Pengertian Akuntansi Pembelajaran Akuntansi

menyampaikan ilmu pengetahuan, mengorganisasi dan menciptakan sistem lingkungan dengan berbagai metode sehingga siswa dapat melakukan kegiatan belajar secara efektif dan efisien serta dengan hasil optimal.

b. Pengertian Akuntansi

Hendry Somantri 2009 menyebutkan definisi akuntansi dapat dirumuskan dari dua sudut pandang, yaitu definisi dari sudut pandang pemakai jasa akuntansi dan dari sudut pandang proses kegiatan. Definisi dari sudut pandang pemakainya, akuntansi dapat didefinisikan sebagai suatu aktivitas jasa yang menyediakan informasi yang diperlukan dalam pembuatan perencanaan, pengawasan, dan pengambilan keputusan. Bagi pihak manajemen pimpinan perusahaan, selain untuk kepentingan tersebut juga sebagai pertanggungjawaban kepada para investor, kreditor, instansi pemerintah, dan pihak lainnya. Sedangkan dipandang dari sudut kegiatannya, akuntansi dapat diartikan sebagai rangkaian kegiatan pencatatan, penggolongan, pengikhtisaran, dan pelaporan transaksi keuangan yang dilakukan suatu unit usaha, agar pihak-pihak yang berkepentingan terhadap unit usaha yang bersangkutan dapat membuat pertimbangan-pertimbangan dan mengambil keputusan ekonomi sesuai dengan kepentingannya. Pengertian akuntansi menurut American Insitute of Certified Public Accounting AICPA dalam Harahap 2003 mendefinisikan akuntansi sebagai seni pencatatan, penggolongan, dan pengikhtisaran dengan cara tertentu dalam ukuran moneter, transaksi, dan kejadian yang umumnya bersifat keuangan termasuk dalam menafsirkan hasil-hasilnya. Dari pendapat-pendapat di atas, akuntansi merupakan suatu proses pencatatan, penggolongan, peringkasan dan melaporkan data keuangan perusahaan yang berfungsi untuk menyajikan informasi keuangan untuk pihak-pihak yang menggunakan informasi keuangan tersebut. c. Ruang Lingkup Mata Pelajaran Produktif Akuntansi dengan Standar Kompetensi Menyusun Laporan Keuangan Akuntansi Perusahaan Dagang. Berikut materi pokok dalam ruang lingkup mata pelajaran produktif akuntansi dengan standar kompetensi menyusun laporan keuangan akuntansi perusahaan dagang di SMK Kelas X Akuntansi semester 2: Tabel 1. SK dan KD Akuntansi SMK kelas X Akuntansi Standar Kompetensi Kompetensi Dasar Menyusun laporan keuangan akuntansi perusahaan dagang a. Menyiapkan proses penyusunan laporan keuangan b. Membuat jurnal penyesuaian c. Menyusun neraca lajur d. Menyusun laporan keuangan e. Membuat jurnal penutup f. Membukukan jurnal penyesuaian g. Membukukan jurnal penutup h. Menyusun daftar saldo akun setelah penutupan

2. Media Pembelajaran