Rumusan Masalah Manfaat Hasil Penelitian

5 Berdasarkan latar belakang tersebut peneliti merasa bahwa studi mengenai faktor –faktor yang berhubungan dengan kepatuhan dalam menjalankan diet pada penderita diabetes mellitus tipe 2 di Puskesmas Kedungmundu Kota Semarang perlu dilakukan.

1.2 Rumusan Masalah

Berdasarkan uraian dalam latar belakang diatas dapat disusun rumusan masalah sebagai yaitu : 1. Apakah terdapat hubungan usia pasien dengan kepatuhan dalam menjalankan diet diabetes mellitus? 2. Apakah terdapat hubungan antara jenis kelamin dengan kepatuhan dalam menjalankan diet diabetes mellitus? 3. Apakah terdapat hubungan antara pendidikan pasien dengan kepatuhan dalam menjalankan diet diabetes mellitus? 4. Apakah terdapat hubungan antara pengetahuan pasien dengan kepatuhan dalam menjalankan diet diabetes mellitus? 5. Apakah terdapat hubungan antara persepsi pasien mengenai diet diabetes dengan kepatuhan dalam menjalankan diet diabetes mellitus? 6. Apakah terdapat hubungan antara motivasi diri pasien dengan kepatuhan dalam menjalankan diet diabetes mellitus? 7. Apakah terdapat hubungan antara kepercayaan diri pasien dengan kepatuhan dalam menjalankan diet diabetes mellitus? 8. Apakah terdapat hubungan antara lama menderita DM tipe 2 dengan kepatuhan dalam menjalankan diet diabetes mellitus? 6 9. Apakah terdapat hubungan antara keikutsertaan penyuluhan gizi dengan kepatuhan dalam menjalankan diet diabetes mellitus? 10. Apakah terdapat hubungan antara dukungan keluarga pasien dengan kepatuhan dalam menjalankan diet diabetes mellitus? 11. Apakah terdapat hubungan antara dukungan petugas kesehatan dengan kepatuhan dalam menjalankan diet diabetes mellitus?

1.3 Tujuan Penelitian

Tujuan dari penelitian ini yaitu sebagai berikut :

1.3.1 Tujuan Umum

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor –faktor yang berhubungan dengan kepatuhan dalam menjalankan diet pada penderita diabetes mellitus tipe 2 di Puskesmas Kedungmundu Kota Semarang.

1.3.2 Tujuan Khusus

1. Mengetahui hubungan antara usia pasien dengan kepatuhan dalam menjalankan diet pada penderita DM tipe 2 di Puskesmas Kedungmundu Kota Semarang. 2. Mengetahui hubungan antara jenis kelamin dengan kepatuhan dalam menjalankan diet pada penderita DM tipe 2 di Puskesmas Kedungmundu Kota Semarang. 3. Mengetahui hubungan antara pendidikan pasien dengan kepatuhan dalam menjalankan diet pada penderita DM tipe 2 di Puskesmas Kedungmundu Kota Semarang. 7 4. Mengetahui hubungan antara pengetahuan pasien dengan kepatuhan dalam menjalankan pada penderita DM tipe 2 di Puskesmas Kedungmundu Kota Semarang. 5. Mengetahui hubungan antara persepsi pasien mengenai diet DM dengan kepatuhan dalam menjalankan diet pada penderita DM tipe 2 di Puskesmas Kedungmundu Kota Semarang 6. Mengetahui hubungan antara motivasi diri pasien dengan kepatuhan dalam menjalankan diet pada penderita DM tipe 2 di Puskesmas Kedungmundu Kota Semarang. 7. Mengetahui hubungan antara kepercayaan diri pasien dengan kepatuhan dalam menjalankan diet pada penderita DM tipe 2 di Puskesmas Kedungmundu Kota Semarang. 8. Mengetahui hubungan antara lama menderita penyakit DM tipe 2 dengan kepatuhan dalam menjalankan diet pada penderita DM tipe 2 di Puskesmas Kedungmundu Kota Semarang 9. Mengetahui hubungan antara keikutsertaan pasien dalam penyuluhan gizi dengan kepatuhan menjalankan diet pada penderita DM tipe 2 di Puskesmas Kedungmundu Kota Semarang 10. Mengetahui hubungan antara dukungan keluarga pasien dengan kepatuhan dalam menjalankan diet pada penderita DM tipe 2 di Puskesmas Kedungmundu Kota Semarang 8 11. Mengetahui hubungan antara dukungan petugas kesehatan dengan kepatuhan dalam menjalankan diet pada penderita DM tipe 2 di Puskesmas Kedungmundu Kota Semarang

1.4 Manfaat Hasil Penelitian

1.4.1 Bagi Pasien Diabetes Melitus Hasil dari penelitian ini diharapkan dapat menjadi informasi mengenai diabetes melitus, kepatuhan diet dan pengelolaan Diabetes Melitus tipe 2 sehingga tidak menimbulkan penyakit degeneratif lain. 1.4.2 Bagi Institusi Pendidikan Kesehatan Masyarakat Penelitian ini dapat dijadikan tambahan kepustakaan dalam pengembangan ilmu kesehatan khususnya mengenai diabetes melitus tipe 2 1.4.3 Bagi Institusi Pelayanan Kesehatan Hasil penelitian diharapkan dapat menjadi acuan dalam pemberian pendidikan kesehatan pada pasien diabetes melitus agar dapat mencapai keberhasilan pengelolaan diabetes melitus tipe 2 1.4.4 Bagi Peneliti Peneliti dapat mengetahui faktor –faktor yang mempengaruhi kepatuhan diet diabetes mellitus yang nantinya diharapkan dapat di aplikasikan di masyarakat. 9

1.5 Keaslian Penelitian