Analisis Perhitungan Korelasi Analisis Terhadap Uji Statitik F Analisis Terhadap Uji Statistik t Perbaikan dengan Quality Of Work Life

BAB VI ANALISIS PEMECAHAN MASALAH

6.1. Analisis

6.1.1. Analisis Perhitungan Korelasi

Pada perhitungan korelasi yang telah dilakukan sebelumnya diperlihatkan bahwa nilai r tertinggi yaitu pada korelasi berbagi informasi dengan nilai r = 0,91. Hal tersebut memperlihatkan bahwa pemberian upah memberikan pengaruh yang kuat terhadap produktivitas kerja karyawan di PTP Nusantara II Sei Semayang.

6.1.2. Analisis Terhadap Uji Statitik F

Pada uji F yang dilakukan dapat dinyatakan bahwa ketujuh variabel dari quality of work life yang terdiri dari keamanan kerja, seleksi penerimaan, tim yang solid, pemberian upah, pelatihan yang ekstensif, perbedaan status dan berbagi informasi memberikan pengaruh secara simultan terhadap produktivitas kerja karyawan PTP Nusantara II Sei Semayang. Hal ini dapat dilihat dengan nilai F hitung 271,851 F tabel 2,01. Hal ini juga didukung oleh nilai kofisien determinasi R 2 sebesar 0,894 artinya ketujuh variabel bebas tersebut yang terdiri dari keamanan kerja, seleksi penerimaan, tim yang solid, pemberian upah, pelatihan yang ekstensif, perbedaan status dan Universitas Sumatera Utara berbagi informasi berpengaruh terhadap produktivitas karyawan Y sebesar 89,4.

6.1.3. Analisis Terhadap Uji Statistik t

Berdasarkan hasil uji statistik t diperoleh hasil yang dapat diperlihatkan pada Tabel 6.1. Tabel 6.1. Analisis Terhadap Uji Statistik t Variabel Nilai t X 1 keamanan kerja 7,426 X 2 seleksi penerimaan 13,978 X 3 tim yang solid 29,196 X 4 pemberian upah 17,618 X 5 pelatihan yang ekstensif 5,668 X 6 perbedaan status 8,114 X 7 berbagi informasi 20,460 Dari tabel 6.1. diatas dapat dijelaskan bahwa seluruh variabel secara parsial memberikan pengaruh yang signifikan terhadap produktivitas kerja karyawan di PTP Nusantara II Sei Semayang.

6.1.4. Perbaikan dengan Quality Of Work Life

Berdasarkan hasil perhitungan korelasi, bahwa perusahaan dapat melakukan perbaikan terhadap berbagi informasi. Dimana perusahaan diharapkan memperhatikan hal mengenai berbagi informasi terhadap karyawan dengan Universitas Sumatera Utara memperbaiki 4 faktor yang mempengaruhi berbagi informasi yaitu kemampuan menciptakan hubungan yang baik, kemampuan untuk membuat suatu keputusan tentang menggunakan informasi, mempercayai informasi, kejujuran dalam memberikan informasi dan memiliki hubungan yang harmonis dengan unit lain. Universitas Sumatera Utara BAB VII KESIMPULAN DAN SARAN

7.1. Kesimpulan