Pengertian Elektronik Banking KAJIAN TEORITIS

Definisi dari banking card itu sendiri adalah: “instrumen-instrumen dengan nama bithaqah, atau kartu layanan perbankan, dan atau banking card, atau bithaqah cek madhum, atau bithaqah sahib mubasir, atau istilah lain yang diterbitkan secara resmi ataupun tidak resmi oleh penerbitnya.” 26 Kompensasi merupakan kontra prestasi terhadap penggunaan atau jasa yang telah diberikan oleh tenaga kerja. Kompensasi merupakan jumlah paket yang ditawarkan organisasi kepada pekerja sebagai imbalan atas penggunaan tenaga kerja. Pemberian kompensasi dapat terjadi tanpa ada kaitannya dengan prestasi, seperti upah dan gaji. Upah adalah kompensasi dalam bentuk uang dibayarkan atas waktu yang telah dipergunakan sedangkan gaji, kompensasi dalam bentuk uang yang dibayarkan atas pekerjaan. Sejalan dengan UU No. 71 Tahun 1992 Tentang Perbankan pasal 1, “yakni bank umum adalah bank yang melaksanakan kegiatan usaha secara konvensional dan atau berdasarkan prinsip syariah yang dalam kegiatannya memberikan jasa dalam lalu lintas pembayaran ”. Pada instisusi bank, jasa merupakan kegiatan yang sangat penting, karena memiliki implikasi meningkatkan ROA Return on Asset dan ROA Return on Equity bank. Produk jasa pada bank antara lain :

G. Pengertian Elektronik Banking

Media elektronik sebagai salah satu sarana Teknologi Informasi, tidak digunakan untuk penyebaran informasi yang bersifat satu arah saja, namun 26 Prof.Dr. Abdul Wahab Ibrahim Abu Sulaiman. Banking card Syariah “kartu kredit dan Debit Dalam Perspektif Islam. Raja Grafindo Persada. Jakarta: 2006. h. 86 kini juga menjadi sarana transformasi informasi dan data yang bersifat interaktif sehingga transaksi sosial ekonomi pun dapat dilakukan melalui media elektronik. Antara lain misalnya terjadi pada teknologi telepon, internet dan sebagainya. Electronic Banking, atau e-banking bisa diartikan sebagai aktifitas perbankan di internet. Layanan ini memungkinkan nasabah sebuah bank dapat melakukan hampir semua jenis transaksi perbankan melalui sarana internet, khususnya via web. Mirip dengan penggunaan mesin ATM, lewat sarana internet seorang nasabah dapat melakukan pengecekan rekening, transfer dana antar rekening, hingga pembayaran tagihan-tagihan rutin bulanan listrik, telepon, dan sebagainya melalui rekening banknya. Jelas banyak keuntungan yang akan bisa didapatkan oleh nasabah dengan memanfaatkan layanan ini, terutama bila dilihat dari waktu dan tenaga yang dapat dihemat karena transaksi e-banking jelas bebas antrian dan dapat dilakukan dari mana saja sepanjang nasabah dapat terhubung dengan jaringan internet. Untuk dapat menggunakan layanan ini, seorang nasabah akan dibekali dengan login dan kode akses ke situs web dimana terdapat fasilitas e-banking milik bank bersangkutan. Selanjutnya, nasabah dapat melakukan login dan dapat melakukan aktifitas perbankan melalui situs web bank bersangkutan. E-banking sebenarnya bukan barang baru di internet, tapi di Indonesia sendiri, baru beberapa tahun belakangan ini marak diaplikasikan oleh beberapa bank papan atas. berkaitan dengan keamanan nasabah yang tentunya menjadi perhatian utama dari para pengelola bank disamping masalah infrastruktur bank bersangkutan. Keamanan merupakan isu utama dalam e-banking karena sebagaimana kegiatan lainnya seperti di internet, transaksi perbankan di internet juga rawan terhadap pengintaian dan penyalahgunaan oleh tangan-tangan yang tidak bertanggung jawab. Oleh karena itu sebuah situs e-banking diwajibkan untuk menggunakan standar keamanan yang sangat ketat untuk menjamin bahwa setiap layanan yang mereka sediakan hanya dimanfaatkan oleh mereka yang memang betul-betul berhak. Salah satu teknik pengamanan yang sering dugunakan dalam e-banking adalah melalui SSL Secure Socket Layer maupun lewat protokol HTTPS Secure HTTP. Industri perbankan adalah salah satu bidang jasa yang secara ekstensif menyelenggarakan layanan dengan memanfaatkan media elektronik e- banking. Sebagian besar bank pada saat ini bahkan mengandalkan Teknologi Informasi dan media elektronik sebagai basis layanannya. Sehingga layanan perbankan yang diselenggarakannya kini menawarkan berbagai kemudahan yang dapat dimanfaatkan masyarakat setiap saat dan dimana saja, tidak dibatasi jarak, ruang dan waktu. Jenis teknologi e-banking dan media elektronik yang digunakan antara lain adalah: 1. Layanan perbankan online, memungkinkan terjadinya hubungan dan transaksi antar cabang secara real time seketika melalui jaringan komputer sehingga memudahkan, mempercepat pengelolaan atau manajemen serta pelayanan. Tidak ada penundaan akibat hambatan komunikasi dan pertukaran data, informasi transaksi antar cabang. Bahkan antar bank yang memiliki kerjasama kini juga telah melakukan pertukaran informasi dan data secara online sehingga memudahkan dan meniadakan hambatan transaksi antar nasabah yang berbeda bank. 2. Layanan jaringan mesin ATM Automated Teller Machine, memungkinkan masyarakat untuk melakukan transaksi perbankan melalui mesin ATM misalnya untuk pembayaran, pengiriman atau penerimaan, pengambilan tunai dan penyetoran terbatas. Mesin ATM tersebar luas di seluruh Indonesia dan bahkan di seluruh dunia kerjasama antar penyelenggara layanan ATM. 3. Layanan jaringan EDC Electronic Data Capture, memungkinkan masyarakat untuk melakukan transaksi pembelanjaan atau konsumsi di counter merchant secara elektronik menggunakan kartu debit atau kartu kredit maupun kartu tunai voucher elektronic. 4. Layanan phone banking, memungkinkan masyarakat untuk melakukan transaksi perbankan melalui telepon. Media elektronik yang serupa adalah layanan SMS-banking atau mobile banking untuk mendukung aktivitas dan mobilitas masyarakat. 5. Layanan internet banking, memungkinkan masyarakat untuk melakukan transaksi perbankan melalui media jaringan komputer global yaitu internet. Internet banking merupakan lanjutan dari perkembangan dari elektronik banking. Layanan semacam ini telah membuat layanan perbankan menjadi lebih mudah dan lebih personal. Dengan internet banking pelanggan dapat menggunakan layanan perbankan dari kantor maupun rumah pelanggan. Rantai pelayanan bank, menggunakan internet banking dapat mengurangi kebutuhan untuk menggunakan jaringan kantor cabang. Tetapi kantor cabang maupun mesin ATM masih tetap diperlukan. Perkembangan teknologi ini mengarahkan bank pada pengguna teknologi sebagai media saluran distribusi dan perluasan bisnis. Salah satu bentuknya yaitu on-line banking. System on-line banking ini terjadi dua pendekatan, yaitu Home PC banking dan internet banking. Yang membedakan diantara keduanya yaitu saluran komunikasi antara pengguna dan penyedia jasa perbankan 27 . 6. Layanan kartu kredit, kartu cicilan dan untuk pembayaran tunda sejenisnya.

