Metode Penelitian METODOLOGI PENELITIAN

melakukan ground check data dengan kenyataan sebenarnya dilapangan. 3. Ground check Lapangan Kegiatan ground check lapangan dilakukan setelah melakukan interpretasi citra. Ground check dilakukan dengan mengambil 100 titik yang ada di Daerah Ciputat Timur dengan menggunakan GPS Garmin 65 CSx untuk menyesuaikan koordinat di citra dengan di lapangan. 4. Wawancara Peneliti melakukan wawancara ke beberapa narasumber terkait yang ada di daerah Ciputat Timur tersebut, dimana penulis mewawancarai narasumber tertentu. Narasumber yang penulis wawancarai sebanyak 25 orang sebagai narasumber sampel dari 6 kelurahan, setiap kelurahan mewakili 4 atau 5 narasumber untuk di wawancarai. 5. Dokumentasi Penulis melakukan dokumentasi foto untuk melengkapi data agar lebih maksimal dengan cara mengambil beberapa gambar objek penelitian terkait Ruang Terbuka Hijau pada saat ground check lapangan untuk membuktikan hasil analisis di citra dengan kenyataan sebenarnya di lapangan. Selain itu penulis mendokumentasikan beberapa aspek lainnya agar lebih lengkap yaitu foto pada saat observasi, pada saat wawancara berlangsung, serta beberapa dokumentasi penting lainnya penulis dapatkan dari beberapa instansi terkait.

F. Populasi dan Sampel

1. Populasi Populasi adalah wilayah generalisai yang terdiri atas obyek atau subyek yang mempunyai kualitas dan karakteristik tertentu yang ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari dan kemudian ditarik kesimpulannya. 5 Populasi ini merupakan keseluruhan objek data penelitian. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh masyarakat Ciputat Timur. 2. Sampel Sampel adalah sebagian dari jumlah dan karakteristik yang dimiliki oleh populasi tersebut. Bila populasi besar, dan peneliti tidak mungkin mempelajari semua yang ada pada populasi, misalnya karena keterbatasan dana, tenaga dan waktu, maka peneliti dapat menggunakan sampel yang diambil dari populasi itu. 6 Pada penelitian ini penulis menggunakan teknik purposive sampling. Purposive sampling adalah teknik penentuan sampel dengan pertimbangan tertentu. Misalnya ketika peneliti akan mengetahui tentang kualitas makanan, maka yang menjadi sumber data penelitian adalah orang yang ahli dalam makanan. 7 Dalam penelitian ini, penulis menggunakan GPS untuk pengambilan titik koordinat sebanyak 100 titik pengamatan di lapangan. Untuk mengetahui beberapa faktor yang mempengaruhi perubahan Ruang Terbuka Hijau, maka penulis mewawancarai beberapa narasumber sebanyak 25 orang di daerah Ciputat Timur. Dikarenakan Ciputat Timur memiliki 6 kelurahan, maka penulis mewawancarai sebanyak 4 atau 5 pakar yang ada di kelurahan tersebut, yaitu Pondok Ranji, Rengas, Rempoa, Cempaka Putih, Cireundeu dan Pisangan.

G. Teknik Analisis Data

1. Untuk menjawab masalah penelitian pertama, penulis melakukan observasi langsung terkait dengan kondisi fisik daerah Ciputat Timur dengan cara mencari data yang diperlukan dari instansi terkait. 5 Sugiyono., h. 80 6 Ibid., h. 81 7 Ibid., h. 85