Gambaran Umum Kelompok Tani Pondok Menteng

49 Selain bantuan modal, petani juga mendapat pembinaan dari Gapoktan berupa penyediaan dan pertukaran informasi antara pihak pemerintah, Gapoktan, dan petani mengenai bidang usaha pertanian. Petani diajarkan tentang budidaya tanaman pangan dan sayuran dengan mengikuti Standar Operasional Prosedur budidaya yang baik dan benar. Dalam bidang pertanian selain komoditas tanaman pangan dan hortikultura, Gapoktan Rukun Tani juga mengelola komoditas peternakan.

5.2 Gambaran Umum Kelompok Tani Pondok Menteng

Kelompok Tani Poktan Pondok Menteng adalah kelompok tani yang bergerak dibidang usaha pertanian yang mengusahakan komoditas padi, palawija, dan hortikultura, khususnya sayur-sayuran. Awal mula terbentuknya Poktan ini adalah adanya gagasan dan pemikiran dari H. Misbah yang hingga kini menjadi Ketua Poktan Pondok Menteng untuk membentuk suatu kelompok yang memiliki tujuan yang sama dalam bidang petanian sayuran dan tanaman pangan, yaitu agar dapat berbagi informasi dan mengembangkan usaha bersama. Poktan ini sudah terbentuk sejak tahun 2001 di wilayah Desa Citapen, namun baru dikukuhkan pada tahun 2007 atas kesepakatan anggota dan pengurus bersama. Selain itu, pengukuhan ini juga telah diketahui oleh Kepala UPTD Penyuluhan Pertanian dan Kehutanan Wilayah Ciawi, Kepala Kecamatan Ciawi, dan Kepala Dinas Pertanian dan Kehutanan Kabupaten Bogor. Pada tahun 2008 Kelompok ini resmi terdaftar menjadi salah satu Kelompok Tani di Gapoktan Rukun Tani dan telah diakui oleh pemerintah, yaitu oleh Dinas Pertanian dan Kehutanan Kabupaten Bogor. Sekretariat Poktan Pondok Menteng beralamat di Kampung Pondok Menteng RT 0302, Desa Citapen, Kecamatan Ciawi, Kabupaten Bogor, Provinsi Jawa Barat. Anggota Poktan Pondok Menteng saat ini bukan hanya para petani sayuran dan tanaman pangan tetapi juga para peternak, dan pengusaha olahan makanan. Hingga tahun 2011 ini jumlah anggota Poktan Pondok Menteng adalah sebanyak 104 anggota, dimana ± 50 persen dari total tersebut merupakan petani sayuran dan tanaman pangan. Anggota Poktan ini bukan hanya para warga Desa Citapen tetapi warga desa lain yang memilih untuk bergabung di Poktan ini, seperti Desa Cileungsi dan Desa Cibedug. 50 Berdasarkan kelas kemampuannya Poktan Pondok Menteng termasuk ke dalam kelompok tani tingkat lanjut dan sudah terdaftar di Dinas Pertanian dan Kehutanan Kabupaten Bogor. Poktan Pondok Menteng sudah beberapa kali menerima bantuan dari pemerintah yang disalurkan melalui Gapoktan Rukun Tani, seperti bantuan Program Pengembangan Usaha Agribisnis Pedesaan PUAP, dimana bantuan untuk para petani sayuran dan tanaman pangan berupa penyediaan saprodi dengan harga lebih murah daripada di pasaran dan dapat dibayarakan setelah hasil panen terjual. Selain itu, untuk upaya peningkatan pendapatan petani, Poktan Pondok Menteng juga pernah ikut serta dalam kegiatan pengembangan usaha agribisnis hortikultura, tanaman pangan, dan peternakan terpadu melalui pemanfaatan dana Counterpart Fund Second Kennedy Round CF-SKR pada tahun 2008. Selain menerima bantuan-bantuan tersebut, Poktan Pondok Menteng juga sering menerima kunjungan dari luar kota maupun luar negeri, baik dalam rangka studi banding ataupun hanya sekedar belajar dan penelitian. Poktan Pondok Menteng sebagai salah satu kelompok tani di Gapoktan Rukun Tani sudah dapat menunjukkan eksistensinya dengan terus berjalannya kelompok tani ini hingga saat ini. Sehingga Poktan Pondok Menteng bukan hanya sekedar nama tetapi merupakan wadah bagi pengembangan usaha para petani pedesaan.

5.3 Karakteristik Petani Responden