Hasil Observasi SUBJEK III

Ya Tuhan sudah menakdirkan saya, harus begini, ya kita harus bisa terima dengan penderitaan seberat apapun, kita harus bisa menerima, kita tidak boleh untuk mengatakan bahwa Tuhan itu tidak adil, Tuhan itu curang, itu memang cobaan hidup saya seperti ini, kita takdirkan seperti ini.

c. Hasil Observasi

1 Aspek Fisik

Observer 1 : Subjek tampak ceria duduk di kursi roda, beberapa kali memijit-mijit kaki karena kesakitan, sehingga ketika subjek kesakitan, dia akan berhenti dari aktivitasnya. Akan tetapi subjek berusaha untuk aktif melayani dirinya sendiri. Harta benda yang terlihat: televisi, kursi roda, handphone. Observer 2 : Subjek terlihat penuh senyum dan ceria. Subjek tidak mengeluhkan kondisi fisik yang dialaminya. Subjek beberapa kali mengangkat tubuhnya ketika duduk cukup lama.

2 Aspek Psikis

Observer 1 : Subjek tampak tenang, dan cenderung bercanda dengan tamunya interviewer dengan melontarkan kata-kata lucu, akan tetapi ketika subjek tidak mendapatkan yang diinginkan,pada saat itu ada orang yang disuruh ambil kelapa akan tetapi tidak segera mengambilkannya, sehingga dia mengumpat. PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI Observer 2 : Subjek tampak agak tegang ketika wawancara dan tampak kurang terbuka mengenai kondisi psikisnya. Subjek sering kali menanggapi pertanyaan dengan jawaban yang normatif. Subjek tampak tidak gelisah dengan kondisinya yang harus menggunakan kursi roda. Kamar mandi terlihat tidak akses untuk subjek sebagai pengguna kursi roda karena tidak ada lantai landai tetapi berundak.

3 Aspek Sosial

Observer 1 : subjek menyapa orang yang berjalan di depan rumahnya, dengan mengucapkan ,”ajeng tindak pundi pak? “ mau pergi ke mana pak?. subjek nampak harmonis dengan istrinya saat bercerita sesuatu, istri ikut menambahkan ceritanya. Sedang subjek masih menggendong anaknya dipangkuan di atas kursi rodanya. Letak rumah berdekatan dengan tetangga. Observer 2 : Subjek tampak akrab dan harmonis terhadap istri dan anaknya. Beberapa kali mereka tampak bersenda gurau, sambil menggendong anaknya. Subjek juga tampak akrab dalam menyapa dan berbicara dengan tetangga serta tidak terlihat canggung. Lingkungan kurang akses karena jalan tanah yang belum terlalu rata atau agak bergelombang.

4 Aspek Moral

Observer 1 : Subjek saat akan makan siang, berdoa dengan melakukan tanda salib sesuai dengan keyakinannya Observer 2 : Subjek tampak taat beribadah, seperti berdoa sebelum dan sesudah makan. Letak rumah dengan geraja cukup jauh.

d. Kesimpulan Tes Grafis