Enterprise Manager SQL Query Analyzer

33

2.14 Microsoft SQL Server 2008

Microsoft SQL Server adalah sebuah sistem manajemen basis data relasional RDBMS produk Microsoft. Bahasa query utamanya adalah Transact- SQL yang merupakan implementasi dari SQL standar ANSIISO yang digunakan oleh Microsoft dan Sybase. Umumnya SQL Server digunakan di dunia bisnis yang memiliki basis data berskala kecil sampai dengan menengah, tetapi kemudian berkembang dengan digunakannya SQL Server pada basis data besar. Microsoft SQL Server dan SybaseASE dapat berkomunikasi lewat jaringan dengan menggunakan protokol TDS Tabular Data Stream. Selain dari itu, Microsoft SQL Server juga mendukung ODBC Open Database Connectivity, dan mempunyai driver JDBC untuk bahasa pemrograman Java. Fitur yang lain dari SQL Server ini adalah kemampuannya untuk membuat basis data mirroring dan clustering. Pada versi sebelumnya, MS SQL Server 2000 terserang oleh cacing komputer SQL Slammer yang mengakibatkan kelambatan akses internet pada tanggal 25 Januari 2003. SQL Server 2008 merupakan pengembangan dari SQL Server 2000.

2.14.1 Enterprise Manager

Enterprise Manager m erupakan „jantung‟ SQL server yang bisa diedit dengan GUI. Namun selain setting user dan password-nya, admin bisa meng-override hampir semua setting di sini langsung dari aplikasi front-end user tersebut dengan membuat hardcode sesuai syntax-syntax Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber. 34 manual. Di sini admin bisa me-restore database, membuat backup database secara otomatis, bahkan memproteksi enterprise manager itu sendiri. Caranya, buka tab security di sebelah kiri. Lalu ubah properties user „sa‟, masukkan password untuk „sa‟ dua kali. Kemudian user administratorsystem , bikin „upn‟. Lantas di nama sql instance tersebut, klik kanan dan pilih „edit sql server registration properties’. Di tab security , centang opsi „always ask password‟. Klik OK, user akan di- disconnect dan diminta password „sa‟ untuk connect kembali ke sql server. Hati-hati jangan lupa password ini, atau user terpaksa menghapus instance itu dan membuat instance baru.

2.14.2 SQL Query Analyzer

Syntax sql apapun yang user ketikkan, akan langsung dieksekusi ke database user. Dan sebaiknya untuk tidak lupa memilih nama database user di drop-down menu di bagian atas toolbar. Dua syntax yang paling sering dipakai adalah INSERT untuk menambah record, dan ALTER untuk mengubah record atau bahkan struktur tabel. Contohnya, jika tabel dilindungi trigger, ketikkan ALTER table [namatabel] disable trigger [namatrigger] untuk menonaktifkan sementara trigger itu. Ganti disable dengan enable jika akan mengaktifkannya kembali. Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber. 35 Gambar 2.12 Contoh Tampilan SQL Query Analyzer Penjelasan pada gambar 2.12 yang merupakan contoh tampilan dalam SQL Query Analyzer. Dengan Windows XP sebagai sistem operasinya Didik Dwi Prasetyo, 2005.

2.15 Microsoft Visual Basic 2010