Uji Awal Perceived Quality

3.4.5 Uji Awal Perceived Quality

Kesan kualitas memiliki peranan penting dalam membangun suatu merek dan kesan kualitas dapat menjadi alasan kuat dalam membangun suatu keputusan pembelian. Seorang pendengar mungkin tidak memiliki informasi yang cukup kuat untuk mengarahkanya pada penentuan kualitas suatu merek secara objektif. Ataupun tidak mempunyai kesanggupan dan sumber daya untuk mendapatkan informasi. Terdapat dua macam pengujian awal yaitu uji validitas dan uji reliabilitas, adapun atribut-atribut yang di uji adalah: 1. Acara yang di sajikan. 2. Kualitas suaraaudio saat siaran. 3. Kualitas penyiar saat membawakan acara. 4. Kualitas siaran pada saat perubahan cuaca. 5. Pencarian frekuensi Megaswara. 6. Kreativitas penyiar saat membawakan acara. 7. Mendukung band-band indie untuk maju. 8. Memberikan sugesti yang positif terhadap pendengar. 9. Ketepatan waktu penyajian acara. 10. Pelayanan Penyiar terhadap pendengar pada saat acara on air. 11. Penggunaan tata bahasa pada saat acara on air. 12. Jangkauan pemancar. Agar instrumen penelitian dapat di uji kebenaranya dan keabsahanya maka, kuesioner di uji validitasnya. Hasil dari uji validitas adalah untuk mendapatkan pertanyaan yang valid dari sejumlah pertanyaan yang di ajukan kepada pendengar. Uji reliabilitas adalah indeks yang menunjukan sejauh mana alat pengukur dapat diandalkan. Uji reliabilitas digunakan untuk mengukur ketepatan atau kejituan suatu instrumen jika dipergunakan untuk mengukur himpunan objek yang sama berkali-kali akan mendapatkan hasil yang serupa. Hasil pengujian validitas untuk analisisi perceived quality yang menggunakan selang kepercayaan 95 persen yaitu 0,361 Uji validitas dalam penelitian ini dilakukan dengan menggunakan bantuan SPSS 16.0 apabila nilai r 0,361. Berdasarkan hasil pengolahan data didapat bahwa kuesioner bersifat valid. Uji reliabilitas dilakukan kepada 30 responden pendengar radio Megaswara, berdasarkan teknik alpha cronbach, dihasilkan nilai untuk perceived quality adalah 0.930. Yang berarti nilai tersebut berada di atas nilai alpha cronbach dengan nilai minimum 0,700. Untuk data selengkapnya dapat dilihat pada lampiran 4.

3.4.6 Skala Likert dan Simpangan Baku