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI Sund dan Trowbridge dalam Mulyasa, 2013: 109 berpendapat bahwa metode inkuiri dibagi menjadi 3 macam, yaitu: 1 Inkuiri terpimpin guide inquiry. Pada metode ini, siswa memperoleh pedoman sesuai yang dibutuhkannya. Beberapa pedoman berupa pertanyaan-pertanyaan yang membimbing. Pendekatan ini baik digunakan untuk siswa yang belum berpengalaman belajar menggunakan metode inkuiri dan guru memberikan bimbingan dan arahan. Bimbingan yang diberikan guru sedikit demi sedikit dikurangi sesuai dengan perkembangan pengalaman siswa. Perencanaan dan petunjuk tentang cara menyusun dan mencatat data diberikan oleh guru. 2 Inkuiri bebas free inquiry. Siswa melakukan penelitian sendiri selayaknya seorang ilmuan. Selain itu, peserta didik diharuskan untuk dapat mengidentifikasi dan merumuskan topik permasalahan yang hendak diobservasi. Dengan inquiry role approach yang melibatkan siswa dalam suatu kelompok, setiap anggotanya memiliki tugas sebagai koordinator kelompok, pembimbing teknis, pencatat data, dan pengevaluasi proses. 3 Inkuiri bebas yang dimodifikasi modified free inquiry. Siswa memecahkan permasalahan yang diberikan guru melalui pengamatan, eksplorasi, dan prosedur penelitian. Dari pendapat di atas dapat disimpulkan bahwa metode inkuiri adalah suatu metode pembelajaran yang berpusat pada siswa student centered yang mendorong siswa untuk melakukan eksperimen, mengumpulkan dan menganalisis data hingga menarik kesimpulan dan guru hanyalah sebagai fasilitator. Keunggulan dari metode inkuiri adalah real life skills, open-ended topic, intuitif, imajinatif, inovatif, dan peluang melakukan penelitian. Prinsipnya yaitu berorientasi pada pengembangan intelektual, prinsip interaksi, prinsip bertanya, prinsip belajar untuk berfikir, dan prinsip keterbukaan. Tiga jenis metode inkuiri yakni inkuiri terpimpin, inkuiri bebas, dan inkuiri bebas yang dimodifikasi.

e. Pengertian Metode Inkuiri Terbimbing

Peneliti menggunakan metode inkuiri terbimbing dikarenakan guru menjadi fasilitator dan siswa melakukan pengamatan sendiri. Metode inkuiri terbimbing membiarkan siswanya menemukan dan menjawab pertanyaan yang diberikan oleh guru, serta dibimbing secara intensif oleh guru Anam, 2015: 17. Sund dan Trowbridge dalam Mulyasa, 2013: 109 mengungkapkan metode inkuiri terbimbing adalah metode pembelajaran yang siswanya memperoleh pedoman sesuai yang dibutuhkan, pedoman tersebut biasanya berupa pertanyaan-pertanyaan yang membimbing. Dari beberapa pendapat para ahli, pengertian metode inkuiri terbimbing adalah metode pembelajaran yang dilakukan siswa melalui suatu penyelidikan dan guru sebagai pembimbingnya.

f. Langkah-Langkah Metode Inkuiri Terbimbing

Trianto 2009: 114-115 mengungkapkan terdapat empat langkah- langkah dalam pembelajaran inkuiri terbimbing, yaitu: 1 Merumuskan masalah 2 Mengamati atau melakukan observasi 3 Menganalisis dan menyajikan hasil dalam tulisan, gambar, laporan, bagan, tabel, dan karya lainnya 4 Mengkomunikasikan atau menyajikan hasil karya pada pembaca, teman sekelas, guru, atau audiensi yang lain Menurut Sanjaya 2006: 200-203 langkah metode inkuiri terbimbing yaitu: 1. Orientasi, pada tahap ini guru mempersiapkan siswa untuk menerima pembelajaran dan mengajak siswa berfikir memecahkan masalah. 2. Merumuskan masalah, tahap ini siswa diberikan persoalan atau permasalahan untuk berfikir memecahkan teka-teki. 3. Merumuskan hipotesis, tahap ini mengajak siswa menjawab sementara tentang permasalahan yang sedang dikaji dan diuji kebenarannya. 4. Mengumpulkan data, pada tahap ini siswa beraktivitas untuk menjaring informasi yang dibutuhkannya untuk menguji hipotesis. Peranan guru yaitu mengajukan pertanyaan yang mendorong siswa untuk berfikir rasional. 5. Menguji hipotesis, tahap dimana siswa menentukan jawaban yang diterima sesuai data atau informasi yang diperoleh dari pengumpulan data. Hal terpentingnya adalah mencari tingkat keyakinan siswa atas jawaban yang diberikan. Kebenaran tersebut tidak hanya berdasarkan argumentasi melainkan harus didukung data yang diperoleh dan dapat dipertanggungjawabkan. 6. Merumuskan kesimpulan, siswa mendiskripsikan temuan yang diperoleh berdasarkan hasil pengujian hipotesis. Dari pendapat di atas, dapat disimpulkan bahwa metode inkuiri terbimbing adalah metode pembelajaran yang dilakukan siswa melalui suatu penyelidikan dan guru sebagai pembibingnya. Langkah-langkah dalam pembelajaran ini adalah orientasi, merumuskan masalah, merumuskan hipotesis, mengumpulkan data, menguji hipotesis, dan merumuskan kesimpulan.