H. Kerangka Teori dan Kerangka Konseptual

Dokumen yang terkait

Pengaruh Keamanan, Privasi, dan Kualitas Koneksi Internet Terhadap Kepuasan Nasabah Perbankan Online Pada Bank CIMB Niaga Bukit Barisan

2 38 98

Peran Mahasiswa Terhadap Kebersihan Lingkungan Kampus (Studi Pada Mahasiswa Fakultas Kesehatan Masyarakat dan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Sumatera Utara)

88 650 92

Pengaruh Pemberian Tunjangan Sertifikasi Terhadap Tingkat Kinerja Guru (Studi Pada Sma Negeri I Tigapanah, Kabupaten Karo)

3 45 146

Pengaruh E-Service Quality dan Trust pada Internet Banking Terhadap Kepuasan Nasabah (Studi Kasus Pada Bank BRI Syariah di Tangerang Selatan)

15 65 141

PENGARUH TINGKAT RELIGIUSITAS DAN TINGKAT PENGETAHUAN BANK SYARIAH PADA SISWA TERHADAP MINAT MENJADI NASABAH BANK SYARIAH

0 4 118

TINGKAT KEPUASAN MAHASISWA TERHADAP KINERJA DOSEN FAKULTAS PSIKOLOGI DAN FAKULTAS EKONOMI DAN Tingkat Kepuasan Mahasiswa Terhadap Kinerja Dosen Fakultas Psikologi Dan Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Surakarta.

0 5 15

TINGKAT KEPUASAN MAHASISWA TERHADAP KINERJA DOSEN FAKULTAS PSIKOLOGI DAN FAKULTAS EKONOMI DAN Tingkat Kepuasan Mahasiswa Terhadap Kinerja Dosen Fakultas Psikologi Dan Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Surakarta.

0 3 15

PENDAHULUAN Tingkat Kepuasan Mahasiswa Terhadap Kinerja Dosen Fakultas Psikologi Dan Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Surakarta.

0 6 8

Pemberitahuan Pembayaran Penyesuaian Gaji Pokok dan Pembayaran Kekurangan Gaji

0 1 1

Survey Kepuasan Konsumen Terhadap Pemanfaatan Layanan E-Banking Pada Bank-Bank Umum di Kota Medan

0 0 11