Mengawali Pembelajaran Tepat Waktu Mengakhiri Pembelajaran Tepat Waktu

5.3.2.2.10 Etos Kerja, Tanggung Jawab yang Tinggi, dan Rasa Bangga Menjadi Guru

5.3.2.2.10.1 Mengawali Pembelajaran Tepat Waktu

Seluruh responden yang berjumlah 13 orang menjawab bahwa mereka selalu mengawali pembelajaran tepat waktu dengan persentase 100 .Hal tersebut dikarenakan setiap guru dituntut disiplin dalam segala hal, termasuk memulai pembelajaran dengan tepat waktu sehingga peserta didik tidak dirugikan dengan berkurangnya jam pelajaran mereka.Selain itu, adanya absen elektrik di sekolah menuntut guru untuk selalu datang tepat waktu dan mengawali pembelajaran dengan tepat waktu pula.

5.3.2.2.10.2 Mengakhiri Pembelajaran Tepat Waktu

100 responden yang berjumlah 13 orang juga menjawab bahwa mereka selalu mengakhiri pembelajaran dengan tepat waktu pula. Apabila mereka tidak mengakhiri pembelajaran dengan tepat waktu, maka mereka akan merugikan guru yang lain, yang mungkin akan masuk di kelas tersebut untuk memberikan pembelajaran selanjutnya. 5.3.2.2.10.3 Mengaktifkan Siswa dengan Hal-hal yang Berkaitan dengan Mata Pelajaran dan Meminta Guru Piket untuk Mengawasi Kelas Jika Harus Meninggalkan Kelas Tabel 5.40 Distribusi Pengaktifan Siswa Jika Harus Meninggalkan Kelas No Kategori Frekuensi Persentase 1 2 3 Selalu Kadang-kadang Jarang 8 4 1 61,55 30,76 7,69 Jumlah 13 100,00 Sumber : Kuisioner, 2015 Dari 13 orang responden, 8 di antaranya menjawab jika harus meninggalkan kelas mereka selalu mengaktifkan siswa dengan melakukan hal-hal produktif terkait dengan mata pelajaran, dan meminta guru piket untuk mengawasi kelas, dengan persentase 61,55 , kadang-kadang 4 orang 30,76 , dan jarang 1 orang 7,69 . Responden yang menjawab jarang dikarenakan mata pelajaran yang diampu bukanlah mata pelajaran yang berada di dalam kelas, yaitu mata pelajaran olah raga.Sehingga jarang sekali harus meninggalkan kelas dan meminta guru piket untuk mengawasi kelas. B.11 Bersikap Inklusif, Bertindak Objektif, serta Tidak Diskriminatif B.11.1 Memperlakukan Setiap Peserta Didik dengan Adil Seluruh responden yang berjumlah 13 orang, menjawab selalu memperlakukan semua peserta didik secara adil, memberikan perhatian dan bantuan sesuai kebutuhan masing-masing tanpa mempedulikan faktor personal. Hal tersebut aplikasikan dengan cara membentuk kelompok belajar tanpa membedakan jenis kelamin, kemampuan, dan tingkat sosial. Selain itu dengan memberikan kesempatan bagi setiap peserta didik untuk bertanya atau menanggapi pertanyaan dari guru tanpa membedakan faktor apapun.

5.3.2.2.11.2 Menjaga Hubungan Baik dengan Teman Sejawat