Geografis LATAR BELAKANG BUDIDAYA KEMENYAN DI DESA HUTAJULU

26

3.1 Geografis

Desa Hutajulu beriklim tropis dengan curah hujan 1800 mmtahun dengan suhu rata-rata lebih 24 derajat. Kriteria topografi yakni daratan tinggi 1300 m diatas permukaan laut. Jenis tanah di Desa Hutajulu yakni berpasir, tanah liat, dan gambut. Hanya ada dua musim di Desa Hutajulu yakni musim kemarau dan musim penghujan, dengan iklim tropis yang dingin. Tanah di Desa Hutajulu merupakan tanah yang subur yang umumnya berada di pegunungan. Dengan demikian sebagian besar lahan di Desa Hutajulu cocok untuk lahan pertanian seperti kopi, padi, nenas, palawija, dan holtikultura. Keadaan tanah yang tergolong bergelombang,ini cocok untuk lahan perkebunan, penghijaun, dan pertanian. 20 Kondisi lahan Desa Hutajulu sangat cocok untuk pertanian. Sejak awal ketika desa ini dibuka, masyarakat sudah bertani seperti padi dan ubi. Kedua tanaman ini menjadi penopang kebutuhan masyarakat, ubi merupakan makanan penting selain nasi. Ketika beras masih sangat susah untuk diperoleh, juga alasan untuk berhemat, masyarakat biasanya akan memakan ubi terlebih dahulu, dan baru setelah itu nasi. Sebelum tahun 1950 masyarakat hanya menanam kedua tanaman ini, bukan karena tanaman lain tidak tumbuh di desa ini, namun karena pada waktu itu hanya kedua tanaman itulah yang masih diutamakan oleh masyarakat. Di tahun 1950 masyarakat Desa Huta Julu baru mengenal tanaman kopi. Sejak itu tanaman kopi menjadi salah 20 Data Umum Desa Hutajulu, Op cit, hlm. 10. Universitas Sumatera Utara 27 satu tanaman andalan pada masyarakat Desa Hutajulu. Di tahun 1960, selain menanam kopi, penduduk juga mulai tertarik pada pertanian kemenyan. 21 Salah satu syarat tumbuhnya kemenyan yaitu di lereng-lereng bukit dan pegunungan yang mempunyai ketinggian 600-1500 m diatas permukaan laut. Desa Hutajulu berada pada ketinggian 1300 m di atas permukaan laut, Inilah salah satu alasan bisa tumbuhnya kemenyan di Desa Hutajulu. Kemenyan tumbuh baik pada solum tanah yang dalam, pH tanah antara 4-7. Jenis tanaman ini tidak tahan terhadap genangan, sehingga untuk pertumbuhannya memerlukan tanah yang porositasnya tinggi mudah meneruskanmeresapkan air. Faktor-faktor biofisik yang mempengaruhi pertumbuhan kemenyan adalah ketinggian tempat, lereng, jenis, tanah, dan curah hujan. Kemenyan dapat tumbuh di kisaran ketinggian yang luas namun lebih banyak tumbuh pada ketinggian lebih dari 900 m diatas permukaan laut. Ketinggian ini merupakan faktor yang paling berpengaruh. 22 Secara alami, kemenyan hidup berkelompok dan berasosiasi dengan pohon lain, merupakan jenis pohon yang bersifat toleran dan mempunyai pertumbuhan yang tidak terlalu cepat. Hal ini dapat ditunjukkan dengan keberadaannya yang bersifat tersebar dan tidak mendominasi pada suatu luasan tertentu. Kesesuaian lahan untuk penanaman kemenyan perlu diperhatikan karena faktor tempat tumbuh sangat penting 21 Wawancara, E.Lumban Gaol, Desa Hutaulu, 20 Juli 2015 22 Badan Penelitian dan Pengembangan Kehutan, “Buku Kecil Kemenyan Getah Berharga Tano Batak, 2013: Aek Nauli. Hlm 3. Universitas Sumatera Utara 28 untuk keberhasilan penanaman kemenyan. Salah satu cara untuk menilai kesesuaian lahan adalah dengan kondisi biofisik calon areal penanaman kemenyan. 23 Syarat-syarat tersebut sudah dimiliki oleh Desa Hutajulu, dari iklim, tanah, ketinggian dan sebagainya yang menjadikan kemeyan dapat tumbuh dengan baik di hutan yang berada di kawasan desa. Kemenyan sudah lama ditemukan berada dihutan dan hingga tahun 1990-an pertumbuhan kemenyan semakin berkembang dan tidak ada perubahan.Getah yang dikeluarkan oleh kemenyan tetap menghasilkan dengan baik, sehingga jelas terlihat bahwa iklim di Desa Hutajulu sangat cocok untuk pertanian kemenyan. Dalam literatur mengenai pertumbuhan kemenyan memang tidak dijelaskan secara rinci bagaimana syarat tumbuhnya kemenyan dari segi suhu dan curah hujan. Namun yang paling ditekankan ialah ketinggian dan jenis tanah. Dari beberapa sumber menyebutkan bahwa kemenyan tumbuh pada ketinggian 600- 1500 meter di atas permukaan laut. Desa Hutajulu berada pada ketinggian 1300 m di atas permukaan laut. Hal inilah yang menjadi salah satu alasan tumbuhnya kemenyan di areal hutan Desa Hutajulu. 24 Kemenyan merupakan salah satu tumbuhan endemik. Tumbuhan Endemik merupakan tumbuhan asli yang hanya bisa ditemukan disebuah wilayah geografis tertentu dan tidak ditemukan diwilayah lain. Wilayah di sini dapat berupa pulau, negaraatau zona tertentu. Tumbuhan yang memiliki endemisitas tinggi rawan mengalami kepunahan kalau keberadaannya terdapat ganguan baik dari alam atau 23 Op cit. hlm 3. 24 Wawancara, Mardongan Situmorang, Desa Hutajulu, 29 Agustus 2015. Universitas Sumatera Utara 29 manusia.Tumbuhan endemic atau endemis berarti eksklusif asli pada suatu tempat biota, suatu tumbuhan endemik apabila keberadaannya unik disuatu wilayah dan tidak ditemukan diwilayah lain secara alami. Istilah ini biasanya diterapkan pada unit geografi suatu pulau atau kelompok pulau, tetapi kadang-kadang dapat berupa negara, tipe habitat atau wilayah. Tumbuhan yang hidup pada suatu kepulauan cenderung berkembang menjadi tipe atau jenis endemik karena isolasi geografi. 25

3.2 Faktor Keuntungan