4. Hakikat IPA

a. Pengertian IPA

Sains atau IPA adalah ilmu pengetahuan yang sistematis yang mempelajari tentang alam dan dunia fisik; pengetahuan sistematis diperoleh dari observasi, penelitian, dan percobaan yang mengarah pada penentuan sifat dasar atau prinsip suatu pengetahuan yang sedang diselidiki, dipelajari, dan sebagainya KBBI, 2008: 1202. Menurut Kuswana 2012: 223 IPA adalah ilmu pengetahuan yang mempelajari fenomena alam termasuk kehidupan biologis. Winaputra dalam Samatowa, 2011: 3 menyatakan bahwa IPA tidak hanya kumpulan pengetahuan tentang benda atau makhluk hidup, tetapi memerlukan kerja, cara berfikir, dan cara untuk memecahkan suatu masalah. Dari pengetian diatas, IPA adalah suatu ilmu pengetahuan yang mempelajari gejala-gejala alam sekitar yang meliputi benda, makhluk hidup, dan alam sekitar serta menggunakan metode ilmiah. Materi IPA yang digunakan dalam penelitian ini adalah materi pernapasan manusia.

b. Materi Pernapasan Manusia

1 Alat pernapasan manusia Bernapas adalah kegiatan menghirup udara dan mengeluarkan udara. Udara yang mengandung berbagai komponen gas, salah satunya adalah oksigen O 2 . Oksigen inilah yang diperlukan oleh tubuh. Oksigen masuk ke dalam tubuh melalui pernapasan. Selanjutnya, pernapasan menghasilkan karbon dioksida CO 2 yang dikeluarkan dari dalam tubuh. Bernapas menggunakan alat-alat pernapasan. Apa saja alat-alat pernapasan itu? a Hidung Hidung merupakan tempat keluar masuknya udara pernapasan. Udara masuk melalui lubang hidung menuju rongga hidung. Di dalam rongga hidung terdapat rambut hidung dan selaput lendir. Rambut hidung dan selaput lender berfungsi menyaring udara yang masuk agar bebas dari debu dan kuman. Dengan demikian, udara yang kita hirup bersih dari kotoran, debu, maupun kuman penyakit. Di dalam hidung, udara juga mengalami penyesuaian suhu dan kelembapan. PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI b Tenggorokan Trakhea Udara pernapasan dari hidung turun ke tenggorokan trakhea. Tenggorokan merupakan sebuah saluran yang panjangnya kira-kira 9 cm. pada tenggorokan terdapat bulu-bulu halus. Bulu-bulu halus berfungsi menyaring udara dari kotoran yang masih dapat lolos ke tenggorokan. Ujung trakhea bercabang menjadi dua bagian. Cabang-cabang ini disebut bronkus. Bronkus kanan menuju paru-paru kanan sedangkan bronkus kiri menuju paru-paru kiri. c Paru-paru Paru-paru terdapat di dalam rongga dada di atas diafragma. Diafragma adalah sekat antara rongga dada dan rongga perut. Paru-paru ada dua buah yaitu paru-paru kiri dan paru-paru kanan. Paru-paru kiri terdiri dari dua gelambir. Paru-paru kanan terdiri dari tiga gelambir. Paru-paru dibungkus oleh selaput paru-paru yang disebut pleura. Di dalam paru-paru terdapat cabang-cabang bronkus yang disebut bronkiolus. Bronkiolus juga memiliki percabangan yang jumlahnya sangat banyak. Cabang-cabang tersebut sangat halus dan tipis. Tiap-tiap ujung cabang membentuk kantung berdinding tipis yang disebut alveolus. PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI Alveolus merupakan gelembung yang sangat tipis. Gelembung tersebut diselimuti pembuluh kapiler darah. Pada alveolus terjadi pertukaran gas O 2 dan CO 2 . 2 Sistem pernapasan manusia Masuknya O 2 dan keluarnya CO 2 pada saluran pernapasan terjadi pada saat berlangsungnya proses pernapasan. Proses-proses ini diatur oleh oto diagfragma dan oto di antara tulang rusuk. Pada saat menarik napas otot diagfragma mengerut. Akibatnya, diagfragma mendatar, rongga dada membesar, dan udara masuk paru- paru. Selain itu, paru-paru dapat pula terisi udara dengan mengerutnya otot antar tulang rusuk. Otot antar tulang rusuk yang mengerut menyebabkan rongga dada membesar dan udara masuk ke dalam paru-paru. Proses masuknya udara pernapasan ke dalam paru- paru disebut inspirasi. Pada saat menghebuskan napas, otot diagfragma dan otot antar tulang rusuk mengendur. Akibatnya, rongga dada mengecil dan paru- paru mengempis sehingga CO 2 dalam paru-paru terdorong keluar. Proses tersebut merupakan proses ekspirasi. 