Siklus 2
 Melakukan  apersepsi  dengan  menggunakan  sebuah  gambar.  Siswa
diminta untuk  mengamati  gambar  tersebut  dan  menjelaskan  isi gambar.
 Menjelaskan tujuan pembelajaran
 Membagi LKS dan menjelaskan langkah-langkah pembelajaran
 Mengamati  gambar  seri  4  gambar  seri  yang  ada  dalam  LKS  untuk
menentukan hal-hal yang akan dideskripsikan 
Menentukan judul yang tepat 
Menyusun kerangka karangan berdasarkan gambar 
Membuat  kalimat  berdasarkan  gambar.  Tiap  gambar  minimal  5 kalimat.
 Menyusun kalimat-kalimat yang dibuat menjadi paragraf yang padu.
 Dengan  lembar  observasi,  mengamati  siswa  dalam  membuat
karangan. Hal-hal  yang diamati antara lain : judul, isi karangan, organisasi, tata
bahasa, diksi pilihan kata, ejaan, kebersihan dan kerapian. 
Refleksi
E. Pengumpulan Data dan Instrumennya
Dalam  penelitian  ini,  peubahnya  adalah  kemampuan  mengarang deskripsi. Indikator, data, pengumpulan dan instrumen penelitian dapat dilihat
pada tabel di bawah ini. 32
Tabel 3 Pengumpulan Data dan Instrumen
No. Peubah
Indikator Data
Pengumpulan Instrumen
1. Kemampuan
mengarang deskripsi
₋ Jumlah
siswa yang
nilainya mencapai KKM
₋ Rata-rata
skor siswa
Skor Penilaian
Produk Lembar
penilaian
Aspek-aspek yang dinilai dan penskorannya dapat dilihat pada tabel di bawah ini :
Tabel 4 Aspek Penilaian Karangan
No. Aspek Indikator
Skor 1.
Judul Judul yang dipilih sesuai dengan tema dan gambar
5 2.
Isi  Sesuai dengan gambar
 Antara judul dan isi karangan mempunyai hubungan yang koheren
 Mengandung azas kejelasan 15
3. Organisasi
karangan  Kalimat-kalimat dalam satu paragraf
berhubungan  Paragraf-paragraf dalam keseluruhan karangan
berhubungan 20
 Terdapat kalimat utama dan kalimat penjelas  Minimal terdapat tiga kalimat dalam satu
paragraf 4.
Tata Bahasa dan
penggunaan EYD
 Kata-kata yang dipilih tepat  Pemakaian huruf kapital tepat nama tempat,
orang, kota, sungai, danau, gunung, hari, tanggal,dll.
 Menggunakan tanda baca dengan tepat  Memenggal kata-kata dengan tepat
20
5. Kebersihan
dan Kerapian  Tidak terdapat coretan dalam karangan
 Tidak kotor  Tulisan mudah dibaca
 Perpindahan antar paragraf jelas 20
Total skor 80
Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah penilaian produk untuk  membuat  karangan  deskripsi  berupa  lembar  penilaian  lihat  lampiran
halaman  74.    Pada  kondisi  awal,  siswa  diminta  untuk  membuat  karangan deskripsi tanpa  menggunakan  gambar  seri.  Data  untuk  kondisi  awal  diambil
dari  nilai  harian  mengarang  siswa.  Hasil  karangan  ini  digunakan  untuk mengetahui tingkat kemampuan mengarang deskripsi siswa.
Pada  siklus  pertama,  siswa  diberi  gambar  seri  yang  berjumlah  tiga gambar dan belum tersusun secara urut. Siswa mengurutkan gambar tersebut,
kemudian  membuat  tiga  paragraf  berdasarkan  gambar  tersebut.  Hasil karangan ini digunakan untuk mengetahui kemampuan siswa dalam  menulis
karangan  deskripsi  dengan  menggunakan  gambar  seri.  Skor  hasil  karangan siswa  ini  digunakan  untuk  mengetahui  peningkatan  kemampuan  mengarang
deskripsi  siswa  sebelum  menggunakan  gambar  seri  pada  kondisi  awal  dan setelah  menggunakan  gambar  seri  setelah  siklus  pertama.  Skor  tersebut
diubah ke dalam bentuk nilai. Pada  siklus  kedua,  siswa  diberi  gambar  seri  berjumlah  empat  gambar
yang disusun secara acak. Siswa diminta untuk mengurutkan gambar terlebih dahulu.  Setelah    itu,  siswa  diminta  untuk  membuat  empat  paragraf
berdasarkan  gambar  yang  telah  diurutkan.  Hasil  karangan  ini  digunakan untuk  mengetahui  kemampuan  mengarang  deskripsi  siswa  setelah  siklus
kedua.  Skor  hasil  karangan    ini  digunakan  untuk  mengetahui  peningkatan kemampuan mengarang deskripsi siswa setelah dilakukan siklus kedua.
Teknik yang  digunakan  dalam  penelitian  ini  adalah  teknik  penilaian produk. Langkah-langkah untuk mengumpulkan data :
1. Memberikan soal  kepada siswa untuk membuat karangan deskripsi tanpa  menggunakan  gambar  seri.  Siswa  diberi  LKS  yang  berisi
petunjuk untuk membuat karangan. 2. Memberikan soal kepada siswa untuk membuat karangan deskripsi
dengan  menggunakan  gambar  seri.  Siswa  diberi  LKS  yang  berisi petunjuk untuk membuat karangan dan tiga buah gambar seri yang
disusun secara urut. 35
3. Memberikan soal kepada siswa untuk membuat karangan deskripsi dengan  menggunakan  gambar  seri.  Siswa  diberi  LKS  yang  berisi
petunjuk  untuk  membuat  karangan  dan  empat  buah  gambar  seri yang disusun secara acak.
4. Mengelompokkan data kondisi awal, siklus pertama, siklus kedua 5. Melakukan penilaian karangan sesuai kriteria yang telah ditentukan.
6. Menganalisis dan mengolah data berupa skor yang diperoleh.
F. Analisis Data