Eksekusi Media dan Aplikasi Komunikasi Pemasaran
122
Menurut peneliti, eksekusi media ini termasuk dalam tahap
perencanaan dalam
pelaksanaan komunikasi
pemasaran. Hal ini dapat dilakukan dengan berbagai bentuk kegiatan promosi seperti personal selling, direct selling dan
publicity jadi tidak hanya terfokus pada promosi melalui media massa yang menggunakan banyak biaya. Akan tetapi
kegiatan komunikasi pemasaran ini tetap harus melalui analisis pemasar yang berhak menentukan media apa saja
yang paling tepat untuk mempromosikan produknya. d.
Respon Konsumen
Tahapan akhir dari kegiatan komunikasi pemasaran yaitu memantau hasil kerja selama satu tahun. Kegiatan ini
bertujuan untuk mengamati sejauh mana dampak kegiatan yang dapat diukur melalui tingkat respon konsumen terhadap
promosi yang telah dilakukan. Seperti yang telah dilakukan oleh band FSTVLST mereka mengukur respon konsumen
yang dilihat dari partisipasi konsumen saat FSTVLST manggung dan penjualan rilisan fisik maupun merchandise.
Menurut peneliti, FSTVLST seharusnya tidak menerima mentah
– mentah respon konsumen tersebut. Respon tidak hanya dilihat dari sikapnya saja. Dalam buku
Soemanagara, 2006 : 14 menjelaskan bahwa respon konsumen bisa ditentukan dengan berbagai pertanyaan
123
pemantauan seperti : Apa pandangan konsumen mengenai brand atau produk FSTVLST? Apakah persepsi konsumen
tentang FSTVLST sudah sesuai dengan apa yang diharapkan? Apakah prediksi penjualan tercapai dalam presentase
kenaikan jumlah
pembelian? Bagaimana
tanggapan konsumen tentang keberadaan FSTVLST dan produk yang
ditawarkan dibanding dengan band atau produk lain? Serta beberapa
pertanyaan lain
yang bisa
membuktikan
keberhasilan dari kegiatan komunikasi pemasaran. 1.2.
Tahap Eksekusi atau Pelaksanaan
Dalam pelaksanaan program ini FSTVLST telah dijelaskan melalui kegiatan apa yang dilakukan, siapa yang bertanggung jawab
dalam pelaksanaan, bagaimana implementasi itu akan dilakukan serta bagaimana evaluasi dan pengendaliannya. Diakui oleh FSTVLST
bahwa dalam melakukan promosi mereka menggunakan wujud tulisan atau video. Cara yang digunakan hampir sama dengan band
– band lain yaitu dengan “broadcast” dalam bentuk live tweet yang melakukan
aktifitas promosi lewat twitter. Selain itu mereka juga menggunakan akun facebook dan youtube untuk melakukan sharing video, update
jadwal manggung dan untuk menyapa penggemar mereka lewat sosial media.‟
124
Kerendahan hati pun ditunjukkan ketika ditanyai tentang proses promosi dan distribusi. FSTVLST melakukan banyak gimmick menarik
untuk menjual album. Ada poster infografis tentang pembuatan album Hits Kitsch agar pembajak menyadari pentingnya nilai membeli
rilisan fisik. Mereka juga menerapkan penjualan dengan cara mengantarkan langsung CD ke pembeli potensial. Mereka menyebutkan
beberapa gimmick menarik untuk menawarkan dan menjual produk mereka.
Menurut peneliti, dari hasil wawancara tentang pelaksanaan atau eksekusi program yang telah dilakukan FSTVLST telah melakukan
kegiatan yang sangat menyita waktu, tetapi memiliki hasil yang sangat memuaskan bagi FSTVLST itu sendiri. Dalam melakukan eksekusi
pelaksanaan program memang membutuhkan banyak gimmick untuk mendapatkan respon dari konsumen. Sebagai band indie yang harus
melakukan produksi dan distribusi sendiri, media baru seperti internet dapat diandalkan menjadi media yang tepat untuk digunakan sebagai
media promosi dan publikasi.