Pengaruh Rasio Aktiva Produktif Terhadap Perubahan Laba Pengaruh Rasio Rentabilitas Terhadap Perubahan Laba Pengaruh Rasio Solvabilitas Terhadap Perubahan Laba

4. Ukuran Perusahaan, adalah simbol ukuran perusahaan. Faktor ini menjelaskan bahwa suatu perusahaan besar memiliki akses yang lebih mudah ke pasar modal, sedangkan perusahaan kecil tidak mudah. Kemudahan aksesibilitas ke pasar modal merupakan fleksibilitas dan kemampuan perusahaan untuk menciptakan hutang atau memunculkan dana yang lebih besar dengan catatan perusahaan tersebut memiliki ratio pembayaran dividen yang lebih tinggi daripada perusahaan kecil.

2.5. Pengaruh Rasio Keuangan Terhadap Perubahan Laba dan Dividen

Payout Ratio 2.5.1 Pengaruh Rasio Likuiditas Terhadap Perubahan Laba Rasio likuiditas merupakan rasio yang menunjukan kemampuan perusahaan dalam memenuhi kewajiban jangka pendeknya Abdullah, 2002. Tingkat likuiditas yang tinggi akan menunjukan kemampuan perusahaan yang tinggi dalam memenuhi kewajiban jangka pendeknya, dan akan mempengaruhi peningkatan laba perusahaan. Dalam hal ini, Peningkatan rasio likuiditas akan mempengaruhi jumlah laba yang akan dihasilkan oleh perusahaan karena keuntungan yang dihasilkan akan dikurangi dari jumlah utang jangka pendek yang dimiliki perusahaan.

2.5.2 Pengaruh Rasio Aktiva Produktif Terhadap Perubahan Laba

Rasio aktiva produktif dalam Surat Keputusan Direksi Bank Indonesia No. 31147KEPDIR Tanggal 12 November 1998 tentang Kualitas Aktiva Produktif adalah semua aktiva dalam rupiah maupun valuta asing dengan maksud untuk memperoleh penghasilan sesuai dengan fungsinya yang meliputi penanaman dana Universitas Sumatera Utara bank dalam bentuk kredit, surat berharga, penempatan dana pada bank lain kecuali giro dan penyertaan. Meningkatnya rasio aktiva produktif dapat mengindikasikan adanya penambahan sumber pendapatan perusahaan yang juga akan menambah jumlah laba yang akan dihasilkan oleh perusahaan.

2.5.3 Pengaruh Rasio Rentabilitas Terhadap Perubahan Laba

Rasio Rentabilitas, yaitu alat untuk menganalisa atau mengukur tingkat efisiensi usaha dan profitabilitas yang dicapai oleh bank yang bersangkutan. Selain itu, rasio-rasio dalam kategori ini dapat pula digunakan untuk mengukur tingkat kesehatan bank Nisswonger, 1993. Dengan melihat rasio rentabilitas, investor ataupun masyarakat dapat melihat sejauhmana tingkat kemampuan perusahaan tersebut didalam menghasilkan keuntungan atau laba, baik yang berasal dari kegiatan operasional perusahaan maupun non operasional. Dalam hal ini, tingginya rasio rentabilitas perusahaan mencerminkan tingginya kemempuan perusahaan dalam mengahasilkan laba.

2.5.4 Pengaruh Rasio Solvabilitas Terhadap Perubahan Laba

Solvabilitas menunjukkan kemampuan perusahaan untuk melunasi seluruh utang yang ada dengan menggunakan seluruh aset yang dimilikinya Nisswonger, 1993. Kemampuan operasi perusahaan dicerminkan dari aset-aset yang dimiliki oleh perusahaan. Jika utang yang dimiliki perusahaan terlalu besar, hal ini akan mempengaruhi laba yang dihasilkan oleh perusahaan. Dengan demikian semakin semakin besar tingkat rasio solvabilitas yang dimiliki oleh perusahaan maka akan semakin tinnggi perusahaan dalam menghasilkan laba. Universitas Sumatera Utara

2.5.5. Pengaruh Rasio Likuiditas Terhadap Dividend Payout Ratio