Indikator Pencapaian Kompetensi PPKn SMP Kelompok Kompetensi E

22 dapat memancing emosi yang berujung pada perkelahian.Jangankan kata-kata yang memang kasar dan bermuatan penghinaan, kata-kata yang awalnya dimaksudkan untuk bercanda saja pun dapat mengundang datangnya pertengkaran jika dismapaikan pada saat yang tidak tepat. Agar terhindar dari tutur kata yang buruk, ada beberapa hal yang bisa dilakukan, antara lain Miracle Hijaz the Practice, hal. 782: a. Berpikir sebelum berkata atau menyampaikan sesuatu kepada orang lain b. Pikirkan akibat dari kata-kata yang akan kita ucapkan c. Berbicara seperlunya tanpa harus memperbanyak pembicaraan yang tidak bermanfaat d. Sampaikan maksud dengan bahasa yang halus dan tidak berbelit-belit e. Tidak meninggikan atau mengeraskan suara ketika berbicara f. Menunjukkan rasa hormat dan penghargaan kepada lawan bicara g. Berusaha membalas perkataan buruk dengan perkataan yang baik dan sopan

D. Aktivitas pembelajaran

Pendekatan yang dipergunakan dalam kegiatan pembelajaran materi Dampak Bertutur kata, Berperilaku dan Bersikap Baik dan Buruk adalah pendekatan partisipatif dan humanistik, yang didasari oleh prinsip prinsip andragogi. Dengan pendekatan ini peserta diklat lebih banyak diundang partisipasinya dengan mengungkapkan pertanyaan, pendapat, gagasan dan aspirasinya dari pada sekedar menerima materi modul secara pasif ataupun penyampaian informasi dari narasumberinstruktur. Disamping itu pendekatan saintifik juga dipergunakan sekaligus untuk membelajarkan peserta diklat dalam implementasi pembelajaran berbasis kurikulum 13. Metode yang digunakan dalam aktivitas pembelajar ini adalah ceramah bervariasi dan diskusi kelompok. Adapun skenario atau alur aktivitas pembelajaran sebagai berikut: Gambar 2 Kerja kelompok, diskusi kelompok mencari informasi Curah Pendapat diiringi sharing pengalaman praktis Menanya Penyampaian informasi oleh nara sumber dan membaca modul Mengamati Tanggapan, masukan dan refleksi serta refisi hasil kerja Presentasi hasil unjuk kerja kelompok mengomunikasi Membuat Laporan hail keja kelompok mengasosiasi