3 Gangguan pada alat pernapasan manusia Proses pernapasan dapat terganggu jika ada salah satu pernapasan mengalami gangguan. Gangguan tersebut dapat disebabkan oleh kuman dan polusi udara. Beberapa gangguan maupun penyakit pada alat pernapasan sebagai berikut: a Influenza flu merupakan penyakit yang disebabkan oleh virus. Orang yang terserang flu akan mengalami demam, menggigil, batuk, sakit kepala, bersin-bersin, serta nyeri punggung. Lender yang keluar dari hidung menutup lubang hidung, sehingga lubang udara terhalang masuk dan mengganggu pernapasan. b Sesak nafas merupakan gangguan pernapasan karena udara yang tercemar oleh asap. Asap dapat berasal dari pembakaran sampah, kendaraan bermotor, dan rokok. Selain asap, debu juga dapat mengakibatkan sesak napas. c Asma yaitu gangguan pernapasan karena penyempitan saluran pernapasan. Penyebab penyempitannya adalah udara yang tercemar oleh asap dan debu, udara yang terlalu dingin, dan keadaan penderita yang stress dan tertekan emosi. d Radang paru-paru karena bakteri Tuberkulosis. Radang yang disebabkan oleh bakteri ini biasa disebut TBC paru-paru. e Bronkitis yaitu adanya perangan pada batang tenggorok bronkus f Polip merupakan penyempitan saluran pernapasan akibat terjadinya pembengkakan kelenjar limfa. Materi IPA pada penelitian ini membahas tentang alat pernapasan manusia, sistem pernapasan manusia, dan gangguan pada alat pernapasan manusia. PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

5. Siswa Kelas V Sekolah Dasar

Perkembangan adalah proses perubahan pada individu atau organisme, baik fisik maupun psikis menuju kedewasaan atau kematangan yang berlangsung secara sistematis, progresif, dan berkesinambungan Yusuf, 2011: 1. Perkembangan peserta didik merupakan bagian dari pengkajian dan penerapan psikologi perkembangan Izzaty, 2008: 4. Piaget dalam Trianto, 2009: 29 mengelompokkan tahap perkembangan kognitif anak menjadi empat tahap, yaitu: 1 tahap sensorimotor 0-2 tahun, 2 tahap praoperasional 2-7 tahun, 3 tahap operasi kongkret 8-11 tahun, dan 4 tahap operasi formal diatas 11 tahun. Berdasarkan penggolongan menurut Piaget, siswa kelas V SD yang rata-rata berumur 11 tahun tergolong pada tahap operasional kongkret yaitu pada usia 7-11 tahun. Pada tahap ini, siswa sudah mulai berpikir secara logis Suparno, 2001: 69. Siswa juga sudah menggunakan aturan yang jelas dan logis. Meskipun sudah berpikir maju, namun siswa tetap membutuhkan benda nyata untuk membantu mereka memahami suatu persoalan. Proses belajar akan lebih bermakna jika belajar dari hal-hal kongkret sekitar dibandingkan belajar dari hal abstrak. Ingatan siswa akan proses belajar juga akan lebih lama dikarenakan pembelajaran tersebut bermakna baginya. Berdasarkan konsep perkembangan menurut Piaget, siswa kelas V tergolong pada tahap operasional kongkret. Tahap kongkret memiliki ciri- ciri sebagai berikut: 1 sudah menggunakan aturan yang jelas dan logis, dan 2 siswa tetap membutuhkan benda nyata untuk membantu mereka memahami suatu persoalan. Siswa kelas V menjadi objek sasaran penggunaan media berbasis ICT dan inkuiri. Dengan media ini diharapkan terbantu dalam memahami mata pelajaran IPA pokok bahasan pernapasan manusia. Sementara dengan metode inkuiri diharapkan siswa mampu meengingat pengetahuan yang didapatnya dari “learning by doing”.

