Tinjauan Kepustakaan Metode Penulisan

D. Keaslian Penulisan

Sehubungan dengan judul skripsi ini, maka telah dilakukan pemeriksaan di arsip yang ada pada Departemen Hukum Ekonomi Fakultas Hukum Universitas Sumatera Utara. Berdasarkan hasil pemeriksaan, judul skripsi di atas tidak ada yang sama dengan judul skripsi lainnya baik yang ditulis sekarang maupun yang terdahulu. Dengan demikian judul skripsi ini adalah asli dan dapat dipertanggungjawabkan secara akademik.

E. Tinjauan Kepustakaan

Ditinjau dari judulnya, “Lembaga Trusts di Indonesia Transplantasi dari Sistem Anglo Saxon ke Sistem Eropa Kontinental”, maka mengandung makna sebagai berikut 9 1. Lembaga artinya Bentuk rupa, wujud yang asli; Badan organisasi yang tujuannya melakukan suatu penyelidikan keilmuan atau melakukan suatu usaha. 2. Trusts Wali Amanat artinya Wali: Orang yang menurut hukum diserahi kewajiban mengurus anak yatim serta hartanya sebelum anak itu dewasa. Amanat: Pesan; Perintah dari atas. 3. Indonesia artinya nama negara kepulauan di Asia Tenggara yang terletak di antara Benua Asia dan Benua Australia. 9 Pusat Bahasa Departemen Pendidikan Nasional, Kamus Besar Bahasa Indonesia Edisi Ketiga, Balai Pustaka, Jakarta, 2005.; Http:id.wikipedia.org. Universitas Sumatera Utara 4. Transplantasi artinya Sebuah proses informal berupa tindakan yang diam-diam meletakkan dasar untuk memuluskan beberapa perubahan atau proyek yang diusulkan. 5. Sistem artinya Perangkat unsur yang secara teratur saling berkaitan sehingga membentuk suatu totalitas. 6. Anglo Saxon artinya Tradisi hukum yang berkembang di Inggris yang dimulai dari abad sebelas. 7. Eropa artinya Benua yang terletak diatas Benua Afrika. 8. Kontinental artinya Bertalian dengan benua.

F. Metode Penulisan

Dalam rangka untuk mengumpulkan data-data dan bahan-bahan dalam penyusunan skripsi ini, dan agar suatu penulisan mempunyai suatu manfaat, maka penulis merasakan perlu adanya suatu metode tertentu yang dipakai dalam pengumpulan data guna mencapai tujuan dari penulisan itu sendiri. Di dalam penulisan skripsi ini penulis memakai metode pengumpulan data yang bersumber dari perpustakaan, berbagai literatur dan berbagai media informasi yang ada, yang mengangkat permasalahan khusus mengenai judul skripsi ini. Dengan melakukan suatu metode penggabungan data-data yang telah diperoleh melalui library research, yaitu dengan menggunakan buku-buku, literatur-literatur, data-data dari berbagai media informasi yang dapat mendukung selesainya penulisan skripsi ini. Universitas Sumatera Utara Maka dengan demikian diharapkan dengan metode penggabungan pengumpulan data ini dapat membantu penulis dalam memahami permasalahan yang diangkat dan menjadi landasan pemikiran penulis dalam menganalisa permasalahan tersebut. Kiranya diharapkan tujuan untuk mendapatkan kebenaran akan jawaban yang sesungguhnya dari permasalahan yang telah penulis angkat dalam skripsi ini dapat tercapai dengan baik.

G. Sistematika Penulisan