B. Penelitian yang Relevan

Beberapa penelitian terdahulu yang relevan dengan penelitian ini, dipaparkan sebagai berikut: Isa 2010 melakukan penelitian yang berjudul “Keefektifan Pembelajaran Berbantuan Multimedia Menggunakan Metode Inkuiri Terbimbing untuk Meningkatkan Minat dan Pemahaman Siswa ”. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui minat dan pemahaman siswa. Isa melakukan penelitian tindakan kelas yang dilakukan dalam 2 siklus. Setiap siklus meliputi tahapan perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi. Penelitian dilaksanakan pada kelas X SMA 14 Semarang. Objek penelitiannya adalah siswa kelas X-1 SMA 14 Semarang yang berjumlah 40 orang yang terdiri dari 21 siswa putri dan 19 siswa putra. Data hasil belajar kognitif didapat dari tes, sedangkan minat belajar siswa didapat dari lembar kuesioner. Pada siklus II, peningkatan rerata hasil belajar siswa cukup signifikan karena secara individu siswa yang mencapai ketuntasan meningkat dari 13 siswa menjadi 38 siswa. pada siklus I, siswa yang dinyatakan tidak paham mencapai 60 dan meningkat menjadi 5

Dokumen yang terkait

PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS FLASH PADA MATA PELAJARAN IPA TERPADU POKOK BAHASAN WUJUD ZAT DAN PERUBAHANNYA KELAS VII SMP N 5 SATU ATAP BUMIJAWA

3 15 228

PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS FLASH PADA MATA PELAJARAN FISIKA POKOK BAHASAN ELASTISITAS KELAS XI SMA N 1 SUKOREJO

0 32 148

Pengembangan media pembelajaran berbasis Microsoft Powerpoint mata pelajaran IPA materi Peredaran Darah Manusia untuk siswa kelas V SD Kanisisus Jetisdepok.

0 1 266

Pengembangan media pembelajaran berbasis ICT melalui macromedia flash 8 pada pembelajaran IPA pokok bahasan organ pencernaan manusia kelas V A SD Negeri Depok 1.

0 0 292

Pengembangan media kartu domino modifikasi mata pelajaran IPA materi organ pernapasan pada manusia untuk siswa kelas V SD Kanisius Ganjuran.

0 1 319

Pengembangan media pembelajaran berbasis Microsoft Powerpoint mata pelajaran IPA materi Peredaran Darah Manusia untuk siswa kelas V SD Kanisisus Jetisdepok

0 12 264

Pengembangan media pembelajaran berbasis ICT melalui macromedia flash 8 pada pembelajaran IPA pokok bahasan organ pencernaan manusia kelas V A SD Negeri Depok 1

0 0 290

Pengembangan media kartu domino modifikasi mata pelajaran IPA materi organ pernapasan pada manusia untuk siswa kelas V SD Kanisius Ganjuran

7 33 317

PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS FLASH PADA MATA PELAJARAN FISIKA POKOK BAHASAN ELASTISITAS KELAS XI SMA N 1 SUKOREJO.

0 0 150

PENGEMBANGAN LKS PRAKTIKUM BERBASIS INKUIRI TERBIMBING PADA POKOK BAHASAN LARUTAN PENYANGGA KELAS XI IPA SMA.

0 4 17